tirto.id - Dorna Sports dan International Road Racing Team Association (IRTA) atau Asosiasi Tim Balap Motor Internasional bakal membantu keuangan tim-tim satelit Moto GP, serta Moto2 dan Moto3, selama seri balapan belum dimulai akibat dampak pandemi virus Corona (COVID-19).
Penundaan balapan membuat pemasukan tim-tim berkurang, sementara pembalap dan staf tetap harus digaji. Sebagian besar tim satelit menggantungkan pendanaan dari sponsor.
Sementara itu, tim-tim utama diharapkan dapat mengatasi neraca keuangan masing-masing selama balapan belum dapat dilakukan. Pasalnya, tim-tim mapan ini masih memiliki pemasukan yang berasal dari manufaktur dan pabrik pendukung mesin.
Dorna Sports selaku operator menyatakan siap membantu keuangan tim-tim satelit. Dana talangan akan diberikan di setiap awal bulan hingga Juni 2020 kepada tim-tim macam Petronas Yamaha SRT, LCR Honda, Pramac Racing Ducati dan lainnya.
"Melalui asosiasi Road-Racing Team Internasional, tim satelit MotoGP akan tetap menerima uang muka dari operator di awal bulan April, Mei, dan Juni. Mereka akan mendapat suntikan dana terlepas MotoGP 2020 dapat dilaksanakan atau tidak," tulis Dorna Sports, dikutip dari Crash.
Selain tim-tim satelit yang berkompetisi di kelas MotoGP, tim-tim Moto2 dan Moto3 juga bakal mendapat bantuan serupa. Hal ini dilakukan untuk memastikan setiap tim tetap dalam kondisi yang bagus di tengah situasi krisis yang melanda dunia.
Dorna Sports berharap seluruh tim dalam kondisi yang bagus saat kompetisi kembali dilanjutkan. Pasalnya, mereka masih terus mengupayakan supaya musim ini tetap bisa digelar dengan jumlah seri sebanyak mungkin.
Jurnalis Crash, Peter McLaren, menyebut Dorna Sports masih terus berusaha supaya MotoGP musim ini tetap dapat menggelar banyak balapan. Meski situasi saat ini masih belum memungkinkan, mereka tetap berharap bisa menggelar kejuaraan.
"Dorna Sports masih terus berupaya untuk memastikan krisis yang timbul akibat COVID-19 hanya akan berdampak pada perubahan jadwal. Sementara kejuaraan diharapkan tetap bisa dilaksanakan," tulis McLaren.
Selain Dorna Sports, IRTA juga tergerak membantu. Sasarannya adalah tim-tim yang berkiprah di ajang Moto2 dan Moto3.
"IRTA telah memberikan bantuan kepada tim Moto2 dan Moto3, selama periode sulit. Sementara untuk tim di kelas MotoGP masih dalam proses," demikian pernyataan mereka, masih dikutip dari Crash.
Pembaharuan jadwal MotoGP 2020 sendiri masih belum dilakukan karena COVID-19 di seluruh dunia belum teratasi. Dorna Sports dan FIM Motorsports, bakal langsung membuat jadwal anyar setelah situasinya memungkinkan untuk menggelar balapan.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya