Menuju konten utama
IHSG Hari Ini 13 Mei 2022

IHSG Dibuka Merah, Pergerakan Masih Dibayangi Kekhawatiran Inflasi

IHSG hari ini dibuka melemah, pergerakannya masih dibayangi kekhawatiran inflasi global.

IHSG Dibuka Merah, Pergerakan Masih Dibayangi Kekhawatiran Inflasi
Pekerja melintas di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (11/3/2022). IANTARA FOTO/Reno Esnir.

tirto.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah pada perdagangan Jumat (13/5/2022) pagi pukul 09.00 WIB di zona merah pada angka 6.586. Sementara itu posisi tertinggi pada pagi ini mencapai 6.590. Kemudian pada posisi terendah IHSG pagi ini ada di level 6.558.

Kemudian IHSG pagi ini sudah diperdagangkan dengan volume 722 juta lembar dan nilai transaksi yang terjadi mencapai Rp775 miliar untuk 38.844 kali perdagangan. Kemudian pagi ini setidaknya ada 170 saham yang bergerak menguat dan 120 saham melemah sementara 195 sisanya ada di posisi stagnan.

Analis Artha Sekuritas Dennies Christopher Jordan menjelaskan, secara teknikal candlestick membentuk long black body menembus support kuat lower Bollinger band mengindikasikan tren bearish yang kuat.

"Pergerakan masih akan dibayangi kekhawatiran akan inflasi. Investor akan mencermati rilis kinerja emiten per 1Q22 meskipun tidak akan signifikan mempengaruhi pasar," jelas dia dalam analisa harian, Jumat (13/5/2022).

Selaim itu, Bursa Amerika Serikat ditutup beragam. Dow Jones ditutup 31.730 (-0,33%), NASDAQ ditutup 11.370 (+0,06%), S&P 500 ditutup 3.930 (-0,13%). Wall Street kembali ditutup melemah. Dua dari tiga indeks utama koreksi setelah indeks bergerak liar di sesi penutupan.

Sektor utilitas dan saham teknologi mengalami kerugian terbesar pada perdagangan sesi ini. Data ekonomi baru-baru ini, yang terbaru adalah laporan Harga Produsen yang dirilis sebelum bel pembukaan, menunjukkan bahwa pertumbuhan harga mencapai puncaknya di bulan Maret.

Meski begitu, Federal Reserve (The Fed) diperkirakan menaikkan suku bunga utama setidaknya masing-masing 50 basis poin di tiga kali pertemuan dalam beberapa bulan mendatang.

Baca juga artikel terkait IHSG HARI INI atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Bisnis
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Maya Saputri