Menuju konten utama

Cara Belanja dengan Sayurbox dan Grabfresh Ketika Work From Home

Cara berbelanja dengan aplikasi Sayurbox dan Grabfresh ketika pemberlakuan Work From Home (WFH).

Cara Belanja dengan Sayurbox dan Grabfresh Ketika Work From Home
Pesanan GrabFresh. foto/https://help.grab.com/

tirto.id - Fitur belanja secara daring dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan tanpa harus keluar rumah. Saat ini, fitur tersebut telah tersedia dalam berbagai aplikasi termasuk Sayurbox dan Grabfresh untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari selama work from home (WFH) akibat pandemi COVID-19.

Berikut ini adalah cara berbelanja dengan aplikasi Sayurbox atau Grabfresh:

Sayurbox

Aplikasi ini dapat diunduh melalui perangkat gawai, baik Android maupun iOS.

Untuk berbelanja, unduh terlebih dahulu aplikasi Sayurbox melalui Appstore di perangkat iOS atau Play Store di perangkat Android. Selanjutnya, panen sayur yang hendak dibeli sesuai kebutuhan.

Petani SayurBox akan menerima pesanan dalam dua hari sehingga mereka dapat bersiap untuk panen tepat seperti pesanan yang diminta.

Selanjutnya, tim Sayurbox akan memastikan kualitas produk sesuai dengan standar dan mengirimkan ke rumah para pembeli dalam waktu 24 jam hari panen.

Untuk sistem pembayaran, lengkapi pembayaran melalui ATM atau Internet Banking dalam waktu 24 jam setelah mengirimkan pesanan, hal ini untuk menghindari pembatalan pesanan.

Aplikasi Sayurbox menerima pembayaran melalui transfer bank manual BCA dan ATM & Transfer Bank melalui Midtrans. Penjelasannya adalah sebagai berikut:

1. Transfer Bank Manual (BCA)

  • Setelah mengirimkan pesanan, pemesan akan menerima email konfirmasi pesanan dari Sayurbox yang berisi informasi tentang pesanan beserta jumlah total yang harus dibayar. Transfer total jumlah transaksi ke akun SayurBox BCA dengan perincian berikut:
  • Nama akun: PT KREASI NOSTRA MANDIRI
  • Nomor akun: 006-919- 7771
  • Setelah mentransfer pembayaran, silakan lakukan konfirmasi pembayaran melalui halaman Konfirmasi Pembayaran atau dengan mengklik tautan konfirmasi pembayaran di email konfirmasi pesanan yang dicantumkan.
  • Setelah pembayaran diverifikasi dan dikonfirmasi oleh tim SayurBox, pembeli akan menerima konfirmasi email.
  • Selesai

2. ATM & Transfer Bank (via Midtrans)

  • Setelah memilih metode pembayaran ATM & Transfer Bank, pemesan akan diarahkan ke gateway pembayaran yang aman yang ditangani oleh Midtrans.
  • Pilih opsi Bank antara Mandiri atau Permata.
  • Setelah memilih opsi Bank, klik ‘Lihat Nomor Akun’ untuk mendapatkan kode perusahaan dan kode pembayaran untuk pesanan yang dibuat.
  • Ikuti instruksi pembayaran langkah demi langkah dengan ATM atau Internet Banking atau unduh instruksi pembayaran untuk referensi.
  • Setelah melakukan pembayaran, sistem akan secara otomatis memeriksa pembayaran yang dilakukan. Ketika pembayaran terkonfirmasi, pemesan akan menerima konfirmasi pesanan melalui email dari Sayurbox.
  • Selesai

Grabfresh

Masyarakat yang ingin berbelanja dengan fitur Grabfresh diharuskan memiliki aplikasi Grab terlebih dahulu yang dapat diunduh melalui Appstore di perangkat iOS atau Play Store di perangkat Android.

Selanjutnya, ikuti langkah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi Grab. Dari menu, tekan Belanjaan pada perangkat iOS atau Grabfresh di perangkat Android.
  2. Pilih Toko yang diinginkan lalu masukkan alamat pengantaran. Bisa juga mencari barang yang diinginkan dari kotak pencarian atau memperoleh kategori.
  3. Tekan Tambahkan ke troli untuk barang yang ingin dibeli.
  4. Tekan logo Keranjang / gerobak di pojok kanan atas untuk memeriksa belanjaan.
  5. Jika belanjaan sudah sesuai, tekan Checkout.
  6. Pilih waktu pengiriman, kemudian tekan Selanjutnya.
  7. Dalam laman pembayaran, pilih metode pembayaran yang diinginkan. Fitur Grabfresh memungkinkan para pengguna untuk melakukan COD atau membayar dengan Kartu Kredit. Namun, bisa juga memasukkan kode promo di bagian Voucher Promosi jika ada.

Baca juga artikel terkait SAYUR BOX atau tulisan lainnya dari Dinda Silviana Dewi

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Dinda Silviana Dewi
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Dhita Koesno