tirto.id - Lebaran tahun 2023 akan segera tiba. Mudik menjadi agenda rutin yang dilakukan menjelang hari raya Lebaran. Salah satu hal yang harus diperhatikan oleh pemudik adalah untuk memilih transportasi mudik.
Ada beberapa pilihan transportasi mudik seperti kendaraan pribadi maupun menggunakan kendaraan umum. Namun, mudik yang dilakukan dengan kendaraan pribadi memiliki beberapa keuntungan yang tidak dapat dilakukan dengan kendaraan umum seperti fleksibilitas waktu.
Namun, sebelum melakukan mudik dengan kendaraan pribadi, baiknya untuk melakukan pantauan terhadap arus mudik.
Diperkirakan arus mudik lebaran akan memuncak di pada 19-21 April 2023. Perkiraan ini berdasarkan pantauan oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Kemudian, puncak arus baliknya diperkirakan terjadi pada Selasa, 25 April 2023.
Dilansir dari antaranews.com, salah satu cara yang diterapkan oleh kepolisian untuk menjaga kelancaran lalu lintas adalah dengan menerapkan sistem satu arah atau one way.
Sistem ini dilakukan dengan kerja sama antara Polri dengan Kementrian Perhubungan dan pemangku kepentingan setempat (pengelola jalan tol) untuk memantau situasi arus lalu lintas saat puncak mudik dan arus balik Lebaran 2023.
Selain memerhatikan pantauan arus mudik Lebaran 2023, para pemudik juga harus terlebih dahulu menentukan kendaraan pribadi apa yang akan digunakan untuk mudik. Mobil menjadi salah satu pilihan yanb baik untuk mudik bersama keluarga. Sebab, mobil memiliki kapasitas yang lebih luas untuk ditempati seluruh anggota keluarga maupun berbagai barang bawaan.
Jika Anda sekeluarga masih belum memiliki mobil pribadi, menggunakan jasa rental mobil dapat menjadi pilihan terbaik untuk mudik lebaran tahun ini.
Untuk mudik lebaran yang nyaman dengan kendaraan pribadi, pastikan Anda menggunakan jasa rental mobil yang terpercaya. Berikut merupakan rekomendasi renta mobil untuk mudik lebaran yang berlokasi di Bandung.
1. Mahira Tour
Mahira tour adalah perusahaan penyedia layanan sewa kendaraan mobil yang ada di Bandung. Kendaraan yang disewakan di Mahira Toutelah melalui perawatan berkala untuk kondisi yang prima saat digunakan.
Beberapa unit mobil yang disewakan seperti:
A. New Avanza/Xenia
Fasilitas Mobil, Sopir, dan AC Dingin
Harga: Rp350.000/ 12 jam
B. Grand Innova
Fasilitas Mobil, Sopir, dan AC Dingin
Harga Rp600.000/12 jam
C. Innova reborn
Fasilitas : Supir, Mobil, dan AC Dingin
Harga: 750.000/12 jam
Selain tiga mobil di atas, masih ada pilihan lain yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Untuk melakukan sewa, Anda dapat mengunjungi website resminya di https://www.mahiratour.com/.
2. Globaltransport
Globaltransport menyediakan 210 unit mobil manual maupun matic yang berlokasi di Muararajeun Lama, Depan Pasar Suci No 1, Cihaur Geulis, Kecamatan Cibeunying, Kaler, Kota Banung, Jawa Barat.
Salah satu tawaran sewa spesial di Globaltransport adalah mobil tipe Small MPV bemerk Daihatsu Xenia dengan jumlah 8 kursi. Sewa mobil ini dibandrol pada harga Rp250.000/24 jam atau Rp200.000/12 jam untuk sewa mobil tanpa fasilitas lain.
Sementara untuk fasilitas lain seperti sopir, bensin, parkir, serta makan supir dibandrol dengan harga berbeda mulai dari Rp300.000/12 jam untuk mobil plus supir hingga Rp700.000/24 jam untuk fasilitas mobil, sopir, bensin, parkir, dan makan sopir.
Anda dapat mengunjungi link berikut ini untuk melihat daftar lengkap unit mobil yang ditawarkan oleh Globaltransport https://www.globaltransport.co.id/bandung/rental-mobil-bandung/.
3. Family Rental
Family Rental Bandung berorientasi pada layanan khusus rental mobil untuk keluarga. Di Family Rental, ada penawaran mobil New Avanza dengan harga Rp350.000/12 jam dengan termasuk sopir.
Sementara itu, untuk unit mobil Toyota Innova dibandrol dengan harga Rp550.000/12 jam termasuk sopir. Untuk daya muat yang lebih luas tersedia juga pilihan Isuzu Elf dengan harga Rp1000.000/12 jam dan termasuk sopir https://familyrentalbandung.com/.
4. Bubat Rental
Bubat Rental menyediakan jasa penyewaan mobil dengan berbagai rentang waktu. Sewa mobil dapat dilakukan perjam, harian, minggun, bulanan, bahkan tahunan sesuai dengan permintaan klien.
Di Bubat Rental, terdapat berbagai jenis mobil seperti Camry, Mercy, New Fortuner crs, new Pajero, Crv, Xtrail, hingga elf dan bus. Hara sewa di Bubat Rental dimulai dari Rp200.000 untuk tipe New Xenia mapun Grand Max Pick Up. Untuk mengetahui harga dan info lebih lanjut, kunjungi laman resmi berikut ini https://www.bubatrental.com/.
5. Fauzan Trans
Fauzan Trans menawarkan layanan transportasi yang Cepat, Hemat, Aman, dan Nyaman. Selain itu rental mobil, Fauzan Trans juga menyediakan layanan antar jemput serta trip wisata.
Harga penyewaan satu unit Grand New Avanza adalah Rp400.000 dan sudah termasuk sopir dengan maksimal penggunaan 12 jam atau hingga pukul 00.00.
Selain itu ada juga Toyota Alphard dengan range harga Rp3.500.000 per 12 jam untuk fasilitas termasuk sopir dan non BBM serta non biaya parkir. Mengenai nformasi selengkapnya, Anda dapat mengunjungi tautan menuju laman resmi Fauzan Trans https://rentalmurahbandung.com/.
Penulis: Arni Arta Rahayu
Editor: Yantina Debora