Menuju konten utama

Ganjar Pranowo di Kuliah Kebangsaan UI: Pemimpin Bukan Malaikat

Ganjar Pranowo menuturkan pemimpin harus memberikan optimisme, data dan fakta boleh disajikan.

Ganjar Pranowo di Kuliah Kebangsaan UI: Pemimpin Bukan Malaikat
Bakal calon presiden (Bacapres) dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menyampaikan paparannya saat melakukan diskusi bersama forum alumni perguruan tinggi se-Indonesia di jakarta, Minggu (17/9/2023). Diskusi yang diikuti sekitar ratusan alumni perguruan tinggi se-Indonesia tersebut bertemakan Ganjar Jawab Tantangan Masa Depan Indonesia. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/YU

tirto.id - Bakal calon presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo memberikan kuliah umum kebangsaan yang bertajuk 'Hendak Ke mana Indonesia Kita?' di Gedung Balai Serbaguna Purnomo Prawiro, Kampus Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (FISIP UI), Depok, Jawa Barat, Senin (18/9/2023). Dalam paparannya, Ganjar menyinggung terkait seorang pemimpin bukan malaikat yang bisa menyelesaikan seluruh permasalahan.

"Pemimpin harus memberikan optimisme, data dan fakta boleh disajikan dan pemimpin bukan malaikat yang bisa menyelesaikan dengan seluruh kesempurnaan. Tidak ada itu," kata Ganjar.

Ganjar mengakui Indonesia memiliki banyak persoalan. Salah satunya masalah korupsi dan layanan publik yang buruk.

"Bahwa ada problem tadi, korupsi, iya. Ada problem layanan publik yang buruk, nanti saya diskusikan dan saya akan mendengar dan berbagi cerita, karena di dalam tema itu dituliskan kepada saya bahwa apa mimpi ke depan dan pengalaman yang bisa dibagi, saya akan ceritakan," bebernya.

Sebelumnya, Ganjar mengakui diundang karena elektabilitasnya bertengger di papan atas. Ganjar berkelakar tak akan diundang UI bila saja elektabilitasnya tak membaik.

"Tentu saya diundang ke sini pasti karena survei. Saya tidak terlalu yakin kalau saya tidak ada di survei Anda mengundang saya," tutur Ganjar.

Politikus PDIP itu mengaku bukan kali ini memberikan kuliah umum untuk mahasiswa UI. Ganjar menjelaskan saat masih menjabat Gubernur Jateng, sempat memberikan kuliah umum untuk FISIP UI.

"Saya masih ingat dengan beberapa pejabat yang jauh lebih penting dari saya waktu itu karena pejabat pusat, karena saya selalu pejabat kampung di daerah. Dari situlah kemudian saya teringat betul mungkin kali itu saya ke ini dan ini kali kedua saya bisa datang," kata Ganjar.

Baca juga artikel terkait CAWAPRES GANJAR PRANOWO atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Intan Umbari Prihatin