Menuju konten utama

Cara Cek Jadwal-Update Perolehan Medali Olimpiade 2020 via WhatsApp

Update Olimpiade Tokyo 2020 soal jadwal dan klasemen perolehan medali kini dapat diakses melalui WhatsApp melalui chatbox Olympics.

Cara Cek Jadwal-Update Perolehan Medali Olimpiade 2020 via WhatsApp
Sebuah nampan medali yang akan digunakan untuk upacara kemenangan Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020 ditampilkan selama acara pembukaan di Ariake Arena di Tokyo, Jepang, Kamis (3/6/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Issei Kato/Pool/WSJ/sa.

tirto.id - WhatsApp kini dilengkapi dengan chatbot resmi Olimpiade Tokyo 2020. Dengan menggunakan chatbox Olympics ini, pengguna bisa melihat jadwal pertandingan, update perolehan medali, hingga kuis tentang olimpiade.

Untuk bisa mengakses chatbox Olympics, pengguna dapat menghubungi nomor +41798080610. Nomor ini sudah mendapatkan verifikasi. Dengan demikian, pengguna aman untuk melakukan kontak dengan chatbox resmi Olimpiade tersebut.

Penggunaan chatbox juga sangat mudah karena pengguna cukup mengetikkan perintah angka sesuai dengan informasi yang hendak diketahui.

Saat ini chatbox sudah bisa digunakan dan beragam informasi siap tersaji melalui perintah yang diketikkan. Penggunaan awal, ketikkan kata "Hello" pada layar chatbox. Seketika, chatbox Olympics membalasnya dengan berbagai menu informasi berbahasa Inggris, yang tampil menurut urutan nomor.

Berikutnya, pilih informasi yang ingin dibaca dengan membalasnya berdasarkan nomor urut tersebut. Contohnya, membalas dengan mengetikkan nomor "1", akan dibalas kembali secara otomatis yang menampilkan informasi link khusus.

Dikutip dari Antara News, pada menu 1 ini disertakan tautan menuju website resmi yang menyajikan jadwal pertandingan di https://oly.ch/Schedule.

Berikut ini 7 menu pada chatbox Olympics sesuai urutan:

1. Find the latest Olympics schedule. Menu ini untuk melihat informasi jadwal pertandingan.

2. Discover where to watch the Olympics live. Menu ini untuk mencari di mana saja siaran langsung Olimpiade ditayangkan.

3. Check out the medal standings. Menu ini untuk melihat urutan perolehan medali.

4. View the latest news and highlights. Menu ini untuk melihat kabar terakhir mengenai olimpiade dan sorotannya.

5. Watch athletes videos. Untuk melihat video para atlet, dapat memilih menu ini.

6. Try out brand-new Instagram filter. Ingin swafoto dengan filter Instagram bertema Olimpiade, dapat memilih menu ini.

7. Take a quiz & collect Olympic stickers. Menu ini dipakai untuk menjawab kuis dan nantinya akan diberikan stiker digital.

Sementara itu, media sosial lain juga turut meramaikan gelaran Olimpiade Tokyo. Facebook, contohnya, telah membuat hub khusus untuk ajang Olimpiade Tokyo 2021. Hub ini dapat ditemui pada kolom pencarian dengan mengetikkan tanda pagar #Olympics atau #Tokyo2020.

Selain itu, Instagram telah menyediakan akun khusus olimpiade dengan nama akun @olympics dan @Tokyo2020 untuk menampilkan beragam gambar atau foto seputar olimpiade. Disediakan pula filter khusus augmented reality pada menu Story dan Reel.

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2020 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis