tirto.id - Calon gubernur (cagub) Jakarta 2024, Dharma Pongrekun memperkenalkan beberapa program jika terpilih menjadi gubernur. Daftar janji Dharma Pongrekun di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024 terbagi dalam tujuh misi.
Dharma Pongrekun menjadi salah satu cagub dalam Pilgub Jakarta 2024. Ia merupakan seorang perwira tinggi Polri berpangkat jenderal bintang tiga alias Komisaris Jenderal (Komjen).
Pongrekun maju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 bersama Kun Wardana. Pencalonan dirinya di Pilkada 2024 sempat terlibat kontroversi pencatutan KTP warga demi bisa maju sebagai calon jalur independen.
Dugaan ini muncul setelah banyak warga Jakarta yang membeberkan KTP-nya dicatut melalui media sosial. Warga yang merasa KTP-nya dicatut melaporkan Pongrekun ke kepolisian. Namun, laporan pencatutan tersebut dihentikan oleh Polda Metro Jaya.
Terlepas dari polemik itu, Pongrekun nyatanya resmi mendaftarkan diri ke Pilkada Jakarta 2024 lewat jalur independen. Keduanya dinyatakan memenuhi syarat oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Berdasarkan hasil pengundian nomor urut oleh Komisi Pemilihan Umum asangan Dharma-Kun mendapat nomor 02. Dua calon lainnya, yaitu Ridwan Kamil-Suswono mendapat nomor urut 01 dan Pramono Anung-Rano Karno mendapat nomor urut 03.
Daftar Janji Dharma Pongrekun Pilkada 2024
Daftar janji Dharma Pongrekun-Kun Wardana di Pilkada 2024 dikemas dalam program "Jakartaku Aman". Program ini punya tujuan untuk menjadikan Jakarta sebagai pusat perekonomian nasional dan global yang aman.
Dharma-Kun berencana untuk membentuk iklim perekonomian Jakarta yang aman lewat reformasi jati diri sehingga memunculkan rakyat yang beradab, harmoni, mandiri, makmur dan bahagia.
Program Dharma-Kun terbagi dalam tujuh misi yang berbeda-beda. Berikut ini daftar program Dharma-Kun jika terpilih menjadi gubernur di Pilkada 2024:
Misi 1
Mewujudkan Jakarta sebagai pusat keunggulan pada tatanan nasional, regional, dan global yang aman dan beradab untuk melindungi keselamatan jiwa masyarakat.
- Penegakan hukum dan keamanan.
- Penggunaan teknologi untuk keamanan.
- Peningkatan kesadaran dan partisipasi masyarakat.
- Pengelolaan bencana dan kesiapsiagaan.
- Pengelolaan transportasi dan lalu lintas.
- Kesehatan dan keselamatan di tempat umum.
Misi 2
Mewujudkan reformasi regulasi dan tata kelola Jakarta yang mengutamakan pemeliharaan kesehatan masyarakat melalui pengobatan preventif yang aman dan beradab.
- Keamanan sebagai dasar untuk kesehatan.
- Ekonomi bijak dalam fasilitas kesehatan.
- Pengelolaan gizi dan nutrisi.
- Pengendalian penyakit menular dan tidak menular.
- Kebijakan dan regulasi yang mendukung kesehatan.
- Kolaborasi dengan sektor swasta dan organisasi non-profit.
- Jakarta Bela Nakes (mendukung tenaga kesehatan).
Misi 3
Mewujudkan inovasi perbaikan desain tata ruang Jakarta sebagai kota global untuk mengatasi kemacetan melalui pengarusutamaan penelitian dan pengembangan.
- Mendesain ulang tata kota Jakarta dari terpusat menjadi linear.
- Transportasi utama "Trans Jakarta" dan sepeda.
- Memfasilitasi pejalan kaki.
- Relokasi kawasan kumuh.
- Kebersihan kota berbasis masyarakat.
- Sistem transportasi yang terintegrasi mengikuti desain tata kota.
Misi 4
Mewujudkan akselerasi Jakarta sebagai pusat perekonomian nasional yang terintegrasi secara nasional, regional, dan global dalam simpul pariwisata, ekonomi kreatif, dan budaya melalui penguatan UMKM serta pemberdayaan masyarakat.
- Menciptakan kerja layak untuk seluruh buruh/pekerja, termasuk kemitraan.
- Meningkatkan ketenagakerjaan di Jakarta.
- Program "Jakarta Kenyang dan Terlatih".
- Jakarta bebas sampah berbasis masyarakat.
- Pertanian beradab untuk menjaga ketahanan pangan.
- Ekonomi berbasis sampah.
- Perlindungan masyarakat.
Misi 5
Mewujudkan akselerasi ketahanan dan keberlanjutan lingkungan Jakarta sebagai pusat transit regional dan global yang tangguh untuk mengatasi banjir dengan manajemen air hujan dan sungai yang mengoptimalkan waduk, kanal, pompa, serta taman dan hutan kota.
- Mendesain tata kota sesuai dengan kondisi dan sifat alam.
- Relokasi dan rehabilitasi kawasan kumuh.
- Pembenahan mekanisme pengolahan sampah berbasis masyarakat.
- Pembenahan SOP khusus mengatasi banjir.
- Program "Jakarta Pipi Monyet".
- Membangun fasilitas penampung air "Jakarta Dam".
- Taman waduk darurat.
Misi 6
Mewujudkan penguatan konektivitas informasi melalui transformasi Jakarta sebagai pusat keunggulan sumber daya manusia yang fokus pada adab, kesetaraan sosial, profesionalisme, keterampilan praktis, dan kreativitas.
- Pendidikan berbasis karakter dan adab.
- Mendorong kesetaraan sosial melalui pendidikan inklusif.
- Pendidikan berbasis keterampilan profesional dan praktis.
- Jakarta sebagai kota kreatif dan inovatif.
- Pendidikan berbasis teknologi dan digitalisasi.
- Peningkatan kualitas tenaga pendidik.
- Kolaborasi dengan institusi pendidikan nasional dan internasional.
- Penerapan sistem penilaian dan evaluasi terpadu.
- Edukasi orang tua dan komunitas.
- Melanjutkan program KJP dengan syarat wajib sekolah.
Misi 7
Mewujudkan reformasi teknologi yang tepat guna dan hemat untuk mendukung strategi samudera biru dan bio ekonomi Jakarta sebagai kontributor utama perekonomian Indonesia.
- Teknologi pengelolaan sampah yang ekonomis dan berwawasan lingkungan.
- Edukasi daur ulang hingga ke sekolah.
- Mendukung program pemerintah pusat "Rumput Laut Jadi BBM".
- Energi botol matahari.
- Jakarta Mandiri Air (kemandirian dalam pengelolaan air).
- Peradaban aman polusi.
Editor: Dipna Videlia Putsanra