Menuju konten utama
Tim Lolos Piala Dunia 2022

Daftar Negara Lolos Piala Dunia 2022 & Hasil Drawing Pembagian Grup

Daftar lengkap negara yang lolos Piala Dunia 2022 (32 tim) setelah Kosta Rika lolos dan hasil drawing pembagian grup Piala Dunia 2022 di Qatar.

Daftar Negara Lolos Piala Dunia 2022 & Hasil Drawing Pembagian Grup
Lionel Messi dari Argentina sedang beraksi di World Cup pada babak penyisihan Amerika Selatan Argentina melawan Uruguay di El Monumental, Buenos Aires, Argentina, Minggu (10/10/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Agustin Marcarian/RWA/sa.

tirto.id - Daftar lengkap negara yang lolos Piala Dunia 2022 dipastikan setelah Kosta Rika menyegel tiket terakhir ke Qatar 2022 dengan menaklukkan Selandia Baru 1-0 dalam play-off interkontinental CONCACAF vs OCF pada Rabu, 15 Juni 2022 di Stadion Ahmad bin Ali, Al-Rayyan, Qatar.

Gol tunggal Joel Campbell (3') cukup untuk membawa Kosta Rika menjadi tim ke-32 yang lolos ke Piala Dunia 2022. Sebaliknya, Selandia Baru yang terakhir kali melaju ke putaran final PD pada Afrika Selatan 2010 harus kandas. Artinya, tidak ada satu pun wakil OFC di Qatar 2022.

Dari 32 tim yang lolos ke Piala Dunia 2022, wakil UEFA (Eropa) menjadi yang terbanyak lolos dengan 13 negara. Ini meliputi Jerman, Denmark, Perancis sang juara bertahan, Belgia, Kroasia, Spanyol, Serbia, Inggris, Swiss, Belanda, Portugal, Polandia, dan terakhir Wales.

Berikutnya, ada AFC (Asia) yang menempatkan 6 wakil. Ini adalah rekor tersendiri. Pasalnya, AFC sudah terlebih dahulu menempatkan Qatar sebagai tuan rumah. Negeri yang untuk pertama kalinya bakal berpartisipasi di putaran final Piala Dunia itu ditemani Korea Selatan, Iran, Jepang, Arab Saudi, dan terakhir Australia.

CAF (Afrika) memiliki 5 wakil yang terdiri dari Ghana, Senegal, Tunisia, Maroko, dan Kamerun. Uniknya, CONMEBOL justru hanya mempunyai 4 negara, yaitu Brasil, Argentina, Ekuador, dan Uruguay. Ini tidak terlepas dari kekalahan wakil kelima mereka, Peru, lawan Australia di play-off interkontinental CONMEBOL vs AFC.

Konfederasi lain yang punya wakil di Piala Dunia 2022 adalah CONCACAF. Mereka memiliki 4 tim, yaitu Amerika Serikat (USA), Meksiko, Kosta Rika, dan Kanada.

Piala Dunia 2022 adalah Piala Dunia kedua yang diselenggarakan di benua Asia, setelah Jepang-Korea Selatan 2002. Namun, gelaran turnamen kali ini tidak dilakukan sepanjang musim panas. Sebaliknya, justru dilakukan pada 21 November hingga 18 Desember 2022.

Sejak Piala Dunia 2006, wakil UEFA selalu keluar jadi juara Piala Dunia dalam 4 edisi beruntun, yaitu Italia (2006), Spanyol (2010), Jerman (2014), dan Perancis (2018). Terakhir kali ada tim di luar Eropa yang bisa jadi pemenang Piala Dunia adalah Brasil pada 2022.

Di sisi lain, hanya ada 2 tim juara bertahan yang bisa tetap menjadi pemenang Piala Dunia pada edisi berikutnya. Mereka adalah Italia pada 1934 dan 1938, juga Brasil pada 1958 dan 1962.

Catatan lain, belum pernah ada wakil di luar CONMEBOL dan UEFA yang mampu menembus final Piala Dunia. Prestasi terbaik Asia adalah ketika Korea Selatan menembus semifinal Piala Dunia 2022.

Daftar Negara yang Lolos Piala Dunia 2022

Berikut ini daftar negara yang lolos ke Piala Dunia 2022 dengan rincian 13 dari UEFA, 6 dari AFC, 5 dari CAF, 4 dari CONMEBOL, dan 4 dari CONCACAF.

NegaraKonfederasiPartisipasi ke-Prestasi Terbaik
Qatartuan rumah (AFC)1
JermanUEFA20Juara (1954, 1974, 1990, 2014)
DenmarkUEFA68 besar (1998)
BrasilCONMEBOL22Juara (1958, 1962, 1970, 1994, 2002)
PerancisUEFA16Winners (1998, 2018)
BelgiaUEFA14peringkat 3 (2018)
KroasiaUEFA6Runner-up (2018)
SpanyolUEFA 16Juara (2010)
SerbiaUEFA134 besar (1930, 1962)
InggrisUEFA16Juara (1966)
SwissUEFA128 besar (1934, 1938, 1954)
BelandaUEFA11Runner-up (1974, 1978, 2010)
ArgentinaCONMEBOL18Juara (1978, 1986)
IranAFC6fase grup (1978, 1998, 2006, 2014, 2018)
Korea SelatanAFC 114 besar (2002)
JapanAFC 716 besar (2002, 2010, 2018)
Arab SaudiAFC616 besar (1994)
EkuadorCONMEBOL 416 besar (2006)
UruguayCONMEBOL14Juara (1930, 1950)
KanadaCONCACAF2fase grup (1986)
GhanaCAF48 besar (2010)
SenegalCAF38 besar (2002)
PortugalUEFA8Peringkat 3 (1966)
PolandiaUEF9Peringkat 3 (1974, 1982)
TunisiaCAF6fase grup (1978, 1998, 2002, 2006, 2018)
MarokoCAF616 besar (1986)
KamerunCAF88 besar (1990)
Amerika SerikatCONCACAF11Peringkat 3 (1930)
MeksikoCONCACAF 178 besar (1970, 1986)
WalesUEFA28 besar (1958)
AustraliaAFC616 besar (2006)
Kosta RikaCONCACAF68 besar (2014)

Pembagian Grup Piala Dunia 2022

Berikut ini pembagian grup Piala Dunia 2022 yang akan digelar pada November hingga Desember tahun ini di Qatar. Dalam drawing, mengingat UEFA terdiri dari 13 tim, maka sebuah grup dimungkinkan untuk diisi oleh 2 wakil konfederasi tersebut, yang terjadi di Grup B (Inggris dan Wales), Grup D (Perancis dan Denmark), Grup E (Spanyol dan Jerman), dan Grup G (Serbia dan Swiss).

Juara bertahan Perancis (UEFA) masuk di Grup D bersama Australia (AFC), Denmark (UEFA), dan Tunisia (CAF). Sementara itu, tuan rumah Qatar (AFC) masuk Grup A bersama Ekuador (CONMEBOL), Senegal (CAF), dan Belanda (UEFA).

GrupTim
Grup AQatar, Ekuador, Senegal, Belanda
Grup BInggris, Iran, USA (Amerika Serikat), Wales
Grup CArgentina, Meksiko, Arab Saudi, Polandia
Grup DPerancis, Australia, Denmark, Tunisia
Grup ESpanyol, Jerman, Jepang, Kosta Rika
Grup FBelgia, Kanada, Maroko, Tunisia
Grup GBrasil, Serbia, Swiss, Kamerun
Grup HPortugal, Ghana, Uruguay, Korea Selatan

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya