Menuju konten utama

Extreme Job Raih 12,1 Juta Penonton Menuju Film Komedi Terlaris

Extreme Job masih menempati urutan kedua setelah Miracle in Cell No. 7 (2012).

Extreme Job Raih 12,1 Juta Penonton Menuju Film Komedi Terlaris
Film Extreme Job. Youtube/CJ Entertaiment

tirto.id - Film Korea Selatan Extreme Job telah menarik 12,1 juta penonton per 10 Februari 2019, sedikit lagi akan mengukuhkannya sebagai film komedi terlaris sepanjang masa.

Extreme Job masih menempati urutan kedua setelah Miracle in Cell No. 7 (2012) yang masih memegang rekor sebagai film komedi terlaris dengan jumlah 12,8 juta penonton.

Pada akhir pekan ketiga, Extreme Job berhasil meraih 1,8 juta penonton untuk penghitungan domestik.

Menurut data Korean Film Council, pada Senin (11/2/2019), film yang disutradarai Lee Byoung Heon ini mengambil hampir 60 persen penjualan box office dari Jumat hingga Minggu pada pekan ketiga, demikian dilansir Yonhap News Agency.

Sejak dirilis pada 23 Januari 2019 lalu, film ini telah bertahan di box office selama 19 hari berturut-turut.

Jika hal tersebut terus berlangsung, film ini diprediksi akan meraih 14 juta penonton dengan mudah dan bersanding dengan film The Admiral: Roaring Currents (2014), Veteran (2015) dan Along with the Gods: The Two Worlds (2017).

Extreme Job menceritakan lima detektif yang sedang menangani kasus narkoba. Mereka mendirikan restoran ayam bergaya Korea sebagai bagian dari misi penyelidikan dan penyamaran rahasia untuk mengekspos akar kejahatan tersebut.

Akan tetapi, beberapa insiden tak terduga mulai terjadi ketika restoran tempat mereka bekerja mulai terkenal.

Kelima detektif polisi tersebut adalah ketua tim Go (Ryoo Seung-Ryong), Detektif Jang (Lee Ha Nee/Lee Honey), Detektif Ma (Jin Seon Kyu), Detektif Young Ho (Lee Dong Hwi) dan Detektif Jae Hoon (Gong Myung).

Film ini juga meraih review positif dari para kritikus film Korea Selatan karena menyajikan dialog dinamis antar-karakter dan cerita komedi yang mudah ditangkap generasi muda.

“Sutradaranya adalah ahli dalam menciptakan lelucon dan mampu berurusan dengan berbagai tema dan subjek. Extreme Job memiliki permainan kata-kata yang mewah, plot twist dan dialog yang dinamis antar-karakternya," ujar Kang Yoo Jung, seorang kritikus film seperti dilansir The Korea Times.

"Film ini menanamkan humor di mana-mana, sehingga pemirsa dapat tertawa terbahak-bahak setiap satu atau dua menit. Ini cocok untuk generasi muda yang terbiasa menonton video klip pendek di YouTube, yang dibuat untuk mengarahkan penonton tertawa secara instan,” ujar kritikus film, Yoon Seung Eun.

Tonton video trailer Extreme Job melalui video di bawah ini.

Baca juga artikel terkait FILM KOREA SELATAN atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Dipna Videlia Putsanra