tirto.id - Link pendaftaran LRT Jabodetabek dengan tarif Rp1 akan tersedia hari ini, Senin, tanggal 10 Juli 2023. Pendaftaran LRT Jabodetabek tersebut untuk mengikuti uji coba selama periode 12 Juli sampai dengan 15 Agustus 2023.
Uji coba Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek dengan penumpang dengan tarif Rp1 berlaku untuk satu kali perjalanan. Kuswardoyo selaku Manajer Public Relation KAI Divisi LRT Jabodebek memperkirakan animo warga bakal tinggi saat uji coba berlangsung. Pihaknya menghimbau warga agar tertib dan register terlebih dahulu.
“Karena kami yakin akan banyak sekali warga masyarakat yang ingin mengikuti uji coba ini,” katanya pada Jumat, 7 Juli lalu.
KAI pun membatasi perjalanan LRT sebagai antisipasi lonjakan penumpang, dengan hanya empat kali perjalanan sehari. Adapun satu rangkaian KRL bakal diisi sebanyak 150 orang. Artinya, dalam sehari hanya 600 penumpang.
Link Pendaftaran LRT Jabodetabek: Syarat dan Ketentuan
LRT Jabodetabek melalui akun Instagram resminya telah mengumumkan tentang jadwal uji coba LRT Jabodetabek dengan tarif Rp1 secara terbatas. Agendanya berlangsung sejak 12 Juli sampai dengan 15 Agustus 2023.
Bagi masyarakat yang ingin mengikuti uji coba tersebut harus mendaftar terlebih dahulu yang dibuka hari ini, Senin, 10 Juli 2023. Pendaftaran bisa dilakukan secara online dengan mengisi form daring di laman tertentu.
Namun, hingga pukul 10.15 WIB link pendaftaran LRT Jabodetabek tersebut belum tersedia. Seturut informasi dari Instagram resmi LRT Jabodetabek, tautan tersebut bakal tersedia pada hari ini.
“Hi teman Raina! Buat teman Raina yang sudah penasaran untuk menggunakan LRT Jabodetabek, tunggu link pendaftarannya di semua sosial media kami pada tanggal 10 Juli 2023!” bunyi teks dalam gambar di unggahan Instagram @lrt_jabodetabek.
Masih dari unggahan tersebut, berikut ini syarat dan ketentuan yang berlaku bagi masyarakat yang ingin mengikuti uji coba LRT Jabodetabek dengan tarif Rp1.
- Isi formulir/Google Form yang tersedia di link pendaftaran;
- Tunggu konfirmasi dari Tim LRT Jabodetabek terkait jadwal perjalanannya;
- Wajib menunjukkan bukti konfirmasi yang diterima melalui SMS/WhatsApp/email dari pihak LRT Jabodetabek kepada petugas stasiun;
- Wajib membawa uang elektronik/KMT yang masih berlaku;
- Dilarang makan dan minum di dalam kereta;
- Bersedia mengikuti rute perjalanan yang sudah ditentukan oleh pihak LRT Jabodetabek;
- Ingat ya hanya yang sudah mendapatkan konfirmasi yang dapat mengikuti perjalanan ini.
LRT Jabodetabek dioperasikan tanpa masinis dan terlindungi oleh Automatic Train Protection (ATP), sehingga terlindungi dari overspeed dan jaminan pengereman yang andal. Lain itu, LRT Jabodetabek juga dilengkapi dengan Automatic Route Setting (ARS) ditambah Interlocking dan Zona Controller untuk memastikan tidak ada kesalahan pembentukan rute.
KAI mengimbau agar warga yang telah mendapatkan kesempatan uji coba naik LRT Jabodetabek untuk tidak mendaftarkan diri lagi. Masyarakat hanya mendapatkan satu kali kesempatan menjajal LRT. Warga juga diminta untuk membawa kartu uang elektronik aktif untuk di-taping di stasiun.
“Berikan kesempatan untuk yang lain mencoba,” kata Kuswardoyo.
Editor: Yantina Debora