Menuju konten utama

Apa yang Harus Dipersiapkan Sebelum Pembuatan Akun SNPMB 2024?

Apa yang harus dipersiapkan sebelum pembuatan akun SNPMB 2024? Simak pembahasan selengkapnya pada artikel yang ada di bawah ini.

Apa yang Harus Dipersiapkan Sebelum Pembuatan Akun SNPMB 2024?
Registrasi Akun SNPMB. foto/http://reg-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/

tirto.id - Persiapan yang harus dilakukan sebelum membuat akun SNPMB 2024 di antaranya NISN, NPSN, tanggal lahir, nilai rapor semester 1-5, hingga portofolio bagi pemilih program studi bidang seni dan olahraga.

Registrasi Akun Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024 akan dibuka pada Senin, 8 Januari 2024 melalui laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Pembuatan Akun SNPMB wajib dilakukan oleh sekolah maupun siswa yang hendak mengikuti Pendaftaran SNBP maupun UTBK-SNBT 2024.

Registrasi Akun SNPMB 2024 untuk sekolah dibuka pada 8 Januari hingga 8 Februari 2024 mendatang. Di sisi lain, Registrasi Akun SNPMB 2024 bagi siswa dilaksanakan pada 8 Januari sampai 15 Februari 2024.

Jadwal SNBP 2024

Menyambut pembukaan Registrasi Akun SNPMB 2024, sekolah maupun siswa dapat mencermati jadwal pelaksanaan SNBP 2024. Berikut ini jadwal pelaksanaan SNBP 2024 sebagaimana dilansir dari laman resmi SNPMB:

  • Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2023
  • Masa Sanggah Kuota Sekolah: 28 Desember 2023 – 17 Januari 2024
  • Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 08 Januari – 08 Februari 2024
  • Registrasi Akun SNPMB Siswa: 08 Januari – 15 Februari 2024
  • Pengisian PDSS: 09 Januari – 09 Februari 2024
  • Pendaftaran SNBP: 14 – 28 Februari 2024
  • Pengumuman Hasil SNBP: 26 Maret 2024.

Apa yang harus Dipersiapkan untuk Membuat Akun SNPMB 2024?

Untuk membuat Akun SNPMB, sekolah dan siswa calon pendaftaran SNBP atau UTBK SNBT harus mempersiapkan beberapa syarat. Berikut ini beberapa persyaratan untuk membuat Akun SNPMB 2024:

1. Sekolah

Persyaratan dokumen pembuatan Akun SNPMB sekolah:

  • Mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS)
  • SMA/MA/SMK memiliki NPSN
  • Data siswa yang diisikan PDSS hanya yang sesuai ketentuan eligible.

2. Siswa Pendaftar SNBP

Persyaratan dokumen pembuatan Akun SNPMB bagi siswa calon pendaftaran SNBP 2024:

  • Memiliki NISN dan terdaftar PDSS
  • NPSN sekolah siswa
  • Tanggal lahir siswa yang sesuai dengan data DAPODIK/EMIS
  • Bukti prestasi akademik yang memenuhi persyaratan dan telah ditentukan masing-masing PTN
  • Memiliki nilai rapor semester 1-5
  • Memiliki portofolio bagi pemilih program studi bidang seni dan olahraga.

3. Siswa Pendaftar SNBT

Persyaratan dokumen pembuatan Akun SNPMB bagi siswa calon pendaftaran UTBK SNBT 2024:

  • Siwa memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  • Bagi siswa calon lulusan tahun 2024 memiliki Surat Keterangan Siswa SMA/MA/SMK Kelas 12 yang disertai foto terbaru berwarna, stempel/cap sekolah, dan tanda tangan Kepala Sekolah
  • Memiliki ijazah bagi lulusan SMA/MA/SMK/sederajat tahun 2022 dan 2023
  • Memiliki portofolio bagi pemilih program studi bidang seni dan olahraga
  • Wajib memiliki Surat Pernyataan Tuna Netra bagi peserta tuna netra.

Baca juga artikel terkait SNPMB 2024 atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Dhita Koesno