Menuju konten utama
Live Streaming China Open 2023

Cara Nonton Live Streaming Badminton China Open 2023 di HP

Cara nonton live streaming badminton China Open 2023 bisa dilakukan di HP (smartphone). Jadwal China Open 2023 pada 5-10 September, live iNews TV & Vision+.

Cara Nonton Live Streaming Badminton China Open 2023 di HP
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berekspresi ketika bertanding melawan pebulu tangkis Jepang Kento Momota pada laga final China Open 2018 di di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, Cina, Minggu (23/9). ANTARA FOTO/HO/Humas PP PBSI

tirto.id - Cara nonton live streaming badminton China Open 2023 dapat diakses melalui HP (smartphone). Turnamen berkategori BWF World Tour Super 1000 tersebut rencananya akan digelar di Changzhou Olympic Sports Centre Xincheng Gymnasium, Changzhou, China, pada 5-10 September 2023.

Jika tidak ada perubahan jadwal, turnamen BWF China Open 2023 bisa ditonton lewat tayangan MNCTV, iNews TV, serta live streaming Vision+. Sedangkan live score China Open 2023 dapat diakses melalui laman BWF maupun BWF Tournamentsoftware.

Cara Nonton Live Streaming China Open 2023 via HP

Berikut ini panduan cara nonton live streaming China Open 2023 melalui HP:

  1. Buka aplikasi Vision+ (download jika belum), atau kunjungi situs https://www.visionplus.id/ jika ingin menyaksikan melalui desktop atau mobile web browser.
  2. Sign up jika Anda merupakan pengguna baru, atau login jika pengguna lama.
  3. Jika belum berlangganan, dapat memilih paket berlangganan Paket Premium Sports. Paket berlangganan terdiri 3 pilihan, yakni: Paket 30 Hari Rp35 ribu, Paket 90 Hari Rp95 ribu, atau Paket 1 Tahun Rp200 ribu.
  4. Jika sudah berlangganan, tinggal klik atau ketuk menu Live TV, kemudian cari channel Sportstars atau kanal yang menayangkan China Open 2023.

Wakil Indonesia di China Open 2023

Kontingen Indonesia turun dengan komposisi pemain terbaik di turnamen China Open 2023. Para pemain papan atas yang secara regulasi dan kondisi bisa main di turnamen Super 1000, semuanya diketahui turut mendaftar. Praktis hanya pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang absen, lantaran kondisi Marcus dianggap belum cukup fit usai operasi penyembuhan cedera.

Merah Putih memiliki Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Chico Aura Dwi Wardoyo, di sektor tunggal putra. Kemudian di nomor tunggal putri hanya 2 pemain sebagai wakil Indonesia, yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani.

Selain itu nomor ganda putri Indonesia juga hanya memiliki 2 wakil, lewat Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi serta Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sektor ganda putra kembali hadir dengan jumlah wakil terbanyak dibanding nomor lain. Total ada 5 pasangan yang akan tampil. Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, serta Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Kali pelatnas PBSI mengirim 2 wakil di sektor ganda campuran, yaitu Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Tapi ganda campuran juga punya 2 pasang wakil pemain profesional dari PB Djarum, lewat Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja serta Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Mengacu hasil drawing China Open 2023, lawan berat bakal langsung dihadapi sejumlah wakil Indonesia. Bahkan dalam beberapa laga, di atas kertas wakil Indonesia tidak diunggulkan.

Dari nomor tunggal putra, di babak pertama Chico Aura bakal langsung berjumpa unggulan 1 asal Denmark, Viktor Axelsen. Usai gagal meraih medali di Kejuaraan Dunia 2023, kini Axelsen punya kans untuk menebusnya di ajang China Open 2023. Dari sisi rekor head to head, Chico selalu kalah di tangan Axelsen dalam 3 pertemuan sebelumnya.

Lalu di sektor tunggal putri, pemain muda Putri KW juga bakal lengsung menemui jalan terjal. Atlet berusia 21 tahun itu langsung berjumpa unggulan 2 asal Jepang, Akane Yamaguchi.

Ujian berat juga langsung menemui Indonesia di kategori ganda putra. Dua finalis BWF World Championship 2023 bulan lalu, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark), bakal langsung berjumpa pemain Indonesia.

Duo Kang/Seo yang juga pemegang gelar Juara Dunia 2023 bakal menjadi lawan Ahsan/Hendra. Sementara Astrup/Rasmussen akan menghadapi Fajar/Rian. Jelas tantangan berat bagi Fajar/Rian yang belum mampu menunjukkan performa bagus dalam sejumlah turnamen terakhir, bahkan mereka langsung kandas di babak awal Kejuaraan Dunia 2023.

Langkah tidak mudah juga mesti dilalui Leo/Daniel, yang akan menghadapi ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang. Begitu pula dengan Fikri/Bagas yang langsung berjumpa unggulan 2 asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Di nomor ganda putri, Apri/Fadia bakal menghadapi ujian pertama dari wakil Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai. Kemudian duet ganda campuran Rehan/Lisa berjumpa Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong). Rehan/Lisa tercatat selalu kalah dalam 2 pertemuan kontra Tang/Tse.

Hasil drawing China Open 2023 telah memaksa sejumlah pemain Indonesia untuk langsung bekerja keras sejak babak awal. Meski sejumlah wakil Merah Putih cenderung kurang diunggulkan, tapi mereka semua tetap punya kans untuk membuat kejutan.

"Putri akan bertemu Akane dari Jepang. Melihat peringkat, peluang untuk bertemu unggulan di babak pertama tentu memang ada. Saya harap Putri tampil maksimal seperti yang ia tunjukkan melawan He Bing Jiao di Kejuaraan Dunia 2023," kata Indra Widjaja pelatih tunggal putri PBSI, dikutip dari Antara.

Daftar Pemain Indonesia dan Hasil Drawing China Open 2023

Berikut daftar pemain Indonesia beserta hasil drawing di China Open 2023:

TUNGGAL PUTRA (MS)

  1. Anthony Sinisuka Ginting vs Kanta Tsuneyama (Jepang)
  2. Jonatan Christie vs Weng Hong Yang (China)
  3. Chico Aura Dwi Wardoyo vs Viktor Axelsen (Denmark)

TUNGGAL PUTRI (WS)

  1. Gregoria Mariska Tunjung vs Nguyễn Thùy Linh (Vietnam)
  2. Putri Kusuma Wardani vs Akane Yamaguchi (Jepang)

GANDA PUTRA (MD)

  1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
  2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan)
  3. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China)
  4. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)
  5. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ayato Endo/Yuta Takei (Jepang)

GANDA PUTRI (WD)

  1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)
  2. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia)

GANDA CAMPURAN (XD)

  1. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)
  2. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (China Taipei)
  3. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (China Taipei)
  4. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China)

* Hasil drawing masih bisa berubah tergantung keikutsertaan pemain. Informasi update akan diketahui selepas manager meeting pada Senin (4/9/2023) pukul 17.00 WIB.

Baca juga artikel terkait CHINA OPEN 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama