Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Dunia 2022

Jadwal Indonesia vs Thailand 10 September 2019 Live TVRI & Mola TV

Jadwal Indoneia vs Thailand di Kualifikasi Piala Dunia (WCQ) 2022 pada Selasa (10/9/2019) live di Mola TV dan TVRI.

Jadwal Indonesia vs Thailand 10 September 2019 Live TVRI & Mola TV
Ilustrasi. Pemain Indonesia Andik Vermansyah berusaha melewati dua bek Malaysia pada laga perdana Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (5/9/2019). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Duel Tim nasional (Timnas) Indonesia vs Thailand dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia sekaligus Pra-Piala Asia 2023 digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Pertandingan kedua dari total 8 laga yang bakal dilewati Garuda ini akan disiarkan secara live oleh TVRI dan Mola TV pada Selasa (10/9/2019) pukul 19.30 WIB.

Usai menelan kekalahan atas Malaysia dengan skor 2-3 pada Kamis (5/9) lalu, kini Timnas Indonesia kembali melanjutkan perjuangannya di ajang Pra-Piala Dunia dengan meladeni Thailand. Meskipun bertanding di kandang sendiri, tim Garuda tetap mewaspadai permainan calon lawannya itu.

Simon McMenemy, pelatih Timnas Indonesia, mengaku cukup mendapatkan banyak masukan mengenai kekuatan Thailand yang berjuluk The War Elephants. Masukan itu berasal dari beberapa penggawa timnas yang saat ini berlaga di Liga Thailand atau yang sempat berada di sana.

Dalam daftar pemain Timnas, terdapat dua pemain dari Liga Thailand. Mereka adalah Victor Igbonefo yang bermain untuk PTT Rayong dan Rudolof Yanto Basna yang membela Sukhothai FC.

Selain itu, masih ada lagi Irfan Bachdim yang pernah mengenakan jersey Chonburi FC dan Sriracha FC. Ketiga pemain tersebut tidak diturunkan oleh coach Simon dalam penampilan perdana timnas melawan Malaysia tengah pekan lalu.

Kini, pelatih asal Skotlandia itu mengandalkan ketiga pemainnya tersebut guna meladeni Thailand. Beberapa nama pemain lawan juga menjadi perhatian bagi eks arsitek Bhayangkara FC tersebut, seperti Chanatip Songkrasin dan Supachok Sarachat.

"Mereka membantu (Igbonefo dan Basna), Irfan Bachdim juga. Soal mentalitas gaya permainannya juga. Mainnya mungkin tak beda tapi pelatihnya baru," ujar Simon, melansir laman resmi PSSI, Minggu (8/9).

"Thailand masih transisi di bawah pelatih baru seperti saat mereka melawan Vietnam, namun tetap berbahaya pemainnya sama masih ada Chanatip (Songkrasin). Ada pula Supachok (Sarachat), kita tonton pertandingan dia bersama Buriram (United)," tambahnya.

Sementara itu, Akira Nishino selaku juru taktik Thailand, optimistis dapat meraih kemenangan dalam penampilan keduanya di Pra-Piala Dunia 2020 ini. Setelah ditahan imbang 0-0 oleh Vietnam di kandang sendiri, pelatih asal Jepang itu berharap semua penggawanya dapat fokus menciptakan peluang saat meladeni Indonesia.

"Kami akan memenangkan pertandingan ini. Untuk itu, kami harus mencetak gol. Kami harus fokus untuk menciptakan banyak peluang. Dan saya harapkan semua pemain dapat berperan untuk meraih tujuan kami ini," ungkap Nishino, dikutip situs web resmi FA Thailand, Senin (9/9).

Perkiraan Susunan Pemain

Timnas Indonesia (4-2-3-1): Andritany Ardhiyasa; Manahati Lestusen, Hansamu Yama, Yanto Basna, Ruben Sanadi; Zulfiandi, Evan Dimas; Irfan Jaya, Saddil Ramdani, Stefano Lilipaly; Beto Goncalves.

Thailand (4-3-3): Kawin Thamsatchanan; Tristan Do, Adisorn Promrak, Pansa Hemviboon, Theerathon Bunmathan; Sarach Yooyen, Tanaboon Kesarat, Supachok Sarachat; Ekanit Panya, Chanatip Songkrasin, Supachai Jaided.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus