Menuju konten utama

Hasil BWF World Championships 2019: Chou Tien Chen Lolos 32 Besar

Chou Tien Chen lolos ke babak 32 besar BWF World Championships 2019 nomor tunggal putra setelah mengalahkan Hans-Kristian Solberg Vittinghus.

Hasil BWF World Championships 2019: Chou Tien Chen Lolos 32 Besar
Ilustrasi. Pebulu tangkis Taiwan Chou Tien Chen meluapkan kegembiraan saat mendapatkan skor ketika melawan pebulu tangkis Denmark Anders Antonsen pada babak final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

tirto.id - Tunggal putra unggulan ke-2 asal Taiwan, Chou Tien Chen, berhasil melangkah ke babak 32 besar BWF World Championships 2019. Ia sukses menyingkirkan wakil Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus, di 64 besar.

Bertarung di court-1 St Jakobshalle Basel, Swiss, Senin malam (19/8/2019) waktu setempat, Chou menang rubber game 21-15, 17-21, dan 21-17. Butuh waktu 74 menit bagi sang peringkat 2 dunia untuk memastikan tiket ke babak berikutnya.

Chou Tien Chen mengawali gim pertama dengan cukup baik. Sang juara Indonesia Open 2019 memimpin 6-2. Berikutnya, torehan lima angka beruntun dari Chou membuatnya unggul 11-3 saat interval.

Selepas jeda performa Chou sempat menurun. Lawan pun sanggup menipiskan ketertinggalan menjadi 15-14. Akan tetapi, begitu memasuki poin kritis performa wakil Taiwan kembali bangkit. Chou Tien Chen mengunci gim pertama lewat keunggulan 21-15.

Chou masih mampu memegang kendali permainan pada paruh awal gim kedua. Pebulu tangkis 29 tahun itu memimpin 6-3 pada awal permainan. Kendati kedudukan sempat berbalik 8-9, Chou tetap bisa unggul 11-10 saat jeda.

Lima angka beruntun oleh Vittinghus mewarnai paruh akhir gim kedua. Wakil Denmark pun berbalik memimpin 12-15. Vittinghus mempertahankan keunggulan hingga ditutupnya gim kedua dengan skor 17-21.

Awal gim penentuan berjalan sangat ketat, kedua pemain silih berganti memimpin kedudukan. Selepas rehat Chou sanggup memanfaatkan momentum untuk memimpin 14-10. Keunggulan itu sanggup ia jaga, hingga akhir pertandingan dengan skor 21-17.

Bagi Chou Tien Chen, selain memastikan lolos ke babak berikutnya, hasil pertandingan ini sekaligus mempertegas dominasi pemain Taiwan tersebut atas Vittinghus. Rekor head to head keduanya pun berubah menjadi 7-2 untuk Chou.

Di babak 32 besar, Chou Tien Chen telah ditunggu tunggal putra asal Kroasia, Zvonimir Durkinjak.

Para pemain unggulan sektor tunggal putra belum menemui banyak kesulitan pada gelaran hari pertama Kejuaraan Dunia Badminton 2019.

Sang juara bertahan sekaligus unggulan pertama asal Jepang, Kento Momota, mampu melewati hadangan wakil Vietnam, Cao Cuong Pham, lewat duel straight game. Begitu pula dengan unggulan ke-3 asal Cina, Chen Long, dan unggulan ke-4 milik Indonesia, Jonatan Christie. Mereka berdua juga sukses memetik kemenangan dua set langsung.

Para pemain kuda hitam seperti unggulan ke-6 Anthony Sinisuka Ginting, serta tunggal putra legendaris Cina, Lin Dan, juga memastikan lolos ke babak berikutnya.

Baca juga artikel terkait BWF WORLD CHAMPIONSHIPS 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus