Menuju konten utama

12 Contoh Perangkat Output Komputer dan Penjelasannya

Output device penting untuk memastikan komputer bermanfaat bagi pengguna. Berikut 12 contoh perangkat output komputer dan penjelasan fungsinya.

12 Contoh Perangkat Output Komputer dan Penjelasannya
Seorang warganet sedang menatap monitor saat melakukan video call. Monitor adalah salah satu output device komputer. foto/istockphoto

tirto.id - Perangkat keluaran (device output) berguna menunjang aktivitas penggunaan perangkat komputer. Perangkat output penting untuk memastikan sejumlah fungsi komputer dapat dimanfaatkan oleh pengguna. Nah, apa itu perangkat output?

Perangkat output adalah jenis hardware (perangkat keras) yang berfungsi menampilkan informasi atau hasil pengolahan data kepada pengguna komputer. Deviceoutput berguna pula sebagai alat pendukung interaksi pengguna dengan komputer.

Secara umum hardware komputer bisa digolongkan menjadi empat jenis, yaitu perangkat masukan data (input device), perangkat pemrosesan data (processing device), perangkat penyimpanan data (storage device), dan perangkat keluaran (output device).

Khusus output device dirancang untuk memenuhi beragam kebutuhan pengguna. Apabila tidak dilengkapi perangkat output memadai, komputer memang masih beroperasi normal asal tiga jenis perangkat keras lainnya tersedia. Namun, komputer tidak bisa memenuhi berbagai kebutuhan pengguna.

Layar merupakan contoh perangkat output yang paling penting bagi pengguna komputer. Bisa dibayangkan, jika tanpa layar/monitor, bagaimana pengguna memanfaatkan fungsi komputer?

Selain monitor, apa saja contoh output device komputer lainnya? Simak daftar perangkat output beserta penjelasannya berikut.

12 Contoh Output Device Komputer

Contoh perangkat output yang paling umum digunakan adalah layar atau monitor, sound output (perangkat suara), dan perangkat cetak (printer). Tiga perangkat output komputer itu sudah sangat dikenal oleh mayoritas pengguna.

Layar dan sound output malah nyaris selalu melengkapi setiap perangkat komputer yang dijual di pasaran. Pada masa lalu, dua perangkat output itu memang selalu terpisah dari komponen utama komputer. Namun, saat laptop muncul, layar dan sound output sudah didesain terintegrasi dengan rangkaian hardware utama komputer.

Selain tiga perangkat output komputer di atas, masih banyak contoh output device untuk komputer. Berikut 12 contoh perangkat output beserta penjelasannya masing-masing:

1. Layar/Monitor

Monitor merupakan perangkat output untuk menampilkan hasil pemrosesan data maupun instruksi kepada pengguna komputer. Monitor juga sering disebut softcopy device karena perangka ini menampilkan hasil output yang tidak tercetak di kertas.

Saat ini, teknologi monitor berkembang pesat sehingga ada banyak jenis perangkat layar. Beragam jenis monitor itu mulai dari layar monitor tabung (CRT), monitor Liquid Crystal Display (LCD), monitor Light Emitting Diode (LED), Digital Light Processing (DLP), Touch Screen Monitor (layar sentuh), dan OLED Monitor.

Mayoritas perangkat berbasis komputer, terutama laptop dan smartphone, kini memakai jenis layar panel datar atau Flat Panel Display (FPD).

2. Proyektor

Proyektor adalah output device yang berfungsi menampilkan data, instruksi, dan pelbagai informasi teks, grafik, atau gambar di layar. Fungsi proyektor mirip monitor.

Karena itu, proyektor dapat menggantikan layar/monitor ketika dibutuhkan tampilan yang lebih besar. Perangkat ini biasanya digunakan dalam kegiatan yang dihadiri orang banyak seperti seminar, rapat, konferensi, dan sebagainya.

3. Printer

Printer adalah output device yang digunakan sebagai pencetak data atau informasi dari komputer ke dalam kertas. Printer masa kini telah dilengkapi fitur pemindai (scan) dan teknologi WiFi. Printer yang memiliki konektivitas WiFi memungkinkan mencetak tanpa perlu penyambungan kabel data.

Kini, ada 2 jenis printer yang paling umum dipakai, yakni printer inkjet dan printer laser. Printer inkjet bekerja dengan cara mendistribusikan tinta yang membentuk gambar pada kertas. Adapun printer laser ditenagai oleh toner sehingga proses pencetakan gambar di kertas bisa lebih cepat dan hasilnya pun tetap tajam.

4. Speaker

Speaker adalah perangkat output yang berfungsi meneruskan efek suara dari komputer. Kini, ada sejumlah jenis Speaker. Misalnya, selain speaker yang dapat terhubung dengan komputer jika ada kabel, ada tipe tanpa kabel atau speaker bluetooth.

5. Headphone

Headphone adalah perangkat output yang berfungsi mengeluarkan suara, sebagaimana speaker. Namun, berbeda dari speaker, headphoneberguna untuk mendengarkan audio secara pribadi.

Perangkat headphone bisa terhubungan dengan komputer PC, laptop, hingga smarphone. Kini, konektivitas headphone ada yang berbasis kabel dan bluetooth.

Contoh perangkat output sound ini biasa dipakai untuk mendengarkan musik, menonton video, atau berkomunikasi online. Headphone berbentuk besar dengan earpad menutupi seluruh telinga. Karena berupa speaker yang menempel di kepala pengguna, perangkat ini disebut headphone.

6. Earphone (Headset)

Earphone atau headset merupakan output device dengan fungsi mirip headphone. Kedua perangkat itu berbeda karena earphone lebih kecil dan hanya menutupi lubang telinga.

Umumnya, earphone juga dilengkapi dengan mikrofon sehingga pengguna bisa memakai perangkat ini untuk mendengar sekaligus berkomunikasi secara dua arah. Earphone kini tersedia dengan basis konektivitas kabel maupun nirkabel (bluetooth).

7. Plotter

Plotter merupakan perangkat output untuk mencetak grafik vektor dengan presisi tinggi. Berbeda dengan printer konvensional yang membuat gambar dari gabungan banyak titik, mesin plotter mencetak dengan alat sejenis pena, pin thermal, atau muatan listrik.

Plotter merupakan mesin cetak gambar yang menghasilkan cetakan dalam ukuran besar. Maka itu, plotter umumnya digunakan dalam industri arsitektur, desain, dan teknik yang sering memerlukan cetakan gambar desain atau peta berdimensi luas.

8. Sound Card

Sound card, atau kartu suara, adalah perangkat output yang memungkinkan komputer menghasilkan suara. Tanpa sound card, keluaran suara dari komputer tidak akan dapat didengar dengan speaker atau headphone. Kualitas sound card pun dapatmemengaruhi kualitas audio komputer.

9. VGA

Sebagaimana soun card, VGA juga sering kali menjadi komponen bawaan pada mayoritas perangkat komputer. Meski terhubung langsung dengan motherboard, soun card maupun VGA merupakan contoh perangkat output. Tanpa VGA, gambar tidak akan muncul di layar komputer. Video Graphics Accelerator atau VGA adalah perangkat output yang berfungsi mengolah data grafis agar bisa ditampilkan di monitor menjadi gambar, teks maupun video. Saat ini, teknologi VGA terus berkembang untuk meningkatkan kualitas tampilan di monitor. Salah satu contohnya adalah kartu grafis (GPU) yang mendukung rendering grafis 3D dan jamak dipakai untuk laptop gaming.

10. Braille Reader

Braille Reader merupakan perangkat output yang dirancang untuk membantu para difabel netra. Dengan braille reader, orang buta mampu membaca teks yang tampil di layar. Cara kerja output device ini mirip buku brailler karena membuat huruf-huruf teks dari monitor dapat diraba oleh kaum difabel netra.

11. DVD/CD ROM

DVD atau CD-ROM juga termasuk contoh perangkat output. Output device ini merupakan perangkat penting di komputer era 1990-2000an, saat alat penyimpan data seperti flasdisk dan hardisk eksternal belum umum digunakan.

DVD atau CD-ROM adalah perangkat output komputer yang memungkinkan pengguna merekam dan menyimpan data atau bisa menampilkan data (teks, gambar, atau video).

12. GPS

Perangkat pendukung teknologi GPS juga menjadi contoh perangkat output komputer. Di berbagai jenis perangkat komputer, GPS memungkinkan pengguna mengetahui informasi tentang lokasi di seluruh dunia.

Meskipun teknologi GPS pada dasarnya merupakan perangkat lunak, ia bisa berfungsi jika didukung keberadaan sejumlah perangkat keras di komputer.

GPS atau Global Positioning System merupakan teknologi yang memungkinkan komputer menentukan lokasi tertentu di permukaan bumi. Dengan menggunakan satelit dan sistem komputer, pengguna dapat menggunakan teknologi GPS untuk mencari petunjuk menuju ke suatu tempat, peta wilayah, hingga deteksi lokasi perangkat.

Baca juga artikel terkait KOMPUTER atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Byte
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis
Penyelaras: Addi M Idhom