Menuju konten utama

Hasil Pilkada Tasikmalaya 2024, Siapa Menang Pilbup-Pilwalkot?

Informasi hasil Pilkada Tasikmalaya 2024 resmi dari KPU dan JagaSuara 2024. Siapa pasangan calon yang menang di Pibup dan Pilwalkot Tasikmalaya 2024?

Hasil Pilkada Tasikmalaya 2024, Siapa Menang Pilbup-Pilwalkot?
Warga memasukkan surat suara saat mengikuti simulasi pemungutan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta 2024 di Gelanggang Remaja Johar Baru, Jakarta, Kamis (24/10/2024).ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/agr

tirto.id - Hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tasikmalaya 2024 di kabupaten dan kota akan dirilis usai pelaksanaan pemungutan suara hari ini, Rabu (27/11/2024). Masyarakat dapat memantau hasil Pilkada Tasikmalaya 2024 melalui platform resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Pilkada Bekasi 2024 dilakukan untuk memilih wali kota-wakil walkot (kota) dan bupati-wakil bupati (kabupaten) yang akan menjabat selama periode 2024-2029.

Terdapat 5 pasangan calon walikota (cawalkot) dan calon wakil wali kota (cawawalkot) Kota Tasikmalaya 2024. Sementara itu, di tingkat kabupaten, ada 3 pasangan calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) di Pilkada Tasikmalaya 2024.

Lima pasang cawalkot dan cawawalkot yang bersaing dalam Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 adalah sebagai berikut:

1. Nurhayati-Muslim

2. Ivan-Dede

3. M. Yusuf-Hendro

4. Viman-Diky Chandra

5. Yanto-Amminudin

Adapun untuk tiga cabup-cawabup Kabupaten Tasikmalaya adalah Iwan Saputra-Dede Muksit Aly di nomor urut 1, Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi di nomor urut 2, dan Ade Sugianto-Iip Miftahul Faoz di nomor urut 3.

Lantas paslon mana yang unggul dalam Pilkada kota dan kabupaten Tasikmalaya 2024 dan akan menjadi kepala daerah untuk lima tahun mendatang?

Hasil Pilkada Tasikmalaya 2024

Hasil Pilkada Tasikmalaya 2024 akan diumumkan oleh KPU usai rekapitulasi penghitungan suara di seluruh daerah Tasikmalaya selesai. Kendati demikian, gambaran hasil penghitungan suara Pilkada Tasikmalaya 2024 bisa dipantau lewat platform JagaSuara 2024.

JagaSuara 2024 adalah platform khusus yang merilis hasil penghitungan suara secara real time berdasarkan jumlah dan sebaran foto formulir Model C dari setiap TPS yang mereka terima.

Hasil penghitungan JagaSuara 2024 bukan merupakan hasil resmi dan bersifat final. Ini artinya ada kemungkinan hasil yang tercantum berbeda darireal count KPU.

Berikut ini hasil Pilkada Tasikmalaya 2024 berdasarkan JagaSuara 2024, per Rabu (27/11/2024), pukul 16.00 WIB:

1. Hasil Pilkada Bupati Tasikmalaya 2024

Hasil Pilkada Bupati Tasikmalaya 2024 berdasarkan penghitungan JagaSuara 2024 menunjukkan pasangan Cecep-Asep unggul. Berikut ini hasil sementara Pilkada Bupati Tasikmalaya 2024, pukul 16.00 WIB:

  • Iwan Saputra-Dede Muksit Aly: 11,85 persen
  • Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi: 47,98 persen
  • Ade Sugianto-Iip Miftahul Faoz: 40,17 persen

2. Hasil Pilkada Wali Kota Tasikmalaya 2024

Hasil Pilkada Wali Kota Tasikmalaya saat ini belum dirilis baik oleh KPU maupun lembaga survei. Namun, gambaran hasil Pilkada Wali Kota Tasikmalaya 2024 bisa diprediksi lewat survei elektabilitas terakhir.

Survei terakhir Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 dilakukan oleh lembaga survei Saiful Mujani Research Consulting (SMRC), pada Oktober lalu. Berdasarkan hasil survey tersebut paslon nomor urut 4 Viman Alfarizi-Dicky Candra memimpin dengan persentase dukungan sebesar 44,3 persen.

Angka tersebut menciptakan gap yang signifikan dengan keempat paslon lainnya. Adapun perolehan dukungan tertinggi kedua dikantongi oleh paslon nomor urut 2, Ivan Dicksan-Dede Muharam dengan persentase 20,9 persen, disusul paslon nomor urut 1, Nurhayati-Muslim dengan perolehan 18,2 persen.

Lebih lanjut, paslon Yanto Oce-Aminudin meraih dukungan sebesar 7,3 persen, sementara Muhammad Yusuf-Hendro Nugraha memperoleh 5,9 persen.

Selain itu, sebanyak 3,6 persen responden belum menentukan pilihan, merujuk pada hasil survei SMRC dengan metode wawancara tatap muka.

Cara Cek Hasil Pilkada Tasikmalaya 2024 di KPU

Hasil Pilkada Tasikmalaya 2024 akan diumumkan oleh KPU setelah hasil penghitungan rekapitulasi suara selesai. Seperti disinggung, hasil penghitungan suara dapat dipantau melalui platform resmi KPU.

Masyarakat Tasikmalaya dapat memantau perkembangan hasil Pilkada Tasikmalaya 2024 secara berkala melalui laman resmi Info Pemilu KPU dengan mengikuti langkah berikut:

  1. Buka situs resmi KPU di pilkada2024.kpu.go.id untuk mengakses halaman khusus hasil Pilkada.
  2. Pada halaman utama, temukan menu pemilihan untuk wilayah Jawa Barat dan pilih Kabupaten/Kota Tasikmalaya.
  3. Setelah memilih wilayah, Anda dapat memantau hasil penghitungan suara yang diunggah secara bertahap oleh KPU berdasarkan data dari TPS.
  4. Data di laman ini akan diperbarui secara berkala sesuai proses penghitungan resmi.

Selain melalui laman resmi KPU, masyarakat Tasikmalaya bisa memantau hasil quick count Pilkada 2024 di platform JagaSuara 2024. Berikut ini link hasil Pilkada Tasikmalaya di JagaSuara 2024:

Link Hasil Pilkada 2024 di JagaSuara 2024

Tirto akan terus memperbarui artikel ini seiring dengan pembaruan penghitungan suara terkini dari KPU. Anda bisa kembali ke artikel ini untuk mendapatkan informasi hasil Pilkada Tasikmalaya 2024 secara berkala.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Aisyah Yuri Oktavania

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Aisyah Yuri Oktavania
Penulis: Aisyah Yuri Oktavania
Editor: Yonada Nancy & Addi M Idhom