tirto.id - Kegiatan Hari Kartini di sekolah perlu memilih aktivitas positif. Salah satunya yaitu lomba Hari Kartini yang bisa diikuti oleh siswa TK sampai SMA.
Lomba Hari Kartini tersebut banyak pilihan ide agenda. Setiap lomba mesti disesuaikan peruntukannya menurut jenjang pendidikan masing-masing.
Perlombaan juga bisa disesuaikan dengan tema kegiatan Hari Kartini yang diangkat. Inti lomba Hari Kartini bukan semata untuk berkompetisi antarsiswa, namun juga untuk memupuk kekompakan dan mengenang kembali semangat Raden Ajeng (R.A.) Kartini untuk membebaskan bangsa dari kebodohan.
Apa yang Bisa Kita Lakukan untuk Memperingati Hari Kartini?
Ada banyak hal yang sebenarnya bisa dilakukan untuk memeriahkan peringatan Hari Kartini setiap 21 April. Beberapa cara memperingati Hari Kartini misalnya:
1. Lomba
Contoh lomba Hari Kartini yang bersifat edukatif seperti cerdas cermat, lomaba menyanyi, lomba mendekorasi kelas, dan sebagainya. Lomba bertujuan untuk mengasah kreativitas hingga rasa percaya diri siswa.2. Bedah buku tulisan Kartini
R.A. Kartini memiliki buku berjudul Habis Gelap Terbitlah Terang. Buku tersebut bisa didiskusikan saat peringatan Hari Kartini untuk memahami isi dan makna yang terkandung di dalamnya.3. Wisata museum
Berkunjung ke museum menjadi cara untuk mempelajari sejarah masa lalu. Pada peringatan Hari Kartini, siswa bisa diajak ke museum untuk mengenal berbagai informasi masa lampau termasuk kisah tentang Kartini jika tersedia piranti pamernya.4. Membaca puisi
Cara mengenal Kartini dan perjuangan dapat diwujudkan melalui pembacaan puisi. Mendengarkan puisi bisa sekaligus menikmati seni bertutur indah.5. Pementasan drama
Pementasan drama dapat menjadi pilihan merayakan Hari Kartini. Cerita yang diangkat bisa apapun, termasuk menceritakan sejarah perjuangan Kartini secara singkatIde Lomba Hari Kartini di Sekolah untuk TK
Lomba Kartini anak TK mengambil bentuk yang sederhana disesuaikan dengan usia mereka. Kegiatan Hari Kartini di TK di antara berupa perlombaan seperti berikut:
No | Ide Lomba | Penjelasan Singkat |
1 | Lomba Busana Kartini | Anak-anak mengenakan kebaya atau pakaian adat lalu dinilai dari kerapian dan kepercayaan diri. |
2 | Lomba Peragaan Pakaian Adat | Anak-anak berjalan di depan teman-temannya dengan mengenakan pakaian adat. |
3 | Lomba Mewarnai Gambar Kartini | Anak-anak mewarnai gambar Kartini memakai krayon atau pensil warna. |
4 | Lomba Menyanyi Lagu Kartini | Menyanyikan lagu “Ibu Kita Kartini” dengan semangat dan percaya diri. |
5 | Lomba Hafalan Kutipan Kartini | Menghafalkan dan menyampaikan kembali kutipan singkat dari R.A. Kartini. |
6 | Lomba Mengucapkan Terima Kasih | Anak menyampaikan ucapan terima kasih dengan sopan dan ramah pada guru atau temannya. |
7 | Lomba Fashion Show Mini | Anak berjalan di panggung berpakaian rapi dan percaya diri. |
8 | Lomba Tebak Gambar | Anak menebak gambar yang berhubungan dengan Hari Kartini. Misalnya kebaya, buku, dan sebagainya |
9 | Lomba Bercerita | Siswa diminta bercerita mengenai sosok wanita yang dikaguminya, misalnya sosok ibu sendiri. |
10 | Lomba Menyapa | Siswa menyapa teman atau guru dengan cara sopan dan ramah. |
11 | Lomba Memasang Puzzle | Siswa lomba menempel potongan puzzle dengan cepat. |
12 | Lomba Jalan di Atas Garis | Siswa putri berjalan di atas garis kurus dengan berkebaya untuk melatih keseimbangan dan konsentrasi. |
Ide Lomba Hari Kartini di Sekolah untuk SD
Lomba Hari Kartini untuk SD dibuat sedikit lebih menantang meski dalam bentuk sederhana. Beberapa ide dasar perlombaan yang bisa dijadikan referensi seperti berikut:
No | Ide Lomba | Penjelasan Singkat |
1 | Lomba Busana Kartini | Lomba berpakaian kostum kebaya ala Kartini bagi siswa perempuan. |
2 | Lomba Menyanyi Lagu “Ibu Kita Kartini” | Menyanyikan lagu nasional "Ibu Kita Kartini" karya W.R Supratman. |
3 | Lomba Mewarnai | Siswa mewarnai gambar R.A. Kartini untuk mengasah kreativitas. |
4 | Lomba Menggambar | Siswa menggambar berbagai objek dengan tema tertentu. |
5 | Lomba Bercerita Kisah Kartini | Siswa menceritakan kembali kisah R.A. Kartini secara sederhana. |
6 | Lomba Baca Puisi | Siswa membacakan puisi yang berkaitan dengan perempuan dan kiprahnya |
7 | Lomba Fashion Show | Memperagakan pakaian daerah Indonesia sembari memperkenalkan asal busana tersebut. |
8 | Lomba Origami | Membuat karya seni dari melipat kertas menjadi bentuk tertentu yang sederhana |
9 | Lomba Tebak Gambar Tokoh | Menebak tokoh-tokoh pahlawan melalui gambar yang ditunjukkan. |
10 | Lomba Menghias Kelas | Membagi siswa dalam beberapa kelompok untuk berlomba menghias kelas. |
11 | Lomba Mini Drama | Anak-anak bermain peran menjadi Kartini atau tokoh wanita inspiratif. |
Ide Lomba Hari Kartini di Sekolah untuk SMP
Perlombaan bisa menjadi program OSIS untuk Hari Kartini. Kemampuan siswa SMP sudah lebih terbuka wawasannya. Oleh sebab itu, rekomendasi ide lomba Hari Kartini yang dapat dipilih misalnya seperti berikut:
No | Ide Lomba | Penjelasan Singkat |
1 | Lomba Busana Kartini | Siswa putri mengenakan kebaya ala Kartini untuk dinilai yang kostum terbaik |
2 | Lomba Puisi Tentang Kartini | Lomba membacakan puisi bertema perjuangan R.A. Kartini. |
3 | Lomba Pidato | Pidato singkat tentang emansipasi wanita di masa modern. |
4 | Lomba Menulis Surat | Siswa menulis surat yang ditujukan seolah-olah akan dibaca oleh R.A. Kartini mengenai harapan atau lainnya. |
5 | Lomba Membuat Poster | Siswa membuat poster kreatif mengenai emansipasi wanita untuk Hari Kartini. |
6 | Lomba Fashion Show Adat | Siswa menampilkan pakaian adat di atas panggung. |
7 | Lomba Teater Mini | Siswa menampilkan aksi panggung menceritakan drama perjuangan wanita masa kini. |
8 | Lomba Menyanyi Lagu Perjuangan | Siswa menyanyikan lagu nasional yang berkaitan dengan tema perjuangan. |
9 | Lomba Menulis Esai | Membuat esai singkat tentang memaknai Hari Kartini. |
10 | Lomba Kreasi Ucapan | Siswa menyusun kartu ucapan kreatif bertema Hari Kartini. |
11 | Lomba Menyusun Kutipan | Siswa menyusun kutipan atau kalimat bijak bertema perempuan dan perjuangannya. |
12 | Lomba Vlog Edukatif Kartini | Membuat video singkat bertema Kartini dan perjuangan wanita di era digital. |
13 | Lomba Membatik di Kertas | Siswa membuat motif batik sederhana sesuai idenya memakai krayon atau cat air di atas kertas. |
14 | Lomba Konten Media Sosial | Membuat konten menarik untuk diunggah di media sosial mengenai tema Hari Kartini. |
Ide Lomba Hari Kartini di Sekolah untuk SMA
Lomba Hari Kartini untuk SMA bisa dibuat agenda yang mengandalkan kreativitas hingga bakat. Ide lomba yang dapat diterapkan antara lain:
No | Ide Lomba | Penjelasan Singkat |
1 | Lomba Drama | Melakukan drama berkelompok yang mengambil tema mengenai perempuan dan perjuangannya. |
2 | Lomba Pidato | Siswa berpidato mengenai tokoh perempuan inspiratif di Indonesia |
3 | Lomba Puisi | Siswa membacakan puisi bertema perjuangan Kartini hingga tantangan wanita masa kini. |
4 | Lomba Menulis Surat untuk Kartini | Siswa menulis surat imajinatif yang diperuntukkan bagi R.A. Kartini mengenai harapan atau curahan hati kondisi perempuan saat ini. |
5 | Lomba Membuat Poster | Membuat poster kreatif bertema emansipasi wanita |
6 | Lomba Vlog | Membuat video pendek tentang Hari Kartini atau semangat perempuan di masa modern. |
7 | Lomba Storytelling | Bercerita mengenai sejarah Kartini atau tokoh perempuan lain secara bebas dan menarik |
8 | Lomba Konten Media Sosial | Membuat konten untuk diunggah di media sosial mengenai Hari Kartini. |
9 | Lomba Fashion Show Baju Daur Ulang | Peragaan busana menggunakan bahan bekas yang bisa didaur ulang. |
10 | Lomba Infografis | Membuat desain infografis digital mengenai perjuangan perempuan zaman dulu sampai sekarang untuk mendapatkan pengakuan. |
11 | Lomba Debat | Debat antar kelompok yang mengangkat topik seputar peran perempuan dalam kehidupan masyarakat, berbangsa, dan bernegara. |
12 | Lomba Esai | Menulis esai singkat kritis dan memberikan solusi mengenai isu terbaru yang melekat pada perempuan. |
13 | Lomba Fotografi | Lomba foto dengan tema perjuangan wanita di lingkungan sekitar. |
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Yulaika Ramadhani
Penyelaras: Ilham Choirul Anwar & Ilham Choirul Anwar