Menuju konten utama

Daftar Atlet Tersingkir di US Open 2019: dari Djokovic hingga Osaka

Naomi Osaka, Ashleigh Barty, hingga Novak Djokovic masuk daftar atlet yang sudah tersingkir di US Open 2019.

Daftar Atlet Tersingkir di US Open 2019: dari Djokovic hingga Osaka
Ilustrasi. Naomi Osaka, berkebangsaan Jepang, dalam pertandingan final putri tuenamen tenis U.S. Open melawan Serena Williams (8/9/18). AP Photo/Andres Kudacki

tirto.id - Naomi Osaka dan Novak Djokovic tersingkir di babak 16 besar US Open 2019 setelah tumbang dari lawan masing-masing dalam laga di Stadion Arthur Ashe, Flushing Meadows, New York pada Selasa (3/9/2019). Padahal, Osaka dan Djokovic merupakan unggulan pertama di sektor tunggal putri dan tunggal.

Naomi Osaka harus menyerah straight set atas Belinda Bencic (Swiss) dengan skor 7-5 dan 6-4. Dengan demikian, tunggal putri berkebangsaan Jepang itu gagal mempertahankan gelar yang ia raih tahun lalu di ajang yang sama.

Naomi Osaka menyebut, telah berusaha semaksimal mungkin untuk melaju lebih jauh. Kendati kecewa, ia mengaku mendapat pelajaran berharga di turnamen Grand Slam terakhir tahun ini.

"Saat ini saya memiliki perasaan sedih, tetapi saya juga merasa telah belajar banyak selama turnamen ini. Jujur, tentu saja saya ingin bertahan di turnamen ini. Saya merasa langkah-langkah selama ini, jauh lebih besar daripada yang bisa saya bayangkan,” tutur tunggal putri nomor 1 WTA itu dikutip situs web resmi WTA.

Selain Naomi Osaka, unggulan kedua US Open 2019, Ashleigh Barty, juga gagal lolos ke babak selanjutnya setelah tumbang dari tunggal putri Cina, Wang Qiang. Sementara finalis US Open tahun lalu, Serena Williams, berhasil melaju ke babak perempat final, namun mengalami cedera di akhir laga.

Kejutan juga terjadi di sektor tunggal putra, ketika Novak Djokovic memutuskan mundur di babak 16 besar. Tunggal putra berkebangsaan Serbia itu mengalami cedera sehingga gagal menunjukkan performa terbaik saat berjumpa Stan Wawrinka. Kalah 4-6 dan 5-7 di dua set awal, Djokovic mundur di set ketiga saat kedudukan 1-2.

Tunggal putra berkebangsaan Serbia itu meminta maaf karena gagal memenuhi ekspektasi yang diberikan padanya di US Open 2019. Ia mengaku telah merasakan rasa sakit dalam beberapa hari terakhir.

"Saya minta maaf untuk penggemar saya. Mereka datang untuk melihat pertandingan penuh tetapi itu tidak terjadi. Ini sangat membuat frustrasi. Tentu saja menyakitkan bahwa saya harus mengundurkan diri [dari kejuaraan],” kata Djokovic dikutip BBC.

"Beberapa hari rasa sakitnya lebih tinggi, beberapa hari dengan intensitas kurang. Jelas saya melakukan berbagai hal untuk menghilangkan rasa sakit secara instan. Kadang-kadang itu berhasil, kadang juga tidak,” tambah tunggal putra nomor 1 ATP tersebut.

Berikut pemain unggulan utama US Open 2019 yang tersingkir di babak 16 besar.

Tunggal Putri

Naomi Osaka (unggulan 1)

Ashleigh Barty (unggulan 2)

Madison Keys (10)

Karolina Plitskova (unggulan 3)

Tunggal Putra

Novak Djokovic (unggulan 1)

Alexander Zverev (unggulan 6).

Baca juga artikel terkait US OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus