tirto.id - Kumpulan contoh soal OSN ekonomi SMA 2023 dalam artikel ini bisa dipakai untuk mempersiapkan diri menjelang seleksi Olimpiade Sains Nasional.
Latihan perlu dilakukan sebagai ancang-ancang supaya peserta mendapatkan gambaran dan lebih siap menuntaskan soal-soal yang akan diujikan dalam OSN.
Olimpiade Sains Nasional atau OSN merupakan ajang untuk mengembangkan potensi peserta didik di jenjang SD, SMP hingga SMA melalui mekanisme kompetisi.
Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI), Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) mengadakan ajan ini untuk pengembangan potensi peserta didik sejak dini di bidang sains.
OSN SMA 2023 digelar dengan mekanisme kompetisi mirip tahun-tahun sebelumnya, Maka itu, di seleksi tingkat daerah, mekanisme online masih diberlakukan. Namun, untuk seleksi nasional akan diselenggarakan secara luring.
Terdapat 9 bidang keilmuan yang dilombakan dalam OSN SMA 2023. Salah satunya adalah bidang ekonomi. Selain itu, ada Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Informatika, Astronomi, Ekonomi, Kebumian dan juga Geografi.
Contoh Soal OSN Ekonomi SMA 2023 dan Jawaban
Berikut ini sejumlah contoh soal OSN SMA 2023 bidang pelajaran ekonomi beserta dengan kunci jawabannya:
1. Fitria adalah siswi kelas 10 yang tinggal di sekitar sekolahnyta. Ia memiliki beberapa kebutuhan yang harus dipenuhi, yakni:
- Membeli buku pelajaran ekonomi kelas 10 dengan harga Rp55.000
- Membeli seragam sekolah abu-abu putih dengan harga Rp95.000
- Memperbaiki ponsel dengan biaya Rp75.000
- Membeli tas baru seharga Rp85.000 (tas lama masih layak pakai)
Apabila memiliki dana Rp150.000, cara memenuhi kebutuhan Fitria adalah….
A. Beli buku pelajaran ekonomi dan seragam sekolah, sedangkan tas pakai yang lama
B. Memperbaiki sepeda dan membeli seragam sekolah, sedangkan tas pakai yang lama
C. Beli tas baru dan buku, tapi sepeda tak diperbaiki karena jarak sekolah dekat
D. Beli buku pelajaran ekonomi dan tas baru, serta memperbaiki sepeda, tapi kekurangan dana ditutup dengan meminjam uang teman
E. Memperbaiki sepeda dan membeli tas baru sedangkan kekurangannya ia utang dengan bengkel sepeda.
Jawaban: A
2. Jepara terkenal sebagai daerah penghasil ukiran berbagai perlengkapan rumah tangga. Di sisi lain, sektor usaha ukir menghasilkan banyak limbah kayu. Pak Joko memanfaatkan limbah tersebut sebagai bahan pembuatan kerajinan replika.
Kegiatan pak Joko merupakan pemecahan masalah pokok ekonomi modern, yakni….
A. Barang apa yang akan diproduksi
B. Untuk siapa barang akan diproduksi
C. Bagaimana barang akan diproduksi
D. Kapan barang akan diproduksi
E. Di mana barang akan diproduksi
Jawaban: A
3. The purpose of production possibilities graph is to ….
A. Enable a country to mobilize to win a competition
B. Keep an economy from having non productive workers
C. Make the least costly use of its resources
D. Make it possible to increase an economy’s input
E. Show alternative ways to use an economy’s resources
Jawaban: E
4. Tren masyarakat Indonesia dalam menikmati kopi, terutama di kalangan anak muda menarik perhatian Dani sebagai seorang pengusaha. Ia melihat tren ini sebagai peluang bisnis menjanjikan. Ia lalu membidik pasar kalangan muda dengan membuka coffee shop. Desain interior dan eksterior yang dinamis, serta ruang santai dilengkapi dengan sarana wifi, menjadi daya tarik utama coffee shop yang dibuka oleh Dani.
Keputusan bisnis yang dilakukan Davido menjawab permasalahan ekonomi modern, yaitu ….
A. what
B. how
C. where
D. for whom
E. when
Jawaban: D
5. Indonesia menjadi negara keempat terpadat penduduknya di dunia sekaligus penduduk muslim terbesar di dunia. Hal ini bisa menjadi faktor pendukung pengembangan sistem ekonomi Syariah.
Berikut merupakan pernyataan-pernyataan yang berkaitan dalam sistem ekonomi:
1) Kewajiban zakat harus dibayarkan atas kekayaan yang telah memenuhi batas.
