Menuju konten utama

Daftar 5 Varietas Jepang Pilihan selama Ramadan: Ada Must Be Arashi

Daftar acara varietas Jepang yang dapat ditonton saat bulan puasa

Daftar 5 Varietas Jepang Pilihan selama Ramadan: Ada Must Be Arashi
King And Prince. rumah produksi /www.johnnys-net.jp/

tirto.id - Sejumlah acara varietas Jepang bisa jadi pilihan tontonan selama berdiam diri di rumah yang bertepatan dengan bulan Ramadan. Mulai dari varietyshow Dare to Suprise hingga Must Be Arashi!

Variety show ini mulai dari acara bincang-bincang hingga bertema wisata dan kuliner, berikut acara varietas yang dapat ditonton saat bulan puasa seperti dikutip dari siaran resmi GEM yang diwartakan Antara Selasa (5/5/2020).

Dare to Surprise

Kuliner lezat di penjuru Jepang bisa disaksikan di acara Dare to Surprise. Para tamu selebritas ditantang untuk melakukan semuanya sendiri tanpa bantuan staf produksi. Mereka harus bisa meminta izin syuting di restoran, membuat topik dan percakapan menarik untuk ditayangkan di televisi. Momen spontan tak terencana menjadi daya tarik dari setiap selebritas di acara ini.

Monday Late Night Show

Acara bincang-bincang ini dipandu oleh Matsuko Deluxe dan Shingo Murakami dari grup idola Kanjani 8. Monday Late Night Show membahas topik-topik menarik yang tidak biasa, baik itu di Jepang maupun negara lain.

Girls on a Shoestring

Acara ini menghadirkan "Bonbie Girls", adis-gadis yang bisa hidup bahagia dan memuaskan dengan dana terbatas. Acara ini memperlihatkan bagaimana rasanya hidup nyaman dengan anggaran ketat. Setiap pekan, para gadis mencari cara kreatif untuk menghemat uang tapi bisa hidup nyaman.

DESHIIRI King & Prince

Grup idola King & Prince mengikuti program magang di acara ini. Sho Hirano, Ren Nagase, Kaito Takahashi, Yuta Kishi, Yuta Jinguji dan Genki Iwahashi diuji untuk menjalani pelatihan dan misi sulit. Para anggota King & Prince ditantang untuk mencicipi berbagai pekerjaan berbeda, mulai dari jadi tukang roti, pelatih binatang hingga pemadam kebakaran.

Must Be Arashi!

Acara Must Be Arashi (Arashi ni Shiyagare) dipandu oleh grup idola Arashi beranggotakan Satoshi Ohno, Sho Sakurai, Masaki Aiba, Kazunari Ninomiya dan Jun Matsumoto. Acara ini menampilkan bintang tamu yang berbeda dan misi menarik yang menghibur.

Sebelumnya dilaporkan, Must Be Arashi (Arashi ni Shiyagare) yang dibawakan oleh lima anggota grup idola Jepang Arashi akan tayang di Indonesia.

"Must Be Arashi (Arashi ni Shiyagare)" mulai tayang pada 23 Januari mendatang di saluran televisi berbayar GEM, demikian seperti dikutip dari keterangan tertulis GEM, yang diterima di Jakarta, sebagaimana dikutip Antara.

Dalam acara tersebut, grup beranggotakan Satoshi Ohno, Sho Sakurai, Masaki Aiba, Kazunari Ninomiya dan Jun Matsumoto itu mewawancarai bintang tamu yang terdiri dari selebritas Negeri Sakura.

Mereka juga menghadirkan aneka kuliner dengan tema berbeda sesuai keinginan bintang tamu yang hanya bisa dicicipi bila memenangi kuis serba-serbi serupa cerdas cermat.

Acara yang di negara asalnya mulai tayang sejak 2010 itu juga berisi segmen untuk tiap anggota Arashi yang diberikan misi khusus.

Arashi yang berada di bawah naungan Johnny's & Associate mulai debut sejak 1999. Setiap anggotanya tak cuma aktif di bidang tarik suara, tetapi juga dunia akting dan acara-acara ragam hiburan.

Baca juga artikel terkait VARIETY SHOW

tirto.id - Musik
Sumber: Antara
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Agung DH