Menuju konten utama

Jadwal Flash Sale Realme 7 & Realme 7i di Ecommerce 18 September

Realme 7 dan Realme 7i akan dijual secara flash sale pada 18 September 2020 di Realme.com dan ecommerce yang berpartisipasi.

Jadwal Flash Sale Realme 7 & Realme 7i di Ecommerce 18 September
Realme 7. foto/https://www.realme.com/

tirto.id - Resmi dirilis hari ini, Kamis (17/9/2020), Realme 7 dan Realme 7i akan dijual secara flash sale pada Jumat (18/9/2020) besok di ecommerce yang berpartisipasi dan Realme.com.

Meski jadwal flash sale Realme 7 dan Realme 7i sama, tapi waktu flash sale-nya berbeda. Realme 7i pada pukul 10.00 WIB, sedangkan Realme 7 pada pukul 13.00 WIB.

Baik Realme 7 maupun Realme 7i akan dijual secara flash sale di Realme.com dan Akulaku. Selain itu, Realme 7i juga dijual cepat secara online di Lazada, sedangkan Realme 7 tersedia pula di Shopee.

Realme 7 (8GB + 128GB) dipasarkan dengan harga perkenalan sebesar Rp3.899.000, sementara Realme 7i (8GB + 128GB) dijual dengan perkenalan sebesar Rp3.099.000.

Saat flash sale kedua perangkat itu berlangsung, konsumen berhak mendapatkan free Realme Buds Classic.

Baik Realme 7 maupun Realme 7i dijadwalkan tersedia di seluruh Indonesia pada 19 September 2020.

Diskon Rp200 Ribu untuk Pelajar

Realme gelar program khusus bagi para pelajar berupa voucher diskon atau potongan harga untuk pembelian Realme 7 dan Realme 7i.

Voucher tersebut hanya berlaku untuk mereka para pelajar SMP, SMA/K, universitas dan pendidikan sederajat. Voucher hanya dapat digunakan di Realme.com pada 18-30 September 2020.

Cara mendapatkan voucher pun tersebut pun tak sulit, hanya membutuhkan beberapa langkah.

Pelajar kirim data berupa nama, usia, nama sekolah/universitas dan lampirkan foto kartu pelajar serta foto selfie tampak muka dengan kartu tersebut.

Data-data yang dibutuhkan lalu kirim melalui email ke sevice.id@realme.com dengan judul email "Realme untuk Pelajar - Nama - Institusi".

Tim Realme akan melalukan verifikasi dan mengirimkan R-Pass ke email pengirim. Batas pengiriman email sampai 30 September 2020 pukul 17.00 WIB.

Bagi yang lolos verifikasi akan menerima kode R-Pass yang dapat digunakan untuk mendapatkan diskon tambahan sebesar Rp200 ribu.

Spesifikasi Realme 7 dan Realme 7i

Realme 7 usung kamera 64MP Sony Quad Camera dengan filter malam dan Starry Mode. Ponsel ini ditenagai chipset MediaTek Helio G95 berkonsep octa-core.

Yang menarik dari Realme 7 selain fitur NFC pertama di ponsel Realme adalah layar Ultra Smooth Display dengan refresh rate 90Hz. Dengan tingkat refresh rate itu maka aktivitas navigasi termasuk scrolling akan kian mulus.

Layar Realme 7 sendiri punya diagonal 6,5 inci FHD+ dengan rasio layar ke bodi perangkat 90 persen. Layarnya punya "tompel" atau punch-hole pada kiri atas untuk menampung kamera selfie.

Realme 7 dibekali kapasitas baterai 5.000mAh didukung teknologi pengisian cepat berdaya 30W yang diklaim Realme dapat mengisi daya 50 persen dalam 30 menit.

Selain itu, Realme 7 juga didukung sistem pendingan Carbon Fiber yang cocok bagi para gamer yang bikin mereka tak khawatir perangkat panas saat bermain game non-setop berjam-jam.

Sementara, Realme 7i juga tersemat 64MP Quad Camera dengan mode malam, layar 6,5 inci FHD+ dengan refresh rate 90Hz, tapi menggunakan chipset Snapdragron 662.

Ponsel ini juga dibekali baterai 5.000mAh yang diklaim Realme mampu siaga selama 34 hari tapi dengan teknologi pengisian cepat berbeda.

Fitur fast charge di Realme 7i berdaya 18W yang mampu mengisi daya perangkat 32 persen dalam 30 menit.

Baca juga artikel terkait REALME atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH