tirto.id - Layanan musik digital JOOX membagi sejumlah daftar musisi Indonesia dengan pendengar terbanyak sepanjang tahun 2020. Melalui kampanye #TerimaKasih2020, nama-nama musisi dan band seperti Glenn Fredly, Rossa, dan NOAH menjadi beberapa di antaranya.
“Dari riset yang kami lakukan, musik menjadi salah satu pilihan hiburan masyarakat yang mudah diakses dan mampu menemani apa pun kata hati kita selama tahun ini,” kata Yuanita Agata selaku Head of Marketing JOOX Indonesia melalui jumpa pers virtual, Rabu (16/12/2020).
Berikut ini merupakan beberapa daftar musisi top JOOX di kampanye #Terimakasih2020.
Top 5 JOOX Male Singers 2020 di Indonesia diraih oleh beberapa artis seperti:
- Andmesh,
- Fiersa Besari,
- Mahen,
- Rizky Febian,
- Glenn Fredly.
Di kategori Top 5 JOOX Female Singers 2020 diraih oleh beberapa artis seperti:
- Rossa,
- Bunga Citra Lestari,
- Mawar de Jongh,
- Via Vallen,
- Nella Kharisma.
Untuk kategori Top 5 JOOX Group/Band 2020 terdapat beberapa nama band seperti:
- NOAH,
- Armada,
- Sheila on 7,
- Ungu,
- Dewa 19.
Di kategori Top Songs 2020 (lagu yang paling banyak didengarkan di tahun 2020):
- Mahen dengan “Pura-Pura Lupa”,
- Andmesh dengan “Kumau Dia”,
- Mawar de Jongh dengan “Lebih Dari Egoku”,
- Tiara Andini dengan “Maafkan Aku #TerlanjurMencinta” ,
- Fiersa Besari “Pelukku Untuk Pelikmu”.
Di kategori Top 5 JOOX Album 2020 ada beberapa judul album teratas seperti:
- Andmesh dengan “Cinta Luar Biasa”,
- Mahen dengan “Pura-Pura Lupa”,
- Fiersa Besari dengan album “Tempat Aku Pulang”,
- Rossa dengan “The Best of Rossa”,
- Mawar de Jongh dengan “Lebih Dari Egoku”.
Di kategori Western Pop 2020 ada beberapa judul lagu seperti:
- Tones and I - Dance Monkey,
- Justin Bieber - Yummy,
- Imagine Dragons - Bad Liar,
- Maroon 5 - Memories,
- Surfaces - Sunday best,
Di kategori Top Rock 2020 ada beberapa judul lagu seperti:
- Dewa 19 - Kangen,
- Peterpan - Yang Terdalam,
- Iwan Fals - Antara Aku, Kau, dan Bekas Pacarmu,
- Ari Lasso - Terlalu Berarti,
- Ari Lasso - Hampa,
Di kategori Top Indie 2020 ada beberapa judul lagu seperti:
- Fiersa Besari - Pelukku untuk Pelikmu,
- Fiersa Besari - Celengan Rindu,
- Fiersa Besari - Waktu yang Salah (feat. Thantri),
- Hindia - Secukupnya,
- Fiersa Besari - Garis Terdepan,
Di kategori Top Dangdut 2020 ada beberapa judul lagu seperti:
- Guyon Waton - Perlahan,
- Didi Kempot - Pamer Bojo,
- Jihan Audy - Kartonyono Medot Janji,
- Guyon Waton - Korban Janji,
- Didi Kempot - Cidro,
Di kategori Top K-Pop 2020 ada beberapa judul lagu seperti:
- BTS - Dynamite,
- Blackpink - How You Like That,
- Red Velvet - Psycho,
- Zico - Any Song,
- IU - eight (Prod.& feat. SUGA of BTS),
Untuk Andmesh, Rossa, dan Armada juga memiliki jumlah pengikut terbanyak di JOOX dengan masing-masing 1,9 juta pengikut, 1,6 juta pengikut, dan 700 ribu lebih pengikut.
Selain itu, JOOX juga merilis lagu original bersama Agatha Pricilla dan Mondo Cascaro bertajuk “Cipta di Batas Rasa” sebagai bentuk apresiasi bagi para musisi yang pantang menyerah untuk terus berkarya di masa pandemi.
“Kami harap video dan lagu original ini dapat mewakilkan apresiasi kita semua, serta memberikan semangat baru bagi para pelaku industri musik Indonesia untuk terus berkarya,” kata Mondo.
Editor: Yantina Debora