tirto.id - Ganda campuran peringkat 40 dunia, Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami sukses memetik kemenangan dari ‘pasangan gado-gado’ Malaysia/Indonesia, Mohammad Arif Ab Latif Arif/Rusydina Antardayu Riodingin di babak pertama Thailand Masters 2019, hari ini (8/1/2019). Pertarungan di court-3, Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand itu pun tuntas dengan rubber game 21-18, 18-21, 21-17.
Awal set pertama berlangsung ketat, namun pasangan kolaborasi Malaysia/Indonesia mampu menutup interval pertama dengan skor 9-11. Selepas interval mereka pun melaju cukup jauh hingga angka 16-11. Namun Alfian/Marsheilla mampu menyamakan kedudukan di angka 17-17. Set pertama pun berakhir dengan keunggulan pasangan Indonesia dengan skor 21-18.
Set kedua dibuka dengan cukup baik oleh Alfian/Marsheilla dengan mampu unggul 11-7 saat interval. Namun performa menawan mereka berdua rupa-rupanya tak mampu bertahan lama, saat lawan sanggup menyamakan skor menjadi 14-14. Mohammad/Rusydina pun berhasil menutup set ini dengan skor 18-21, hingga memaksa laga ini harus disudahi dengan rubber game.
Set penentuan berjalan dengan cukup ketat. Meski sempat terjadi saling susul perolehan angka, namun Alfian/Marsheilla tertinggal di masa interval dengan skor 8-11. Sesudah interval mereka mampu bangkit dengan menunjukkan permainan yang lebih baik, skor imbang pun terjadi di angka 12-12 dan 13-13. Berikutnya pasangan Indonesia tersebut sanggup terus memimpin perolehan angka, hingga menutup set penentuan ini dengan skor 21-17.
Selain Alfian/Marsheilla, ada empat wakil ganda campuran Indonesia lainnya di turnamen berkategori World Tour Super 300 ini. Mereka adalah: Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadila Silva Ramadhanti; Ronald/Annisa Saufika; Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow; dan Agripinna Prima Rahmanto Putra/Tiara Rosalia Nuraidah.
Hingga berita ini ditulis, keempatnya belum selesai bertanding dalam kejuaraan berhadiah total 150.000 dolar AS tersebut.
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus