tirto.id - Rafael Nadal sukses meraih gelar juara US Open 2019 setelah menumbangkan Daniil Medvedev 7-5, 6-3, 5-7, 4-6, dan 6-5. Pertandingan puncak di Stadion Arthur Ashe, Flushing Meadows, New York, pada Senin (9/9/2019) berlangsung dalam durasi 4 jam 49 menit.
Rafael Nadal yang merupakan unggulan kedua US Open 2019, berhadapan dengan Daniil Medvedev yang merupakan unggulan kelima. Nadal yang pada tahun lalu harus terhenti di semifinal turnamen yang sama, sebenarnya memulai segalanya dengan positif. Ia memenangkan set pertama dan kedua. Namun, Medvedev melakukan comeback dalam dua set berikutnya.
"Dia [Nadal] membuat lawan bekerja keras untuk setiap poin yang tercipta. [Nadal] mengatasi Medvedev yang agresif di salah satu final lima set paling mencekam dalam sejarah Grand Slam.Ketegangan memanas saat [Medvedev] sang berusia 23 tahun bangkit dari [kekalahan] dua set dan memaksakan penentuan [di set kelima]," laporan situs web resmi ATP.
Rafael Nadal tampak bakal lebih mudah mengamankan gelar Grand Slam ke-19-nya jika melihat kejadian di dua set awal. Pada set pertama, kedudukan memang sempat imbang 5-5 sehingga terjadi deuce. Namun, Nadal kemudian bisa menguncinya dengan skor 7-5. Pada set kedua, Nadal kembali menyudahi Medveded, kali ini dengan cara yang lebih meyakinkan 6-3.
Tak ingin perjuangannya menjadi sia-sia, Daniil Medvedev tampil lebih agresif di set ketiga. Sadar bahwa sebelum final ini, Nadal hanya kehilangan satu set, yaitu di 16 besar menghadapi Marin Cilic, Medvedev terlihat semakin gigih. Kedudukan memang sempat 3-2 untuk atlet Spanyol, tetapi petenis Rusia menemukan momentum, lantas berhasil mendapatkan set ketiga dengan 5-7.
Momentum Medvedev berlanjut di set keempat. Nadal yang mulai kelelahan berkali-kali melakukan kesalahan yang menguntungkan sang lawan. Kesalahan servis Nadal di poin-poin kritis membantu Medvedev meraih kemenangan 4-6.
Bisa membuat kedudukan seimbang setelah kalah dua set, Medvedev tampak memiliki kesempatan membuat legenda tenis asal Spanyol 'terluka'. Namun, seperti dalam pertemuan satu-satunya sebelum laga ini di Rogers Cup 2019, pemenang hanya satu, dan sosok tersebut bukanlah Daniil Medvedev.
Rafael Nadal sukses memenangi gim terakhir dengan dramatis. Pengembalian Daniil Medvedev melambung dan mendarat di luar arena permainan, sesaat sebelum Nadal merebahkan diri. Sang atlet Spanyol menjadi juara US Open 2019, sekaligus menikmati gelar Grand Slam ke-19 sepanjang kariernya.
"Ini adalah salah satu malam paling emosional dalam karier tenis saya. Ini adalah final yang luar biasa. Ini adalah laga yang 'gila'," kata Nadal dikutip BBC.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus