Menuju konten utama
Sidang Tahunan MPR-DPR

IHSG Dibuka Hijau di Level 7.445 Jelang Pembacaan Nota Keuangan

IHSG dibuka menguat pada pembukaan perdagangan, Jumat (16/8/2024) pukul 09.16 WIB di level 7.445,46.

IHSG Dibuka Hijau di Level 7.445 Jelang Pembacaan Nota Keuangan
Pekerja mengamati layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (16/4/2024). ANTARA FOTO/Erlangga Bregas Prakoso/wpa.

tirto.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat pada pembukaan perdagangan, Jumat (16/8/2024) pukul 09.16 WIB di level 7.445,46 atau menguat 0,49 persen dibanding perdagangan hari sebelumnya yang dibuka di level 7.409,63. Hari ini pasar menanti pembacaan Nota Keuangan 2025 oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Berdasarkan data RTI, 259 saham tercatat melemah dan 118 saham menguat. Sementara volume perdagangan pada perdagangan pagi ini mencapai 1.952 juta saham, dengan frekuensi perpindahan tangan sebanyak 141,133 kali, dengan nilai total transaksi mencapai Rp12.633,772 triliun.

Sementara itu, sebelumnya berdasarkan riset MNC Sekuritas, IHSG Diperkirakan bakal terkoreksi 0,36 persen ke level 7,409 disertai volume penjualan. “Penguatan IHSG sempat menembus resistance. Pada label hitam, adanya kemungkinan IHSG sedang membentuk wave (b) dari wave 2 pada pola running flat,” tulis dokumen riset tersebut.

Selanjutnya, IHSG akan terkoreksi ke rentang area 7,027-7,218. Pada label merah, apabila IHSG mampu break 7,454 kembali, IHSG akan menuju ke level 7,513-7,654 dan support di level 7,207 serta 7,126.

Sementara itu, berdasarkan riset harian BNI Sekuritas, IHSG pada pembukaan perdagangan Jumat (16/8/2024) diperkirakan bakal rebound, seiring dengan sinyal pemotongan suku bunga oleh Bank Sentral Amerika Serikat, The Federal Reserve (The Fed).

“Hari ini IHSG berpotensi kembali rebound setelah Powell beri sinyal untuk cut rate. Support IHSG: 7350-7400 dan Resist IHSG: 7450-7500,” kata Head of Retail Research BNI Sekuritas, Fanny Suherman dalam risetnya, dikutip Tirto, Jumat (16/8/2024).

Diketahui, Sidang Tahunan 2024 akan terdiri dari tiga agenda, yaitu Sidang Tahunan MPR RI dalam rangka HUT RI yang dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo dan para tamu undangan. Kemudian, Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI. Pada agenda Sidang bersama DPR dan DPD besok, Puan akan menyampaikan pidato kenegaraan.

Lalu, agenda ketiga pada rangkaian Sidang Tahunan adalah Rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan terakhir DPR untuk periode 2019-2024. Di agenda ini, Presiden Jokowi akan menyerahkan Pengantar Rancangan Undang-Undang tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2025 beserta Nota Keuangannya.

Sidang Tahunan 2024 akan mengangkat tema Nusantara Baru, Indonesia maju. Untuk memperkuat tema, ornamen serta interior hingga tata lampu pada venue acara akan ditampilkan lebih ekspresif dan menonjolkan dekorasi batik.

Baca juga artikel terkait IHSG atau tulisan lainnya dari Qonita Azzahra

tirto.id - Bisnis
Reporter: Qonita Azzahra
Penulis: Qonita Azzahra
Editor: Anggun P Situmorang