tirto.id - Jadwal Liga Italia Serie A 2018/2019 pekan 29 akan kembali bergulir pada 30 Maret hingga 1 April, setelah rampungnya agenda jeda internasional dalam dua pekan terakhir.
Giornata 29 ini akan menghadirkan beberapa laga menarik, antara lain bigmatch AS Roma vs Napoli dan Inter Milan vs Lazio. Laga pembuka sendiri akan mempertemukan juru kunci sementara, Chievo menghadapi Cagliari di Antonio Bentegodi (30/3).
Pemuncak klasemen sementara, Juventus, hanya akan menghadapi lawan mudah yakni Empoli di Allianz Stadium. Sang tamu diprediksi akan menjadi ajang pelampiasan anak asuh Massimiliano Allegri setelah pada pekan lalu menderita kekalahan perdana di Serie A 2018/2019 ini dari Genoa.
Peringkat empat sementara, AC Milan, akan menantang tuan rumah Sampdoria. Kemenangan akan membuat Rossoneri menjaga asa lolos ke Liga Champions, sementara Il Samp juga menargetkan lolos ke Europa League musim depan. Pada pertemuan perdana, Milan menang 3-2.
Pada Minggu (31/3) malam, Stadion Olimpico Roma bakal menyajikan laga menarik. Tuan rumah AS Roma yang sedang dalam performa kurang meyakinkan harus menghadapi Napoli. Posisi Giallorossi di peringkat 5 klasemen mulai terancam usai kalah dari SPAL pada pekan lalu.
Pertandingan penutup pekan 29 juga tak kalah menarik. Lazio arahan Simone Inzaghi akan melawat ke Giuseppe Meazza, markas Inter Milan. Pada pekan lalu, kedua tim menuai hasil positif. Inter berhasil mengalahkan AC Milan sementara Lazio menjinakkan Parma dengan skor 4-1.
Berikut, jadwal lengkap Liga Italia Serie A 2018/2019 pekan 29 beserta klasemen dan top skor sementara.
Jadwal Liga Italia Pekan 29
SABTU, 30/3/2019
02.30 WIB
Chievo vs Cagliari
21.00 WIB
MINGGU, 31/03/2019
00.00 WIB
Juventus vs Empoli
02.30 WIB
Sampdoria vs AC Milan
17.30 WIB
Parma vs Atalanta
20.00 WIB
AS Roma vs Napoli
Frosinone vs SPAL
Fiorentina vs Torino
Bologna vs Sassuolo
SENIN, 01/04/2019
01.30 WIB
Inter Milan vs Lazio
Klasemen Sementara Liga Italia
Daftar Top Skor Liga ItaliaNo Tim Main Poin 1 Juventus 28 75 2 Napoli 28 60 3 Inter 28 53 4 AC Milan 28 51 5 AS Roma 28 47 6 Lazio 27 45 7 Atalanta 28 45 8 Torino 28 44 9 Sampdoria 28 42 10 Fiorentina 28 37 11 Parma 28 33 12 Genoa 28 33 13 Sassuolo 28 32 14 Cagliari 28 30 15 SPAL 28 26 16 Udinese 27 25 17 Empoli 28 25 18 Bologna 28 24 19 Frosinone 28 17 20 Chievo 28 11 No Tim Nama Pemain Gol 1 Sampdoria Fabio Quagliarella 21 2 AC Milan Krzysztof Piatek 19 2 Juventus Cristiano Ronaldo 19 4 Atalanta Duvan Zapata 17 5 Napoli Arkadiusz Milik 15 6 Lazio Ciro Immobile 13 7 Empoli Francesco Caputo 13
Editor: Fitra Firdaus