tirto.id - Pertandingan Persela vs Barito Putera dalam lanjutan GoJek Liga 1 2018 pekan 27 bakal berlangsung pada Selasa (23/10/2018). Stadion Surajaya, Lamongan, menjadi tempat digelarnya laga tersebut. Pertempuran kedua tim pun bisa disaksikan lewat live streaming.
Anak asuh Aji Santoso menatap laga melawan Barito Putera dengan optimisme sebab salah satu pemain andalannya yakni Diego Assis diperkirakan sudah dapat merumput setelah sebelumnya mengalami cedera. Menurutnya, hadirnya sosok Diego di pertandingan malam nanti bakal melengkapi kekuatan timnya yang saat ini membutuhkan poin penuh guna terus memperbaiki posisi di klasemen.
Dalam 25 kali bertanding, Laskar Joko Tingkir meraih 32 poin hasil dari delapan kali menang, delapan kali seri, dan sembilan kali kalah. Bertanding di Stadion Surajaya menjadi keuntungan tersendiri bagi Loris Arnaud dan kawan-kawan. Catatan positif kala berlaga di hadapan para suporternya dengan tak sekalipun tersentuh kekalahan akan coba dipertahankan, salah satunya saat mereka bersua Laskar Antasari malam nanti.
Tak hanya itu, waktu recovery yang lebih lama dibandingkan sang tamu menjadi keuntungan lainnya. Seperti diketahui, Persela tidak bertanding pada pekan lalu melawan Persija karena laga tersebut ditunda. Dengan begitu, kemenangan yang diusung oleh Aji Santoso di laga nanti bisa saja tercapai.
Di lain pihak, Barito Putera melalui pelatihnya Jacksen F. Tiago mengakui jika laga melawan Persela bakal sulit. Selain karena bermain di kandang, beberapa hasil minor yang dialami Laskar Antasari membuat Samsul Arif dan kolega mesti bekerja ekstra untuk dapat meraih hasil maksimal.
Dalam lima pertandingan terakhir yang telah dijalani, kemenangan seolah menjauh dari Barito Putera. Empat hasil seri dan satu kekalahan menjadi hasil yang tentu saja tak menggembirakan. Apalagi jika lebih dirinci, dua laga tandang terakhir Barito Putera hanya mengemas satu poin saja.
Saat ini Barito Putera berada di posisi delapan dengan poin 37. Andai meraih hasil seri atau bahkan sampai kalah, posisi mereka bisa saja tergusur oleh para pesaingnya mengingat peroleh poin para tim-tim lain begitu ketat.
Perkiraan Susunan Pemain Persela vs Barito Putera
Persela Lamongan: Dwi Kuswanto; Arif Satria; Wallace Costa; Eky Taufik; Ahmad Birrul Walidain; Gian Zola; Diego Assis; Ahmet Atayev; Dendy Sulistyawan; Loris Arnaud; Fahmi Al Ayyubi.
Cadangan: Muhammad Ridwan; Mochammad Zaenuri; Aed Tri Oka; M. Agung Pribadi; Ahmad Baasith; Guntur Triaji; Sugeng Efendi.
Barito Putera: Adithya Harlan; Aaron Evans; Muhammad Rifqi; Hansamu Yama Pranata; Jajang Sukmara; Matias Cordoba; Paulo Sitanggang; Douglas Packer; Rizky Pora; Marcel Sacramento; Samsul Arif Munip.
Cadangan: Dian Agus; Gavin Kwan Adsit; Dandi Maulana Abdulhak; Nazar Nurzaidin; Ady Setiawan; T.A Mushafry; Nazarul Fahmi.
Pertandingan Persela vs Barito Putera dapat disaksikan melalui live streaming lewat tautan berikut:
Live Streaming Persela vs Barito Putera
*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan