tirto.id - Harga jual emas Antam di Butik Logam Mulia tercatat turun Rp2.000 menjadi Rp1.007.000 dalam penjualan hari ini, Rabu (23/9/2020).
Harga emas Antam sebelumnya berada di level Rp1.009.000 per gram. Harga ini berlaku untuk pembelian di Butik Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta.
Sementara bagi Anda yang berada di luar Jakarta bisa membeli melalui Butik Logam Mulia terdekat yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Namun akan ada perbedaan harga emas dibanding di Pulo Gadung.
Harga emas di atas belum termasuk pajak. Sesuai dengan PMK No 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non NPWP.
Harga buyback emas Antam juga turun Rp3.000 menjadi Rp904.000 per gram dalam penawaran hari ini. Harga buyback ini berlaku di Butik Logam Mulia Pulo Gadung Jakarta.
Sesuai dengan PMK No 34/PMK.10/2017, penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non NPWP.
Selain melalui Butik Logam Mulia, emas Antam juga bisa diperoleh melalui Pegadaian. Harga jual emas Antam di Pegadaian hari ini RP1.059.000 per gram.
Di Pegadaian tersedia ragam emas Antam, seperti Antam Retro dan Antam Batik. Harga jual emas Antam Retro hari ini Rp977.000 per gram dan harga emas Antam Batik Rp1.181.000 per gram.
Selain emas batangan 24 karat dari PT Antam, Pegadaian juga menyediakan emas batangan dari PT Untung Bersama Sejahtera atau UBS. Harga jual emas UBS Rp1.061.000 per gram.
Harga Emas Antam di Logam Mulia dan Pegadaian 23 September 2020
Harga Emas Antam LM Pulo Gadung 0,5 gram – Rp533.000
Harga Emas Antam LM Pulo Gadung 1 gram – Rp1.007.000
Harga Emas Antam LM Pulo Gadung 2 gram – Rp1.954.000
Harga Emas Antam LM Pulo Gadung 3 gram – Rp2.906.000
Harga Emas Antam LM Pulo Gadung 5 gram – Rp4.815.000
Harga Emas Antam LM Pulo Gadung 10 gram – Rp9.565.000
Harga Emas Antam di Pegadaian 0,5 gram – Rp559.000
Harga Emas Antam di Pegadaian 1 gram – Rp1.059.000
Harga Emas Antam di Pegadaian 2 gram – Rp2.099.000
Harga Emas Antam di Pegadaian 3 gram – Rp3.027.000
Harga Emas Antam di Pegadaian 5 gram – Rp5.071.000
Harga Emas Antam Retro di Pegadaian 0,5 gram –Rp489.000
Harga Emas Antam Retro di Pegadaian 1 gram – Rp977.000
Harga Emas Antam Retro di Pegadaian 2 gram – Rp1.953.000
Harga Emas Antam Retro di Pegadaian 3 gram – Rp2.930.000
Harga Emas Antam Retro di Pegadaian 5 gram – Rp4.883.000
Harga Emas Antam Batik di Pegadaian 0,5 gram – Rp623.000
Harga Emas Antam Batik di Pegadaian 1 gram – Rp1.181.000
Harga Emas Batangan UBS di Pegadaian 0,5 gram – Rp545.000
Harga Emas Batangan UBS di Pegadaian 1 gram – Rp1.061.000
Harga Emas Batangan UBS di Pegadaian 2 gram – Rp2.011.000
Harga Emas Batangan UBS di Pegadaian 5 gram – Rp5.971.000
Harga Emas Batangan UBS di Pegadaian 10 gram – Rp9.887.000
Editor: Agung DH