tirto.id - Cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin menjanjikan pengembangan kebudayaan di Indonesia akan ditopang oleh keberadaan dana abadi.
Dia optimistis keberadaan dana abadi kebudayaan membawa dampak positif untuk pengembangan budaya.
“Kami akan menyiapkan dana abadi kebudayaan, supaya kebudayaan makin berkembang,” kata Ma'ruf saat Debat Pilpres 2019 Ketiga atau debat cawapres di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu malam (17/3/2019).
Ma'ruf menyatakan hal itu saat menjawab pertanyaan panelis tentang minimnya program dan anggaran pemerintah untuk pembangunan kebudayaan.
Pemerintahan Joko Widodo memang sudah berencana menyiapkan dana abadi kebudayaan pada tahun 2020. Program ini melibatkan Kemendikbud dan Kementerian Keuangan.
Dia menambahkan pengembangan kebudayaan juga akan didorong lewat ekonomi kreatif. Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), kata Ma'ruf, akan didorong menggelar banyak festival kebudayaan di berbagai negara.
“Kami akan akan bangun [gedung] opera seperti di Sidney untuk pertunjukan kebudayaan,” ujar dia.
Ma'ruf menegaskan pembangunan kebudayaan perlu didorong agar budaya nasional tidak mengalami diskontinuitas dan disoerientasi.
“Kita akan lakukan konservasi budaya, pelestarian budaya dan globalisasi budaya,” ujar Ma'ruf.
Debat Cawapres 2019 membahas tema pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, sosial dan budaya. Kali ini, debat dipandu oleh dua moderator: Alfito Deannova dan Putri Ayuningtyas.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) menunjuk sembilan panelis yang merumuskan pertanyaan untuk dua cawapres di debat ketiga.
Para panelis itu adalah Samsul Rizal (Rektor Universitas Syiah Kuala), Yudian Wahyudi (Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta), Chairil Effendi (Guru Besar Sastra Universitas Tanjungpura Pontianak), dan Dwia Aries Tina Pulubuhu (Rektor Universitas Hasanuddin Makassar).
Lima panelis lainnya: Yos Johan Utama (Rektor Universitas Diponegoro), Subhilhar (Guru Besar Fisip Universitas Sumatera Utara), Radhar Panca Dahana (Budayawan), Anis Hidayah (Ketua Pusat Studi Migrasi Migrant Care) dan David S. Perdanakusuma (Ketua Majelis Kolegium Kedokteran Indonesia).
Acara debat antara Ma'ruf dan Sandiaga Uno mulai berlangsung pukul 20.00 WIB. Debat ini juga disiarkan langsung oleh Trans TV, Trans 7, CNN Indonesia, CNBC Indonesia, Trans Vision dan detikcom.
Editor: Agung DH