tirto.id - Surat Mutlak Orang Tua atau SPTJM (Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak) menjadi salah satu syarat dokumen untuk mendaftar PPDB Jabar 2023 jenjang SMA/SMK atau yang sederajat.
PPDB Jabar 2023 untuk SMA/SMK sendiri akan dibuka dua tahap.
Pendaftaran Tahap pertama dilaksanakan pada 6-10 Juni 2023, dengan tahap 2 pada 26-28 dan 30 Juni 2023 mendatang.
Pendaftaran dapat dilakukan melalui beberapa cara salah satunya dengan mendaftar secara daring melalui laman https://disdik.jabarprov.go.id.
Syarat Pendaftaran PPDB Jabar 2023 SMA/SMK
Sebelum mendaftarkan diri calon peserta didik perlu memenuhi sejumlah syarat pendaftaran PPDB Jabar 2023 SMA/SMK. Adapun persyaratan umum yang perlu dipenuhi oleh calon peserta didik antara lain:
- Calon peserta didik memiliki ijazah kesetaraan program Paket B;
- Calon peserta didik telah lulus tes kelayakan dan penempatan yang diselenggarakan oleh SMA atau SMK yang bersangkutan;
- Calon peserta didik telah lulus Sekolah Menengah Pertama (SMP) atau yang sederajat pada tahun berjalan atau lulusan tahun sebelumnya;
- Calon peserta didik wajib memenuhi syarat dan ketentuan usia sekolah sebagaimana telah ditetapkan dalam peraturan perundang-undangan;
- Calon peserta didik baru berusia maksimal 21 tahun per 1 Juli tahun berjalan.
Syarat Dokumen Pendaftaran PPDB Jabar 2023 SMA/SMK
Selain Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) Orang Tua, terdapat sejumlah syarat dokumen pendaftaran lain yang perlu disiapkan. Berikut adalah syarat dokumen umum dan khusus pendaftaran PPDB Jabar 2023 SMA/SMK:
1. Dokumen Umum
- Scan Ijazah/Surat Keterangan Telah Menamatkan Program Pendidikan atau Kartu Peserta Ujian Sekolah jika Ijazah belum terbit
- Pas Foto 3 x 4 sebanyak 3 buah
- Surat Kelakuan Baik
- Scan Akta Kelahiran atau Kartu Identitas
- Scan Kartu Keluarga minimal satu tahun terakhir
- Scan KTP Orang Tua
- Scan Buku Rapor semester 1 sampai dengan 5
- Scan Surat Tanggung Jawab Mutlak Orang Tua
- Kartu Program Penanganan Kemiskinan/Terdaftar pada DTKS Dinsos bagi calon peserta yang mendaftar melalui Jalur Afirmasi/KETM
- Surat Keterangan Domisili dari RT/RW bagi calon peserta didik yang mendaftar melalui Jalur Afirmasi Korban Bencana Alam/Sosial
- Surat Tugas Orang Tua bagi calon peserta didik yang mendaftar melalui Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali maksimal 3 tahun
- Surat Keputusan Satgas Covid bagi calon peserta didik yang mendaftar melalui Jalur Afirmasi Kondisi Tertentu Penanganan Covid19
- Piagam atau Dokumentasi Prestasi bagi calon peserta didik yang mendaftar bagi Jalur Prestasi Kejuaraan maksimal 5 tahun, minimal 6 bulan.
Contoh Surat Mutlak Ortu PPDB Jabar 2023 & Link PDF
Berikut adalah contoh Surat Mutlak Orang Tua PPDB Jawa Barat 2023 yang dapat dijadikan acuan bagi calon peserta didik:
SURAT PERNYATAAN TANGGUNG JAWAB MUTLAK
(Orangtua/Wali Calon Peserta Didik Baru) SMA/ SMK DINAS PENDIDIKAN PROVINSI JAWA BARAT
Yang bertanda tangan di bawah ini:
- Nama Lengkap Orang Tua: ...............................................................................
- Nama Calon Peserta Didik: ...............................................................................
- Alamat Rumah: ...............................................................................
RT/RW/Kelurahan: ...............................................................................
Kecamatan: ...............................................................................
Kabupaten/Kota: ...............................................................................
4. Nomor Kartu Keluarga: ...............................................................................
5. Nomor Telepon/Handphone: ...............................................................................
MENYATAKAN
- Bahwa seluruh data/informasi yang diberikan dalam formulir pendaftaran persyaratan PPDB ini adalah benar dan dapat dipertanggungjawabkan.
- Bahwa seluruh dokumen pendukung baik dokumen persyaratan umum maupun khusus PPDB adalah sesuai aslinya.
- Bahwa saya tidak akan mengubah pilihan sekolah setelah data pendaftaran disetujui oleh sekolah tujuan dan ditampilkan pada portal PPDB.
- Bahwa saya tidak akan melakukan tindakan memaksakan kehendak, suap menyuap dan / atau perbuatan yang melawan Hukum dalam pelaksanaan PPDB ini.
Demikian surat pernyataan ini saya buat dalam keadaan sadar, tanpa paksaan, dan dibuat dengan sebenar-benarnya.
.........................., ....................2023
Yang membuat pernyataan, Ttd
(Bermaterai 10.000)
Download PDF Contoh Surat Mutlak Ortu PPDB Jabar 2023
Penulis: Aisyah Yuri Oktavania
Editor: Yulaika Ramadhani