tirto.id - Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan dikabarkan bakal ditarik ke jajaran direksi atau komisaris PT Garuda Indonesia (Persero).
Terkait hal tersebut, Direktur Niaga Garuda Indonesia Pikri Ilham Kurniansyah mengatakan bahwa pihaknya belum mendapat pemberitahuan dan enggan berkomentar.
“Kami belum tahu,” ujarnya usai diskusi “Ngopi BUMN” di Jakarta, Selasa (26/11/2019). Pikri mengatakan pihaknya menunggu keputusan Menteri BUMN terkait rencana perombakan komisaris itu.
“Itu urusannya Menteri,” lanjutnya.
Soal perombakan di tubuh Garuda, ia juga menyarankan agar hal tersebut ditanyakan langsung ke Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir atau mengkonfirmasinya langsung ke Jonan. “Tanya Pak Jonan,” katanya.
Pergantian direksi dan manajemen di Garuda Indonesia sejalan dengan rencana Kementerian BUMN untuk mengevaluasi kinerja manajemen ratusan perusahaan perusahaan pelat merah.
Seiring dengan rencana tersebut, beberapa mantan menteri disebut bakal masuk, seperti mantan Menteri Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti serta mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara.
“Kita mengevaluasi BUMN-BUMN lain setelah lima yang besar, mau Garuda dan lain-lain, kita evaluasi semua,” kata Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga.
Jonan sendiri disebut bakal ditempatkan sebagai komisaris Garuda Indonesia, sementara Susi dikabarkan akan menjadi komisaris Perum Perikanan Indonesia (Perindo) dan Rudiantara akan jadi Dirut PLN.
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Hendra Friana