tirto.id - Hari Ayah diperingati di Indonesia setiap tanggal 12 November dan pertama kali dideklarasikan di Solo, Jawa Tengah pada tahun 2016. Sosok Ayah dirasa cukup perlu untuk mendapatkan penghargaan setelah ditetapkannya Hari Ibu pada 22 Desember.
Tepat pada tanggal itu, jutaan orang di Indonesia akan memperingati sekaligus mengenang kembali masa-masa indah, masa-masa terbaik, atau pun pengalaman pahit bersama sang ayah. Bahkan, kerap kita saksikan di media sosial, orang-orang menyertakan tulisan (caption) untuk menyatakan perasaannya terhadap sosok sang bapak, salah satunya menyadur dari lirik lagu.
Musikus, sebagaimana dia ditakdirkan mampu menyelam perasaan orang banyak, kerap menjadikan sosok sang ayah sebagai inspirasi dalam lagu. Hal tersebut membuat lirik-lirik lagu yang mereka bikin sering dijadikan caption untuk mengenang Hari Ayah.
Mike Portnoy, eks drumer Dream Theater pernah status di dinding Facebooknya dengan penuh sukacita sekaligus mengharukan untuk mengenang kepergian sang ayah, Howard Portnoy, yang meninggal akibat kanker.
"Lima tahun yang lalu hari ini saya kehilangan ayah saya, idola dan teman terbaik: Howard Portnoy 1940-2009," tulis Mike.
Melalui status itu, ia juga menyertakan demo lagu berjudul "The Best of Times" Dream Theater untuk sang ayah: "Ini adalah demo saya dari 'The Best of Times' yang saya mainkan untuk ayah saya di tempat tidurnya sebelum dia meninggal serta di pemakamannya." "Beristirahatlah dalam damai, aku rindu kamu setiap hari."
Portnoy bilang, lagu itu ditulis sebagai bentuk penghormatan terhadap sang ayah dalam kebersamaan mereka selama 41 tahun. Dan ia mengaku amat beruntung karena bisa membawakan lagu itu sebelum ayahnya meninggal.
"Saya memainkannya untuknya di samping tempat tidurnya, kami berpegangan tangan dan kami menangis. Salah satu pengalaman paling emosional dalam hidup saya," katanya kepada Songfacts.
Lagu yang berkisah tentang bapak juga pernah ditulis dengan baik oleh musisi fenomenal Ebiet G. Ade dalam lagu berjudul "Titip Rindu Buat Ayah". Menyimak lirik lagu ini semacam dipaksa mengingat kemuskilan hidup orang tua, yang meskipun dikalahkan berkali-kali, tetapi tetap tegar menjalani nasib dan takdirnya.
Dalam lirik itu, Ebiet mencoba mengisahkan pandangan sang anak tentang seorang ayah dengan segala kelelahannya, bahkan hingga "nafas tersengal" namun masih tetap tabah menjalani kehidupan. Pemilihan diksi terkait perubahan-perubahan fisik menjadi tua semakin membuat lagu ini memiliki nyawa serta narasi yang kuat.
Berikut adalah beberapa lirik lagu yang cocok untuk dijadikan caption Hari Ayah:
1. Lirik Lagu "Titip Rindu Buat Ayah" Ebiet G. Ade
Di matamu masih tersimpan selaksa peristiwa
Benturan dan hempasan terpahat di keningmu
Kau nampak tua dan lelah
Keringat mengucur deras
Namun kau tetap tabah
Meski napasmu kadang tersengal
Memikul beban yang makin sarat
Kau tetap bertahan
Engkau telah mengerti hitam dan merah jalan ini
Keriput tulang pipimu gambaran perjuangan
Bahumu yang dulu kekar, legam terbakar matahari
Kini kurus dan terbungkuk
Namun semangat tak pernah pudar
Meski langkahmu kadang gemetar
Kau tetap setia
Ayah, dalam hening sepi kurindu
Untuk menuai padi milik kita
Tapi kerinduan tinggal hanya kerinduan
Anakmu sekarang banyak menanggung beban
Engkau telah mengerti hitam dan merah jalan ini
Keriput tulang pipimu gambaran perjuangan
Bahumu yang dulu kekar, legam terbakar matahari Kini kurus dan terbungkuk
Namun semangat tak pernah pudar
Meski langkahmu kadang gemetar Kau tetap setia
2. Lirik Lagu "Ayah" Rinto Harahap
Di mana ... akan kucari Aku menangis, seorang diri
Hatiku, slalu ingin bertemu
Untukmu, aku bernyanyi
Untuk ayah tercinta
Aku ingin bernyanyi
Walau air mata di pipiku
Ayah dengarkanlah
Aku ingin berjumpa
Walau hanya dalam mimpi
Lihatlah . hari berganti
Namun tiada seindah dulu
Datanglah, aku ingin bertemu
Denganmu, aku bernyanyi
3. Lirik Lagu 'Yang Terbaik Bagimu' (Ada Band feat Gita Gutawa)
Teringat masa kecilku, kau peluk dan kau manja
Indahnya saat itu buatku melambung
Di sisimu terngiang hangat napas segar harum tubuhmu
Kau tuturkan segala mimpi-mimpi serta harapanmu
Kau ingin 'ku menjadi yang terbaik bagimu
Patuhi perintahmu, jauhkan godaan
Yang mungkin kulakukan dalam waktu kuberanjak dewasa
Jangan sampai membuatku terbelenggu, jatuh dan terinjak
Tuhan tolonglah sampaikan sejuta sayangku untuknya
Kuterus berjanji 'tak 'kan khianati pintanya
Ayah dengarlah betapa sesungguhnya kumencintaimu
'Kan kubuktikan kumampu penuhi semua maumu
Andaikan detik itu 'kan bergulir kembali
Kurindukan suasana basuh jiwaku
Membahagiakan aku yang haus akan kasih dan sayangmu
'Tuk wujudkan segala sesuatu yang pernah terlewati
Tuhan tolonglah sampaikan sejuta sayangku untuknya
Kuterus berjanji 'tak 'kan khianati pintanya
Ayah dengarlah betapa sesungguhnya kumencintaimu
'Kan kubuktikan kumampu penuhi semua maumu
4. Lirik Lagu 'Bapak' Didi Kempot
Rambut wis ra ireng
Wis malih rupane
Ireng dadi putih saikine
Dino tambah dino
Umur tambah tuo
Nanging koyo koyo ora diroso
Ngadeg dadi cagak
Nyonggo piringe anak
Mempeng kerjo ora mikir rogo
Paribasan umur
Wis akeh cacahe
Nganti bingung anggonku ngitunge
Reff:
Bapak... bapak... tekadmu kuwi tak puji
Bapak... bapak... kowe koyo senopati
Bapak... bapak... panasmu ngungkuli geni
Bapak... bapak... keno angin soyo ndadi
Senajan uwis tuwo nekat mempeng kerjo
Nyambut gawe kanggo nguripi kluargo
"...bapak... senajan umurmu wis tuwo
Nanging tekadmu iso dadi tulodho,
Aku anakmu mung biso memuji
Mugo mugo bapak tansah pinaringan bagas waras
Saking gusti ingkang moho kuwoso
Kulo, Pak anak sampean...
Ngadeg dadi cagak
Nyonggo piringe anak
Mempeng…
5. Lirik Lagu "The Best of Times" Dream Theater
Remember days of yesterday
And how it flew so fast
The two score and a year we had,
I thought would always last
The summer days and west coast dreams,
I wished would never end
A young boy and his father,
Idol and best friend
I'll always remember
Those were the best of times
A lifetime together
I'll never forget
Morning shows on the radio
The case of the missing dog
Lying on the fields at the only twelve
Watching Harold and Maude
Record shops, the stick-ball fields
My home away from home
When we weren't together
The hours on the phone
I'll always remember
Those were the best of times
I'll cherish them forever
The best of times
But then came the call
Our lives changed forever more
You can pray for a change
But prepare for the end
The fleeting winds of time
Flying through each day
All the things I should have done
But time just slipped away
Remember "seize the day"
Life goes by in the blink of an eye
There's so much left to say
These were the best of times
I'll miss these days
Your spirit led my life each day
Thank you for the inspiration
Thank you for the smiles
All the unconditional love
That carried me for miles It carried me for miles
But most of all thank you for my life
These were the best of times
I'll miss these days
Your spirit led my life each day
My heart is bleeding bad
But I'll be okay
Your spirit guides my life each day
Editor: Agung DH