2) Pembagian keuntungan usaha didasarkan berdasarkan perhitungan jasa bunga modal usaha.
3) Pelarangan kegiatan yang bersifat maysir.
4) Melakukan kegiatan dalam bentuk eksploitasi.
5) Sumber daya tidak boleh digunakan secara mubazir.
Prinsip-prinsip yang melekat dalam sistem ekonomi syariah adalah nomor ….
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 4
C. 1, 3, 5
D. 2, 3, 4
E. 3, 4, 5
Jawaban: C
6. At equilibrium, the slope of the indifference curve is ….
A. Greater than the slope of budget line
B. Smaller than the slope of budget line
C. A vertical straight line of budget line
D. None
E. Equal to the slope of budget line
Jawaban: E
7. Asnawi memiliki sawah 1 hektar. Untuk meningkatkan produktivitas lahan, ia menambah jumlah tenaga kerja dengan harapan hasil panen padi dari sawahnya bisa meningkat.
Berikut data perbandingan tenaga kerja dan angka produktivitas:
Pekerja (orang) | Produk Total (Ton) |
0 | 0 |
1 | 5 |
2 | 10,5 |
3 | 17 |
4 | 21 |
5 | 23 |
6 | 24 |
Berdasarkan data di atas, hukum produk marginal mulai berlaku saat penggunaan tenaga kerja berjumlah ….
A. 1 orang
B. 2 orang
C. 3 orang
D. 4 orang
E. 5 orang
Jawaban: D
8. Biaya tetap yang dikeluarkan oleh Warung Bakso “Katok” untuk menghasilkan 500 porsi bakso senilai Rp2.000.000 dan biaya variabel per porsi adalah Rp6.000. Harga jual bakso Rp12.500,00 per porsi. Keuntungan atau kerugian Warung Bakso “Katok” jika seluruh bakso terjual adalah ….
A. Rugi Rp1.250.000,00
B. Laba Rp1.250.000,00
C. Rugi Rp5.000.000,00
D. Laba Rp6.250.000,00
E. Break Even Point
Jawaban: B
9. Muryanto adalah pedagang bebek di pasar hewan. Saat harga bebek Rp150.000 per ekor, ia bisa menjual 100 ekor bebek. Namun, saat harga bebek Rp125.000 per ekor, ia hanya menjual 80 ekor. Jenis koefisien elastisitas penawaran bebek itu adalah ….
A. Inelastis
B. Inelastis sempurna
C. Elastis sempurna
D. Elastis uniter
E. Elastis
Jawaban: E
10. A decrease in quantity demanded caused by an increase in price represented by a ….
A. Movement up and to the left along the demand curve
B. Leftward shift of the demand curve
C. Rightward shift of the demand curve
D. Movement down and to the right along the demand curve
E. There is no movement on the demand curve
Jawaban: A
11. Diketahui fungsi permintaan sepatu Qd = 20.000 – 2P dan fungsi penawaran Qs = -5000 + 3P, subsidi yang diberikan sebesar Rp2.500,00. Berdasarkan data tersebut, harga keseimbangan setelah subsidi adalah ….
A. Rp1.500,00
B. Rp5.500,00
C. Rp7.000,00
D. Rp13.000,00
E. Rp14.500,00
Jawaban: B
12. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) punya tujuan yang ingin dicapai, salah satunya agar keseluruhan kegiatan yang ada di sektor jasa keuangan dapat terselenggara secara teratur, adil, transparan, dan akuntabel. Diharapkan terjadi peningkatan kualitas jasa keuangan menjadi lebih profesional, dengan tujuan akhirnya yaitu untuk ….
A. Menjadi lembaga keuangan yang professional
B. Menjadi lembaga jasa keuangan yang akuntabel
C. Melindungi kepentingan konsumen
D. Menjadi OJK yang adil dan transparan
E. Mewujudkan sistem keuangan yang stabil
Jawaban: C
13. Berikut ini ketentuan-ketentuan pemberian kredit:
1) Berutang piutang atau pinjam meminjam.
2) Jaminan berupa benda tidak bergerak.
3) Jaminan utang terbatas pada barang yang diserahkan.
4) Benda gadai dikuasai oleh pihak ketiga
5) Ada perjanjian utang piutang
Di antara pernyataan di atas, yang merupakan karakteristik gadai adalah nomor ….
A. 1, 2, 3
B. 1, 2, 4
C. 1, 3, 5
D. 2, 3, 5
E. 3, 4, 5
Jawaban: C
14. Fadli membeli saham PT Indosood seharga Rp7.500 per lembar saham pada 2017 dengan biaya transaksi 0,25% sebanyak 1 lot. Pada tahun 2019, saham Fadli dijual saat harganya di bursa efek naik menjadi Rp8.000 per lembar saham dengan biaya transaksi 0,35%.
Capital gain yang diperoleh Fadli adalah ….
A. Rp54.675,00
B. Rp50.925,00
C. Rp50.000,00
D. Rp45.325,00
E. Rp500,00
Jawaban: D
15. Perhatikan matrika berikut:
A | B | ||
1 | Pengelolaan dana dengan sistem titipan atau investasi | 1 | Keuntungan berdasarkan bagi hasil |
2 | Investasi dilakukan pada semua bidang usaha | 2 | Hubungan nasabah bersifat kemitraan |
3 | Menerapkan sistem bunga | 3 | Hubungan nasabah dan bank sebagai kreditur dan debitur |
Berdasarkan matriks di atas, yang termasuk karakteristik bank syariah adalah butir ….
A. A1, A2, B1
B. A1, A2, B2
C. A1, A3, B2
D. A1, B1, B2
E. A3, B2, B3
Jawaban: D
16. Sistem pembayaran merupakan sistem yang mencakup seperangkat aturan, lembaga dan mekanisme yang dipakai untuk melaksanakan pemindahan dana guna memenuhi kewajiban yang timbul dari kegiatan ekonomi.
Berikut hal-hal yang berkaitan dengan sistem pembayaran:
1) System Wide Important Payment System (SWIPS)
2) Sistem BI-RTGS (Real Time ross Settlement)
3) Alat pembayaran menggunakan kartu (APMK)
4) Bank dan lembaga keuangan selain bank
5) Perusahaan switching
Berdasarkan pernyataan di atas, yang termasuk komponen utama sistem pembayaran adalah ….
A. 1, 2, 3
B. 1, 2, 4
C. 1, 2, 5
D. 2, 3, 4
E. 3, 4, 5
Jawaban: A
17. A company is a place where production activites happen and where all production factors can be found. If a company is effectively controlled by another company or is combined with a company or other companies due to similar interest or ownership or management, the company is known as ….
A. Limited Company
B. Affiliated Company
C. Consolidated Company
D. Acquired Company
E. Merged Company
Jawaban: B
18. The advantages and disadvantages of a business entity are listed as follows:
1) Focusing on profit too much and neglecting the community and environment
2) Lacking competency of the management that causes slow business growth
3) There are a lot of disagreement between the management of the company and labor union
4) Growth or decline of the company depends on the good faith of policy makers
5) Slow in making decision as the shareholders have to undergo complicated bureaucracy process in order to make decision
6) It is often difficult to obtain funding or loans for business expansion
The disadvantages of Private-Owned Companies are ….
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 6
C. 2, 4, 5
D. 3, 4, 6
E. 4, 5, 6
Jawaban: B
19. Study the table below:
No | Types of Business Entity |
1 | Sole Propretorship is a type of business entity that is founded by one individual and whose capital comes from one individual |
2 | Extractive Company is a business entity whose activities of the company is extracting natural resources directly in order to create a certain purpose of the natural resources |
3 | Limited Liability Company is a company that obtains their capital by issuing shares |
4 | Trading Company is a business entity whose activities is distributing or trading goods and products to customers |
5 | Firm is a business entity involving partnership of two or more people in running the company under one common name and each of them has similar responsibilities |
6 | Industrial Company is a business entities whose activites are processing raw materials to be ready-to-consume products |
Based on the table, types of business entity based on business fields is shown by number ….
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 5
C. 2, 4, 6
D. 3, 4, 6
E. 3, 5, 6
Jawaban: C
20. Perhatikan matriks di bawah ini!
A | B |
1. Saham | 1. Dana Bantuan |
2. Dana Cadangan | 2. Pinjaman Bank |
3. Obligasi | 3. Hibah |
4. Pinjaman Anggota | 4. Surat Utang |
5. Simpanan Pokok | 5. Simpanan Wajib |
Modal koperasi berasal dari 2 jenis sumber, yaitu modal sendiri atau modal pinjaman. Berdasarkan matriks di atas, yang termasuk modal sendiri koperasi adalah butir ….
A. A1, A2, A3, A4
B. A2, A3, B1, B2
C. A2, A5, B3, B5
D. B1, B2, B3, B4
E. B2, B3, A2, A5
Jawaban: C.
Penulis: Aisyah Yuri Oktavania
Editor: Addi M Idhom