Menuju konten utama
Liga Voli Korea 2023-2024

Jadwal Liga Voli Korea 2023-24, Format, Daftar Tim Putra-Putri

Jadwal Liga Voli Korea 2023-24 atau Korean V-League musim ini 14 Oktober 2023 - April 2024. Simak format kompetisi, jadwal lengkap, dan daftar tim peserta.

Jadwal Liga Voli Korea 2023-24, Format, Daftar Tim Putra-Putri
Ilustrasi Voli. foto/Istockphoto

tirto.id - Jadwal Liga Voli Korea 2023-24 atau Korean V-League musim ini sudah bergulir sejak 14 Oktober 2023, dan akan berlangsung hingga April 2024. Kompetisi tertinggi klub bola voli Korea Selatan tersebut diikuti 7 tim, untuk masing-masing sektor voli putra maupun voli putri.

Saat ini jadwal Korean V League 2023-24 sudah memasuki putaran 1 babak penyisihan. Sementara ini klasemen Liga Voli Korea Selatan 2023-24 Putra dipimpin oleh Seoul Woori Card Wibee (14 poin). Di sisi lain, Incheon Heungkuk Pink Spiders (12 poin) memimpin klasemen voli putri.

Jadwal putaran 1 Liga Bola Voli Korea Selatan 2023-24 akan berlanjut hingga 7 November 2023. Seluruh tim peserta berjuang memaksimal mungkin untuk menduduki posisi terbaik, termasuk klub Daejeon Red Sparks yang diperkuat salah satu pemain voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi.

Secara keseluruhan jadwal penyisihan Korean V-League 2023-2024 akan berlanjut hingga 17 Maret 2024. Selepas itu akan dimainkan babak play-off hingga penentuan juara pada April 2024.

Format Korean V-League 2023-24: Liga Bola Voli Korea Selatan

Format Liga Voli Korea 2023-2024 dimulai dari babak penyisihan, dengan menggunakan laga sistem kandang-tandang. Sebanyak 7 tim di masing-masing sektor akan bertemu satu sama lain, dari putaran pertama hingga putaran ke-6.

Dalam setiap putaran, masing-masing tim akan melakoni laga 6 kali. Dengan demikian total bakal ada 36 pertandingan yang dilakoni.

Di babak penyisihan , tiap tim akan berjuang mendulang poin sebanyak mungkin, demi merebut posisi terbaik di klasemen.

Tim yang berhasil finis di peringkat 1 klasemen akhir, bakal langsung lolos untuk laga penentuan juara. Kemudian tim peringkat 2 dan 3 akan melakoni laga play-off semifinal, demi merebut tempat di laga final.

Namun demikian terdapat situasi khusus yang membuat tim peringkat 4 juga terlibat play-off. Regulasi kompetisi memberikan peluang kepada tim peringkat 4 jika mereka hanya terpaut 3 poin dari tim peringkat 3.

Jika sampai terjadi situasi ini, maka akan digelar play-off tambahan antara tim peringkat 3 vs 4. Pemenang laga tersebut lantas menghadapi play-off lanjutan kontra tim peringkat 2.

Situasi 3 tim terlibat play-off sempat terjadi ketika Korean V-League 2022-2023 alias musim lalu. Saat itu di voli putra, tim peringkat 4 Suwon KEPCO Vixtorm melakoni laga play-off melawan tim peringkat 3 Seoul Woori Card Wibee.

Ketika itu KEPCO menang 3-1 atas Woori, sehingga berhak melaju ke play-off semifinal melawan tim peringkat 2, Hyundai Skywalkers.

Pertandingan semi play-off Liga Voli Korea dimainkan sebanyak 2 kali, dan tim pemenang berhak melangkah ke final Korean V League untuk penentuan juara.

Namun demikian jika terdapat situasi kedua tim berbagi kemenangan dengan skor agregat yang setara, maka diberlakukan pertandingan tambahan sebagai penentuan.

Sementara itu pertandingan penentuan gelar juara dimainkan dengan format laga best of five. Gelar juara dapat disegel jika salah satu tim mampu merebut 3 kemenangan sekaligus, atau meraih 3 kemenangan dengan maksimal 5 laga.

Daftar Tim Korean V-League 2023-2024 Putra & Putri

Berikut daftar lengkap tim peserta Korean V-League 2023-24, kategori voli putra dan voli putri:

Tim Voli Putra

  • Seoul Woori Card Wibee
  • Daejeon Samsung Bluefangs
  • Ansan OKman
  • Incheon Korean Air Jumbos
  • Uijeongbu KB Insurance Stars
  • Suwon KEPCO Vixtorm
  • Cheonan Hyundai Skywalkers

Tim Voli Putri

  • Incheon Heungkuk Pink Spiders
  • Suwon Hyundai Hillstate
  • Daejeon Red Sparks
  • GS Caltex Seoul KIXX
  • Gwangju AI Peppers
  • Hwaseong IBK Altos
  • Gimcheon Hi-pass

Jadwal Lengkap Liga Voli Korea 2023-24 Putra-Putri

Berikut jadwal lengkap Liga Voli Korea 2023-24 sektor voli putra maupun voli putri:

Putaran 1 Babak Penyisihan

14 Oktober-7 November 2023

Putaran 2 Babak Penyisihan

8 November-1 Desember 2023

Putaran 3 Babak Penyisihan

2-25 Desember 2023

Putaran 4 Babak Penyisihan

27 Desember 2023-19 Januari 2024

Putaran 5 Babak Penyisihan

30 Januari-22 Februari 2024

Putaran 6 Babak Penyisihan

23 Februari-17 Maret 2023

Play-off dan Penentuan Juara

April 2023 (belum dirilis rincian tanggal pertandingannya)

Baca juga artikel terkait LIGA VOLI KOREA 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama