Menuju konten utama

Daftar Ucapan Hari Diabetes Sedunia 2023 & Cara Memperingatinya

Kumpulan ucapan Hari Diabetes Sedunia 2023 yang menarik untuk media sosial dan cara memperingati Hari Diabetes Sedunia 2023.

Daftar Ucapan Hari Diabetes Sedunia 2023 & Cara Memperingatinya
Ilustrasi mengukur kadar gula darah dengan alat Glukosa meter. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Guna memperingati Hari Diabetes Sedunia pada 14 November, Anda bisa memposting ucapan Hari Diabetes Sedunia pada akun media sosial.

Hari Diabetes Sedunia pada 2023 ini akan jatuh tepat pada Selasa (14/11/2023). Sejarah peringatan Hari Diabetes Sedunia, bisa dilacak hingga 100 tahun yang lalu. Ketika itu, Frederick Banting dan John Macleod memenangkan Hadiah Nobel karena menemukan insulin.

Insulin sendiri adalah obat yang digunakan oleh para penderita diabetes untuk mengontrol kadar insulin dalam darah mereka. Penemuan insulin ini memang layak mendapat apresiasi luar biasa seperti nobel, karena insulin telah menyelamatkan jutaan nyawa di seluruh dunia.

Sejak saat itu, para ilmuwan telah membuat berbagai terobosan luar biasa yang dapat membantu para penderita diabetes tipe 1, termasuk para penderita diabetes tipe 2.

Apa Itu Diabetes dan Gejalanya

Melansir laman CDC, diabetes adalah kondisi kesehatan kronis atau jangka panjang yang bisa memengaruhi cara tubuh mengubah makanan menjadi energi.

Ketika Anda mengonsumsi makanan, maka tubuh akan memecah sebagian besar makanan menjadi gula (glukosa). Kemudian tubuh akan melepaskannya ke dalam aliran darah.

Ketika gula darah naik, tubuh memberi sinyal kepada pankreas untuk melepaskan insulin. Insulin berfungsi seperti kunci yang memungkinkan gula darah masuk ke dalam sel tubuh untuk digunakan sebagai energi.

Namun, ketika Anda menderita diabetes, tubuh tidak memproduksi cukup insulin, maka akan terlalu banyak gula darah yang tertinggal di dalam aliran darah Anda.

Akhirnya, lama kelamaan, tumpukan gula darah ini akan menyebabkan masalah kesehatan yang serius, seperti penyakit jantung, kehilangan penglihatan, ataupun gangguan pada ginjal.

Gejala diabetes di antaranya adalah:

- badan mudah letih

- jari tangan dan jari kaki terasa kesemutan

- tubuh terasa gata-gatal

- penglihatan menjadi kabur

- gairah seks menurun

- luka sulit sekali sembuh

- infeksi terjadi berulang kali

Ucapan Hari Diabetes Sedunia 2023

Sejumlah ucapan, juga kutipan dari para public figure yang bisa Anda posting di media sosial dalam rangka memperingati Hari Diabetes Sedunia 2023, di antaranya adalah:

1. Banyak orang berpikir, sulit untuk mengurangi gula, tapi itu bisa dilakukan. Anda hanya perlu berusaha.- Halle Berry

2. Diabetes terdengar seperti, Anda akan segera mati bila mengidapnya. Saya pun langsung ketakutan. Tapi begitu saya mengetahui diabetes secara lebih lengkap, dan saya tahu bahwa itu bisa saya atasi sendiri, maka saya menjadi lebih tenang - Nick Jonas

3. Satu hal yang harus Anda lakukan adalah terus bergerak. Anda harus benar-benar mengatasi hal ini. Anda tidak bisa menjadi pasien yang pasif.- Dr. Phil McGraw

4. Ada begitu banyak hal mengenai diabetes yang ingin Anda pelajari. Padahal sebelumnya, Anda tidak ingin mengetahuai hal itu. Tetapi karena Anda mengidap penyakit ini, Anda harus melakukannya.- Randy Jackson

5. Semua orang pasti memiliki masalah kesehatan, dan seiring bertambahnya usia, saya pikir kita harus menjaganya.-Tom Hanks

6. Diabetes bisa membuat hidup menjadi tidak bahagia dan tidak nyaman. Mari kita berjuang melawannya dan hidup lebih sehat. Selamat Hari Diabetes Sedunia 2023!

7. Bagi sebagian besar masyarakat, diabetes adalah penyakit akibat gaya hidup. Oleh karena itu, kita dapat mengendalikannya dengan berbagai cara Selamat Hari Diabetes Sedunia 2023 kepada seluruh masyarakat dunia.

8. Peringatan Hari Diabetes Sedunia 2023 mengingatkan kita semua, bahwa kita tidak boleh menganggap enteng penyakit diabetes. Diabetes adalah penyakit yang dapat memengaruhi kehidupan dan merenggut kenyamanan hidup dengan berbagai cara. Selamat Hari Diabetes Sedunia 2023.

9. Mari merayakan Hari Diabetes Sedunia 2023 dengan berjanji untuk memberantas penyakit ini dari kehidupan kita selamanya. Selamat Hari Diabetes Sedunia 2023.

10. Peringatan Hari Diabetes Sedunia 2023 merupakan pengingat bagi kita semua, bahwa kita perlu membentengi dari kita sendiri dari penyakit yang mengancam jiwa ini. Selamat Hari Diabetes Sedunia 2023.

Cara Memperingati Hari Diabetes Sedunia

Beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memperingati Hari Diabetes Sedunia 2023 di antaranya adalah:

1. Memberi edukasi tentang diabetes.

Salah satu cara penting dan amat bermanfaat untuk memperingati Hari Diabetes Sedunia adalah adalah memberi edukasi kepada masyarakat luas tentang apa itu diabetes, bahaya diabetes, gejala diabetes, cara mencegah diabetes, termasuk bagaimana cara mengatasi penyakit yang amat mengancam jiwa ini.

2. Mengadakan pengumpulan dana.

Anda juga bisa mengadakan fundraising pada Hari Diabetes Sedunia 2023. Dana yang terkumpul ini bisa Anda salurkan kepada lembaga-lembaga yang peduli pada isu-isu diabetes, ataupun kepada para penderita diabetes yang sulit untuk mengakses fasilitas kesehatan publik.

3. Mengadakan gerak jalan untuk kesehatan.

Salah satu cara mengatasi ataupun mencegah diabetes adalah dengan melakukan aktivitas fisik secara rutin, misalnya dengan berjalan kaki. Oleh karena itu, untuk mengkampanyekan pencegahan diabetes, Anda bisa mengadakan gerak jalan sehat bersama dengan para kolega Anda.

4. Lomba membuat poster Hari Diabetes Sedunia 2023.

Poster juga bisa menjadi media kampanye yang efektif. Oleh karena itu, Anda bisa mengadakan lomba membuat poster Hari Diabetes Sedunia 2023 tingkat sekolah, atau bisa juga untuk peserta umum.

5. Lomba membuat jingle Hari Diabetes Sedunia 2023.

Selain poster, jingle lagu juga bisa menjadi kampanye yang efektif untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya penyakit diabetes. Jadi, Anda bisa mengadakan lomba membuat jingle yang terbuka untuk umum, atau untuk para mahasiswa. Jingle yang menjadi pemenang bisa Anda gunakan untuk mengkampanyekan mengenai diabetes ini kepada khalayak luas.

Baca juga artikel terkait KESEHATAN atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Nur Hidayah Perwitasari