Menuju konten utama

MediaTek Helio G95 di Realme 7 Berstatus Chipset Gaming, Fiturnya?

Realme 7 pakai chipset gaming terbaru MediaTek Helio G95. Chip dari keluarga seri "G" ini ditujukan untuk smartphone gaming 4G premium.

MediaTek Helio G95 di Realme 7 Berstatus Chipset Gaming, Fiturnya?
Mediatek Helio g95. facebook/Mediatek

tirto.id - Realme 7 tertanam chipset MediaTek terbaru yaitu Helio G95. Chipset dari keluarga seri "G" ini didesain untuk kebutuhan gaming.

Diumumkan pada 1 September 2020 lalu, MediaTek Helio G95 debut di Realme 7 yang meluncur di India pada dua hari setelahnya. Apa saja fitur dan keunggulannya?

Sebagaimana dilansir dari laman resmi MediaTek, Helio G95 ditujukan untuk segmen smartphone gaming 4G premium.

MediaTek Helio G95 menawarkan performa cepat dan fitur-fitur canggih macam fotografi multi-kamera (hingga 4 kamera) dengan teknologi kecerdasan buatan (AI).

Yenchi Lee, Deputy General Manager, Unit Bisnis Komunikasi Nirkabel, MediaTek mengatakan, pertumbuhan segmen smartphone gaming stabil dan oleh karena itu MediaTek upgrade seri "G" dengan sejumlah peningkatan.

MediaTek Helio G95 menggabungkan sepasang CPU Arm Cortex-A76 yang beroperasi hingga 2.05GHz, ditambah enam CPU hemat daya Cortex-A55. Sementara untuk GPU-nya yaitu Mali-G76 MC4 yang ditingkatkan, beroperasi hingga 900 MHz.

Chipset ini juga dilengkapi dengan daya ultra-rendah. Dengan DSP berdaya rendah maka akan meminimalkan konsumsi daya aplikasi.

"MediaTek Helio G95 adalah chipset game kami yang paling kuat hingga saat ini," kata Yenchi Lee sebagaimana dikutip dari siaran pers perusahaan.

Berikut ini beberapa kecanggihan dan teknologi serta fitur yang ditawarkan oleh Helio G95, chipset seri "G" terbaru dari MediaTek.

MediaTek HyperEngine

Teknologi MediaTek HyperEngine kini ditingkatkan untuk jaringan lebih stabil, respons cepat, kualitas gambar lebih baik, dan manajemen sumber daya agar gameplay mulus dan pengalaman lebih responsif.

Ketika sinyal Wi-Fi lemah, MediaTek HyperEngine dengan cerdas memicu konkurensi Wi-Fi & LTE, memastikan koneksi yang mulus dan bebas lag selama aktivitas gaming.

Teknologi tersebut juga memungkinkan opsi untuk menunda panggilan saat game berlangsung tanpa putus koneksi dan memastikan manajemen cerdas dan dinamis dari CPU, GPU, dan memori.

Resolusi Super AI

MediaTek Helio G95 usung tampilan AI Super Resolution untuk panggilan video dan streaming video di berbagai platform macam Netflix, Hotstar, Amazon Prime, dan TikTok.

Teknologi AI Super Resolution dapat mendukung kualitas video mulai dari resolusi 360p hingga 720p HD secara real-time, mengurangi bandwidth jaringan hingga 75 persen tanpa perbedaan kualitas yang terlihat.

Selain itu, pada panel dengan resolusi FHD+ dengan 90fps akan memberikan respons lebih cepat dan mulus untuk pengalaman gaming dan sentuhan antarmuka.

Dukungan Multi-Kamera

MediaTek Helio G95 menawarkan dukungan multi-kamera untuk pencitraan premium.

Chipset ini memungkinkan perangkat dilengkapi kamera hingga 64MP dengan teknologi quad-piksel untuk menghasilkan foto luar biasa saat dipotret pada malam hari atau cahaya rendah.

Teknologi tersebut juga memungkinkan untuk kebutuhan fotografi kedalaman (bokeh) real-time, AI-FD (deteksi wajah AI cepat dan tepat) hingga dekode video pada 4K 30fps.

Di Realme 7, MediaTek Helio G95 disandingkan bersama kartu grafis Mali-G76 MC4 serta didukung RAM hingga 8GB untuk mendongkrak performanya.

Realme 7 saat ini baru tersedia di India, sebagaimana dilansir dari GSM Arena, dibanderol dengan harga mulai 14.999 rupee atau setara Rp3 jutaan (kurs Rp201,46).

Baca juga artikel terkait REALME 7 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH