tirto.id - USG payudara dapat dilakukan di sejumlah layanan kesehatan di wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi). Sebagai bahan pertimbangan, sebelum memutuskan untuk menjalankan prosedur USG payudara, Anda bisa melakukan cek harga dan lokasi terlebih dahulu.
Harga USG payudara lebih tinggi dibanding pemeriksaan menggunakan mamografi. Keduanya memiliki metode pengecekan yang berbeda. Hasil pemindaian melalui USG payudara mempunyai detail yang lebih baik untuk deteksi dini kanker payudara, terutama dengan lokasi tidak terlalu dalam.
USG payudara disebut juga dengan USG mammae. Alat ini memanfaatkan gelombang suara untuk memindai keadaan payudara. Ada pun alat mamografi menggunakan radiasi dosis rendah saat memindai dan hasilnya berupa rontgen payudara.
USG mammae dan mamografi memiliki keunggulannya masing-masing. USG payudara dapat dipakai dalam evaluasi benjolan di permukaan payudara. Di sisi lain, mamografi efektif untuk mendeteksi kelainan pada posisi lebih dalam hingga di jaringan payudara.
Tujuan dari kedua pemeriksaan penunjang tersebut yaitu melakukan deteksi dini kanker payudara. Untuk kebutuhan diagnosis lebih lengkap, pemeriksaan dengan mamografi dan USG payudara dapat digabungkan. Pemeriksaan USG payudara dapat dilakukan pasien menjalani mamografi.
Meski demikian, manfaat USG payudara bisa lebih luas dari sekadar pemeriksaan payudara. Alat tersebut berguna pula untuk pemantauan pasca-bedah, pengecekan kelenjar susu, penilaian struktur payudara, mengamati perubahan massa kista, dan sebagainya.
Lalu, USG payudara ke dokter apa? Pemeriksaan menggunakan USG payudara akan dilakukan oleh ahlinya seperti dokter spesialis radiologi. Pasien dapat pula berkonsultasi dengan dokter umum untuk meminta pertimbangan hingga rujukan pemeriksaan USG payudara.
Lantas, berapa harga USG payudara? Setiap fasilitas kesehatan memiliki alat USG payudara yang berbeda, sehingga dalam memberikan tarif, perbedaan dapat pula terjadi.
Namun, harga atau tarif USG payudara di sejumlah fasilitas kesehatan di Jabodetabek diperkirakan sekitar Rp250.000 hingga Rp750.000 atau lebih.
Membaca Hasil USG Payudara
Cara membaca USG payudara dilakukan oleh dokter memakai The Breast Imaging Reporting and Data System (BI-RADS) atau Sistem Pelaporan dan Dara Pencitraan Payudara. Sistem tersebut juga dipakai dalam pembacaan hasil citra dari mamografi.
Ada beberapa kategori dari 0-6 untuk pembacaan USG payudara. Berikut makna dari setiap kategori tersebut:
- Kategori 0: Tidak lengkap, atau memerlukan evaluasi pencitraan tambahan, atau hasil mammogram sebelumnya sebagai perbandingan
- Kategori 1: Negatif
- Kategori 2: Jinak (bukan kanker)
- Kategori 3: Mungkin jinak (kemungkinan terdapatnya kanker sangat rendah)
- Kategori 4: Dicurigai keganasan (kanker). Pasien dipertimbangkan untuk biopsi. Kadang dapatpula dikategorikan kecurigaan keganasan rendah, sedang, atau tinggi.
- Kategori 5: Sangat sugestif kanker (lebih dari 95 persen kemungkinan keganasan)
- Kategori 6: Diketahui kanker. Hasil telah terbukti dengan biopsi.
Lokasi USG Payudara di Jabodetabek
Lokasi USG payudara di Jabodetabek memiliki banyak pilihan tempat. Berbagai rumah sakit di wilayah tersebut memiliki layanan pemeriksaan payudara menggunakan USG payudara dengan tarif yang berlainan.
Tarif pemeriksaan USG payudara dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kebijakan dari fasilitas kesehatan setempat.
Berikut ini adalah daftar lokasi fasilitas kesehatan di Jabodetabek yang membuka layanan penunjang USG mammae lengkap dengan perkiraan harganya, dirangkum dari berbagai sumber:
1. Rumah Sakit Kanker Dharmais
Rumah sakit kanker Dharmais berlokasi di Slipi, Jakarta Selatan. Rumah sakit ini memiliki beberapa paket deteksi dini kanker payudara yang terdiri dari:- Paket 1 (mamografi dan konsultasi dokter umum): Rp420.000
- Paket 2 (USG mammae dan konsultasi dokter umum): Rp370.000
- Paket 3 (Mamografi, USG mammae, dan konsultasi dokter umum): Rp720.000
2. Bethsaida Hospital
Bethsaida Hospital berada di Gading Serpong, Tangerang. Deteksi dini kanker payudara di sana dilakukan dengan mamografi dan USG mammae. Perkiraan biayanya yaitu:- Mamografi Rp128.000
- USG mammae: Rp238.800
- Mamografi plus USG mammae: Rp358.800
3. MRCCC Siloam Hospitals Semanggi
MRCCC Siloam Hospitals Semanggi ada di Jakarta Selatan. Rumah sakit ini mempunyai layanan deteksi dini kanker payudara enggunakan mamografi dan USG payudara. Biaya USG payudara dan mamografi dikemas dalam paket berikut:- Paket tes kanker payudara (pemeriksaan penanda kanker Ca 15-3 dan mamografi): Rp1.750.000
- Paket skrining kanker payudara sederhana (mamografi dan konsultasi dokter medical check up): Rp650.000
4. Rumah Sakit EMC Alam Sutera
Lokasi rumah sakit ini berada di Serpong, Jakarta Selatan. Ada layanan paket skrining payudara yang dibanderol sekitar Rp599.000.5. Rumah Sakit Mitra Keluarga Bekasi
Rumah Sakit Mitra Keluarga Bekasi mempunyai layanan pemeriksaan deteksi dini kanker payudara menggunakan USG payudara dan mamografi. Paket pemeriksaan beserta perkiraan harganya untuk mamografi yaitu Rp590.000.Rumah Sakit Mitra Keluarga Bekasi juga memiliki jaringan dengan Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading yang memiliki pemeriksaan mamografi bertarif Rp380.000. Ada pun jaringan di Rumah Sakit Mitra Keluarga Depok melayani USG payudara dengan tarif sekira Rp738.000.
6. Laboratorium Klinik Prodia
Laboratorium Klinik Prodia di area Jabodetabek bisa ditemukan antara lain di Jakarta Selatan, Depok, dan Cibubur. Pemeriksaan dengan USG payudara dan mamografi dibanderol mulai Rp599.000.7. Mayapada Hospital Kuningan
Mayapada Hospital Kuningan berada di Setiabudi, Jakarta Selatan. Tarif pemeriksaan dengan USG payudara di rumah sakit ini sekira Rp800.000.8. Rumah Sakit PELNI
Rumah Sakit PELNI terletak di Jakarta Barat. Biaya deteksi kanker payudara di sana memakai USG payudara mulai Rp567.000.9. Rumah Sakit Umum Zahirah
Rumah Sakit Umum Zahirah dapat ditemukan di Jagakarsa, Jakarta Selatan. Biaya USG payudara di rumah sakit tersebut kurang lebih mulai Rp480.000.10. Rumah Sakit UMMI
Rumah Sakit UMMI berada di Bogor Selatan, Kota Bogor. Biaya USG payudara di tempat ini dibanderol sekira mulai Rp485.000.Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Balqis Fallahnda & Iswara N Raditya