tirto.id - Rafael Nadal meraih hasil positif dalam babak 16 besar US Open yang digelar di New York pada Selasa (3/9/2019). Menghadapi Marin Cilic, sang juara turnamen lima tahun lalu, Nadal sukses menang empat set dengan skor 6-3, 3-6, 6-1, dan 6-2. Ia membuka jalan untuk berjumpa Roger Federer di partai final.
Keberhasilan Nadal ini membawanya masuk dalam daftar atlet yang lolos ke perempat final US Open 2019. Dia akan berhadapan dengan unggulan ke-20 asal Argentina, Diego Schwartzman. Nama-nama lain adalah Stan Wawrinka (Swiss), Daniil Medvedev (Rusia), Roger Federer (Swiss), Grigor Dimitrov (Bulgaria), Matteo Berrettini (Italia), dan Gael Monfils (Perancis).
Butuh waktu 2 jam 49 menit bagi Rafael Nadal untuk menaklukkan Marin Cilic. Atlet Spanyol itu mampu memenangi set pertama dengan kedudukan 6-3. Namun, Cilic yang kalah jauh urusan head to head dengan Nadal, dengan 6 kekalahan berbanding 2 kemenangan, mampu membalas pada set kedua.
Nadal kemudian bangkit dalam dua set berikutnya, untuk memastikan tidak ada set kelima. Sang atlet berusia 33 tahun menang 6-1 di set ketiga, lalu unggul 6-2 di set keempat.
"Meskipun sang atlet Kroasia menunjukkan kecemerlangan di set kedua, kekuatan dan keuletan Nadal terbukti terlalu besar untuk diatasi," laporan Scott Sode untuk situs web resmi US Open 2019.
Nadal mengaku, duel melawan Marin Cilic tidaklah mudah. Kebangkitan sang lawan asal Kroasia di set kedua memaksanya untuk mengatur ulang strategi.
"Dalam beberapa momen di set kedua, saya merasa terlalu banyak angka di tangannya (CIlic), dia mendesak balik, lebh agresif, dan menyabet bola sangat kencang. Setelah itu saya berpikir harus ada perubahan, atau saya akan takluk di tangannya," kata Nadal dikutip BBC.
Kemenangan Nadal, ditambah dengan tersingkirnya unggulan pertama Novak Djokovic karena mundur, membuka harapan baru. Apa lagi kalau bukan final US Open 2019 antara Nadal dengan rival abadinya, Roger Federer. Kedua atlet tersebut belum pernah bertemu di Flushing Meadows.
Namun, untuk mewujudkan final ideal tersebut, Nadal dan Federer mesti mengalahkan lawan masing-masing sejak 8 besar hingga semifinal. Perjuangan Nadal akan berlanjut dengan melawan Diego Schwartzman, yang sebelumnya menaklukkan unggulan Alexander Zverev.
Sementara itu, Roger Federer akan menghadapi Grigor Dimitrov, petenis Bulgaria yang sejauh ini di US Open baru sekali menggulingkan unggulan, Borna Coric (unggulan ke-12) di ronde kedua.
Editor: Agung DH