Menuju konten utama

Hasil Semifinal Copa America: Kolombia vs Argentina di Final!

Hasil semifinal Copa America 2024 hari ini Kamis (11/7) memastikan Kolombia vs Argentina di final. Cek skornya di sini.

Hasil Semifinal Copa America: Kolombia vs Argentina di Final!
Pemain timnas Kolombia James Rodriguez. AP Photo / Fernando Vergara

tirto.id - Hasil semifinal Copa America 2024 antara Uruguay vs Kolombia ditutup dengan skor 0-1. Pertandingan ini berlangsung pada hari ini Kamis (11/7) sejak pukul 07.00 WIB di Stadion Bank of America, Charlotte, Amerika Serikat (AS).

Gol tunggal Jefferson Lerman di menit 39 membawa Kolombia menyingkirkan Uruguay. Di parta puncak, La Tricolor sudah ditunggu sang juara bertahan, Argentina. Duel ini akan berlangsung pada 15 Juli 2024 mendatang.

Lolosnya Kolombia ke final tahun ini mengulangi capaian mereka tahun 2001 silam. Kala itu, Kolombia juga tembus ke final dan berhasil keluar sebagai juara. Kesempatan untuk merengkuh gelar kedua pun akan terbuka bagi Kolombia di Copa America 2024.

Sementara itu, Uruguay harus menelan hasil pahit atas kekalahan ini. Mereka tak bisa melanjutkan kiprah apiknya sejak babak penyisihan. Uruguay pun hanya akan menjalani partai perebutan tempat ketiga kontra Kanada pada 14 Juli 2024 mendatang.

Hasil Semifinal Copa America 2024: Kolombia vs Argentina di Final!

Uruguay tampil dengan formasi yang cukup unik. Di atas kertas, Marcelo Bielsa menerapkan skema 3-2-4-1. Darwin Nunez masih jadi ujung tombak Uruguay, disokong oleh 4 gelandang serang sekaligus di belakangnya.

Sementara itu, Kolombia tampil lewat formasi 4-2-3-1. Kolombia menempatkan Jhon Cordoba sebagai striker tunggal. James Rodriguez, yang berperan sebagai pengatur permainan, diplot di belakang striker.

Saat laga berjalan separuh babak, Kolombia tampak agresif dengan pressing para pemain mereka. Strategi ini sempat menyulitkan Uruguay membangun serangan. Namun demikian, belum ada ancaman berarti yang dihasilkan kedua tim.

Peluang pertama diperoleh Kolombia lewat sundulan Daniel Munoz menit ke-14. Bek sayap Kolombia itu menerima umpan dari Luis Diaz di kotak penalti Uruguay. Sayang, bola tandukannya masih terlalu melebar.

Darwin Nunez, striker Uruguay, mendapat peluang secara beruntun. Di menit 17, Nunez tinggal berhadapan dengan kiper setelah menerima umpan terobosoan. Namun, bola sepakannya yang mendatar masih melebar.

Memasuki menit ke-21, peluang kembali terbuang di kaki Darwin Nunez, saat menembak bola dari sisi kanan gawang Kolombia. Hal serupa juga dialami Nunez di menit 27. Kali ini, ia melepas tembakan melengkung, yang masih berada di atas mistar gawang.

Lepas dari gempuran Uruguay, Kolombia coba membangun serangan. Momentum diperoleh La Tricolor lewat sepak pojok di menit 39. James Rodriguez, eksekutor corner, mengirim umpan ke tiang jauh.

Bola mengarah ke Jefferson Lerma, yang segera melompat, mengungguli bek-bek Uruguay. Tak ayal, gelandang Kolombia itu sukses menanduk bola ke gawang Uruguay. Kolombia pun segera unggul dengan skor 1-0.

Jelang babak pertama berakhir, Kolommbia harus menanggung kerugian. Daniel Muñoz diusir keluar lapangan usai menerima kartu kuning kedua, lantaran menyikut pemain Uruguay. Akibatnya, Kolombia akan turun di babak kedua dengan 10 pemain.

Perubahan dilakukan Uruguay di babak kedua. Dua pemain sekaligus dimasukkan Marcelo Bielsa, yaitu Cristian Olivera untuk menggantikan Facundo Pellistri dan Giorgian De Arrascaeta menggantikan Mathías Olivera.

Meski perubahan ini dilakukan, Uruguay belum bisa memberikan ancaman berarti hingga 15 menit jalannya babak kedua. Serangan La Celeste belum berhasil membuahkan shots on target, bahkan bisa diredam Kolombia sebelum masuk kotak penalti.

Di sisi lain, Kolombia cenderung bermain bertahan, mengingat mereka kehilangan 1 pemain jelang turun minum. Kolombia hanya sesekali memanfaatkan serangan balik, memaksimalkan kecepatan Luis Diaz dan Jhon Cordoba.

Sementara itu, pergantian kembali dilakukan Marcelo Bielsa. Di menit 67, Bielsa memasukkan Luis Suarez. Striker senior Uruguay itu menggantikan Guillermo Varela, yang sebelumnya juga turun dari bench. Alhasil, Suarez dan Nunez pun kini jadi tumpuan serangan Uruguay.

Masuknya Suarez hampir memberi dampak positif. Peluang diperoleh striker Inter Miami itu di menit 70. Menerima umpan datar dari tepi lapangan, Suarez langsung melepas tembakan keras. Sayangnya, bola masih membentur tiang gawang Kolombia.

Kolombia hampir mengunci kemenangan via tambahan gol lagi. Salah satunya lewat peluang Mateus Uribe jelang babak kedua berakhir. Namun demikian, peluang itu terbuang.

Di sisi lain, Uruguay tak kunjung mendapatkan gol untuk menyamakan kedudukan. Tendangan jarak jauh Giorgian De Arrascaeta dari luar kotak penalti di menit 90-an juga masih mengangkasa. Alhasil, skor 0-1 bertahan untuk kemenangan Kolombia.

Uruguay (3-2-4-1): Sergio Rochet; Sebastian Caceres, José María Giménez, Mathías Olivera (Giorgian De Arrascaeta 46'); Manuel Ugarte, Federico Valverde; Maximiliano Araújo, Nicolas de la Cruz, Rodrigo Bentancur (Guillermo Varela 34', Luis Suarez 67'), Facundo Pellistri (Cristian Olivera 46'); Darwin Núñez. Pelatih: Marcelo Bielsa

Kolombia (4-2-3-1): Camilo Vargas; Daniel Muñoz, Davinson Sánchez, Carlos Cuesta, Johan Mojica; Jefferson Lerma, Richard Ríos (Mateus Uribe 61'); Jhon Arias (Santiago Arias 46'), James Rodríguez (Kevin Castano 62'), Luis Díaz; Jhon Córdoba. Pelatih: Néstor Lorenzo

Pencetak gol Kolombia: Jefferson Lerma (39')

Kartu merah: Daniel Munoz (Kolombia, 45+1')

Baca juga artikel terkait COPA AMERICA 2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus