tirto.id - Belasan ibu-ibu melakukan aksi damai di depan barikade polisi di jalan Imam Bonjol, dekat gedung KPU RI, Jakarta Pusat.
Aksi tersebut dilakukan untuk mendukung KPU yang telah mengumumkan hasil real count pada Selasa (21/5/2019) dini hari lalu.
Mereka memajang poster dan spanduk yang berisi seruan untuk menciptakan kondisi damai usai pengumuman pemenang Pilpres 2019.
"Keputusan KPU kita dukung apa pun keputusannya. Kami ibu-ibu rumah tangga biasa, kami ingin keributan-keributan selesai, kami dukung polisi yang buat suasana tenteram, nyaman," kata salah satu orator aksi tersebut.
Mereka juga membawa beberapa tangkai mawar dan melati untuk diberikan kepada polisi yang tengah berjaga di depan kantor KPU.
Seorang orator dari Himpunan Mahasiswa Muslim (HMI) terlihat memimpin massa aksi di depan Bawaslu RI menyanyikan lagu "Darah Juang."
Massa aksi terdengar ikut menyanyikan lagu tersebut sembari diiringi orator tersebut. Sang orator pun berbicara banyak mengenai keadaan Indonesia saat ini yang dinilai tidak adil.
Pantauan wartawan Tirto di lapangan, terlihat tiga bendera HMI berkibar dengan motif hitam-hijau.
Penulis: Hendra Friana
Editor: Maya Saputri