Menuju konten utama

Beda Versi Heru & Kadishub DKI soal Car Free Day saat Ramadhan

Heru Budi Hartono berbeda sikap dengan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo soal penerapan car free day saat Ramadhan 2024.

Beda Versi Heru & Kadishub DKI soal Car Free Day saat Ramadhan
Warga berolahraga saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di Jalan Gajah Mada, Jakarta, Minggu (5/7/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

tirto.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berbeda sikap dengan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo soal penerapan hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) alias car free day (CFD) se-Ibu Kota selama Ramadhan 2024.

Menurut Heru, CFD ditiadakan selama bulan Ramadhan 2024. "Biasanya, [CFD selama bulan Ramadhan], enggak ada," katanya kepada awak media, Jumat (8/3/2024).

Sementara itu, menurut Syafrin, HBKB tetap diterapkan selama Ramadhan 2024.

"Selama Ramadhan, HBKB tetap dilaksanakan ya," ucap Syafrin melalui pesan singkat.

Untuk diketahui, pada 2023, Dishub DKI tetap menerapkan HBKB selama bulan Ramadhan. Penerapan durasi HBKB-nya pun sama, yakni mulai 06.00 WIB-10.00 WIB. Rekayasa lalu lintas yang diterapkan selama HBKB berlangsung pun tetap berlaku.

Sebagai informasi, HBKB di DKI Jakarta digelar di lima titik di Ibu Kota, yakni di Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Barat.

Selama berada di area HBKB, warga tidak boleh membawa kendaraan bermotor. Selain itu, warga juga tak diperkenankan membawa hewan peliharaan.

Lokasi pelaksanaan HBKB sebagai berikut:

  1. Jalan Jend. Sudirman – Jl. MH Thamrin (Patung Arjuna Wijaya sd Patung Pemuda Membangun)
  2. Jalan Sisingamangaraja (Patung Pemuda Membangun sd CSW), Jakarta Selatan
  3. Jalan Tomang Raya (Simpang Tomang sd Business Hotel Tomang), Jakarta Barat
  4. Jalan Danau Sunter Selatan (Simpang Karya Beton sd GOR Sunter), Jakarta Utara
  5. Jalan Suryo Pranoto (Simpang Harmoni sd Simpang RSUD Tarakan), Jakarta Pusat
  6. Jalan Pemuda (Simpang Arion sd Simpang TU-GAS), Jakarta Timur.

Baca juga artikel terkait CAR FREE DAY atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Anggun P Situmorang