Menuju konten utama
Gempa Bumi Hari Ini

Gempa M 5,2 Guncang Yogyakarta 13 Desember 2020, Ini Kata BMKG

Gempa bumi tektonik 5,2 magnitudo mengguncang wilayah Yogyakarta dan sekitarnya pada Minggu (13/12/2020) pukul 15.39 WIB hari ini.

Gempa M 5,2 Guncang Yogyakarta 13 Desember 2020, Ini Kata BMKG
Ilustrasi Gempa Bumi. FOTO/iStock

tirto.id - Gempa bumi tektonik 5,2 magnitudo mengguncang wilayah Yogyakarta dan sekitarnya pada Minggu (13/12/2020) pukul 15.39 WIB. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberikan penjelasan terkait gempa terbaru hari ini tersebut.

Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, menjelaskan, gempa yang terasa di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan sekitarnya ini merupakan jenis gempa dangkal akibat aktivitas subduksi Lempeng Indo-Australia yang menunjam ke bawah Lempeng Eurasia di zona megathrust.

Episenter terletak di laut pada jarak 226 kilometer arah barat daya Kabupaten Bantul pada kedalaman 16 kilometer. Adapun pusat gempa berada dekat palung Jawa di Laut Selatan pada front subduksi yang merupakan batas pertemuan lempeng.

Gempa dengan magnitudo 5,2 ini dirasakan oleh warga di Kota Yogyakarta, Kabupaten Bantul, Kabupaten Sleman, dan sekitarnya, dalam skala intensitas II-III MMI.

Artinya, guncangan yang dirasakan seperti ada truk berlalu, tidak merusak, dan tidak berpotensi tsunami. Hasil monitoring BMKG, lanjut Daryono, belum menunjukkan adanya aktivitas gempa susulan (aftershock).

Episenter gempa hari ini berdekatan dengan episenter gempa yang terjadi pada Januari 1840 silam atau 180 tahun yang lalu.

Kala itu, gempa tersebut berkekuatan lebih besar yakni 7,5 magnitudo dan dirasakan serta menimbulkan kerusakan di beberapa daerah termasuk DIY, Purworejo, Kebumen, Salatiga, Demak, Semarang, Kendal, hingga Banjarnegara.

Gempa hari ini hanya berselang dua hari setelah gempa tektonik yang dirasakan di wilayah Brebes, Kuningan, dan Cirebon, pada Jumat (11/12/2020) pukul 05.51 WIB.

Gempa tersebut memiliki kekuatan 4,2 SR dengan episenter terletak pada koordinat 7,07 LS dan 108,87 BT tepatnya di darat pada jarak 28 kilometer arah barat daya Brebes pada kedalaman 5 kilometer.

Baca juga artikel terkait GEMPA BUMI HARI INI atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH