Menuju konten utama
GoJek Traveloka Liga 1

Hasil Laga Liga 1: Sriwijaya FC vs Persela Skor Akhir 2-0

Sriwijaya FC memetik kemenangan dalam laga kandang melawan Persela Lamongan pada laga lanjutan Liga 1, Selasa (26/9).

Hasil Laga Liga 1: Sriwijaya FC vs Persela Skor Akhir 2-0
Pesepak bola Sriwijaya FC Alberto Goncalves (kedua kiri) melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang PSM Makassar pada pertandingan Gojek Traveloka Liga 1 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Minggu (17/9/2017). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

tirto.id - Pertandingan Sriwijaya FC vs Persela Lamongan dalam lanjutan GoJek Traveloka Liga 1 di Stadion Gelora Bumi Sriwijaya, Selasa (26/9/2017) berakhir dengan skor 2-0. Dua gol kemenangan Sriwijaya FC dicetak Marckho Sandy Merauje dan Alberto Goncalves.

Laga Babak Pertama Sriwijaya FC vs Persela Lamongan

Tim tamu lebih dulu menciptakan peluang matang pada menit ke-14. Gelandang lincah Eka Ramdani melepaskan tendangan spekulasi akurat, namun masih terlampau lemah dan tak membuahkan gol.

Tuan rumah merespons empat menit berselang. Usai menguasai bola, Nur Iskandar menusuk ke pertahanan Persela. Beberapa langkah dari luar kotak penalti, bintang Laskar Wong Kito itu melepaskan sepakan keras yang mengarah tepat ke gawang. Beruntung bagi Persela karena penjaga gawang Ferdiansyah masih sigap menghalau bola.

Pada menit ke-25 tekanan Sriwijaya FC berlanjut lewat aksi Alberto Goncalves. Kali ini sepakan pemain asal Brasil itu masih melambung tinggi di atas gawang.

Empat menit kemudian Laskar Wong Kito semakin agresif. Usai melakukan one-two pass dengan Alberto Goncalves, Nur Iskandar melepaskan tendangan yang sayangnya gagal menemui sasaran.

Dominasi tuan rumah terus berlanjut, namun tak ada gol tercipta hingga turun minum. Skor 0-0 bertahan hingga wasit mengakhiri babak pertama.

Laga Babak Kedua Sriwijaya FC vs Persela Lamongan

Pada babak kedua, Sriwijaya FC yang terus menerus menekan akhirnya memecah kebuntuan. Menit ke-47, umpan Tijani Belaid dari sayap kiri diteruskan dengan sebuah sundulan oleh Marckho Sandy Merauje. Bola hasil upaya bek sayap Laskar Wong Kito itu gagal dijangkau penjaga gawang Ferdiansyah dan berbuah gol. Skor 1-0.

Persela lantas merespons tiga menit kemudian. Lewat skema tendangan bebas, Saddil Ramdani mengirim umpan akurat kepada striker Samsul Arif. Namun momentum tersebut tak dapat dimaksimalkan setelah sepakan Samsul terlalu lemah.

Alih-alih menyamakan skor, Laskar Joko Tingkir justru kecolongan lagi pada menit ke-73. Nur Iskandar berhasil mencuri bola dari penguasaan Eky Taufik. Pemain bernomor punggung 17 itu lantas mengirim umpan yang dimaksimalkan dengan baik oleh Alberto Goncalves. Usai melakukan aksi membalik badan dan mengecoh Ramon Raodrigues, pemain yang akrab disapa Beto itu melepaskan tendangan keras yang gagal dihalau penjaga gawang Febriansyah. Skor berubah menjadi 2-0.

Persela sempat nyaris memperkecil ketertinggalan pada menit ke-83. Namun sundulan Samsul Arif memanfaatkan umpan Zainal Arifin masih dapat ditangkap penjaga gawang Sandy Firmansyah.

Hingga laga usai tak ada gol tambahan tercipta. Skor akhir 2-0.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2017 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Agung DH