Menuju konten utama

Apakah Ada Batasan Usia Pendaftaran UTBK SNBT 2024?

Berikut adalah informasi mengenai tentang adakah batasan usia untuk melakukan pendaftaran UTBK SNBT 2024? Simak selengkapnya di artikel ini.

Apakah Ada Batasan Usia Pendaftaran UTBK SNBT 2024?
Peserta mengerjakan soal dalam Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam rangka Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) di Universitas Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Selasa (9/5/2023). ANTARA FOTO/Makna Zaezar/foc.

tirto.id - Ketentuan terkait batasan usia dalam pendaftaran SNPMB untuk jalur UTBK SNBT seringkali menjadi polemik di kalangan siswa menjelang pelaksanaan seleksi penerimaan mahasiswa baru tahun 2024.

Pendaftaran SNPMB tahun 2024 akan dibuka melalui beberapa jalur mulai dari Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi Mandiri.

Pengadaan SNPMB 2024 ini diselenggarakan sesuai dengan Permendikbud Nomor 62 Tahun 2023 yang di dalamnya memuat berbagai prosedur pelaksanaan seleksi penerimaan mahasiswa baru 2024.

Adapun dalam pelaksanaan SNPMB untuk jalur UTBK SNBT tahun 2024 yang akan dilaksanakan mulai 9 Januari 2024 mendatang memiliki sejumlah aturan baru dan ketentuan yang berbeda dengan penyelenggaraan SNPMB tahun lalu.

Lantas, adakah batasan usia dalam pendaftaran seleksi UTBK SNBT 2024?

Apakah Ada Batasan Usia Seleksi SNBT 2024?

Pada proses seleksi penerimaan mahasiswa baru jalur UTBK SNBT tahun 2024 terdapat perubahan ketentuan dari UTBK SNBT di tahun sebelumnya mengenai batasan usia maksimal yang diperbolehkan untuk mengikuti seleksi UTBK SNBT 2024.

Sebelumnya batas usia bagi peserta untuk dapat mengikuti UTBK SNBT terutama paket C ditetapkan maksimal 25 tahun. Namun dalam pelaksanaan UTBK SNBT 2024, batas usia peserta paket C yang akan mengikuti seleksi SNBT 2024 yakni maksimal 22 tahun.

Dilansir laman instagram resmi snpmbbppp, terdapat beberapa informasi penting yang harus diketahui terlebih dahulu oleh calon mahasiswa baru salah satunya mengenai batasan usia maksimal saat akan mendaftar UTBK SNBT 2024.

Terkait dengan batasan usia bagi calon mahasiswa baru yang akan mengikuti seleksi UTBK SNBT 2024 setidaknya terdapat beberapa ketentuan yang dapat dirincikan sebagai berikut :

  1. Pendaftar yang merupakan lulusan SMA/SMK/MA tidak ada pembatasan umur.
  2. Semua siswa SMA/SMK/MA kelas XII atau kelas terakhir tahun 2024 dapat mengikuti UTBK 2024
  3. Bagi calon pendaftar yang termasuk lulusan SMA/SMK/MA tahun 2023, atau 2022 dapat mengikuti UTBK 2024

Persyaratan Pendaftaran Peserta UTBK SNBT 2024

Sama halnya dengan pendaftaran SNPMB tahun sebelumnya, untuk pendaftaran UTBK-SNBT tahun 2024 juga memiliki sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi oleh para peserta.

Berikut ini rincian persyaratan pendaftaran bagi peserta UTBK SNBT 2024 merujuk pada informasi umum yang tertera pada laman bppp.kemdikbud.go.id:

  1. Peserta harus memiliki Akun SNPMB Siswa. Registrasi Akun SNPMB Siswa dapat dilakukan di Portal SNPMB.
  2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
  3. Siswa SMA/SMK/MA Kelas 12 pada tahun 2024 atau Peserta didik Paket C tahun 2024 dengan umur maksimal 22 tahun terhitung mulai 1 Juli 2024.
  4. Siswa lulusan SMA/SMK/MA Sederajat tahun 2022 dan 2023 atau Lulusan Paket C tahun 2022 dan 2023 dengan umur maksimal 22 tahun terhitung mulai 1 Juli 2024.
  5. Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.
  6. Bagi peserta yang memilih program studi bidang Seni dan/atau Olahraga wajib mengunggah portofolio.
  7. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
  8. Bagi peserta berkebutuhan khusus tunanetra wajib mengunggah Surat Pernyataan Tuna Netra.
  9. Membayar biaya UTBK.

Penting untuk diperhatikan bagi siswa yang belum mempunyai ijazah setidaknya harus membawa surat keterangan siswa kelas 12 yang sudah dilengkapi dengan:

  • Identitas siswa yang meliputi nama, kelas, NISN dan NPSN;
  • pas foto terbaru (berwarna);
  • tanda tangan Kepala Sekolah/Madrasah; dan
  • stempel/cap sekolah.
Selain itu, terdapat beberapa hal yang menjadi ketentuan tambahan bagi peserta UTBK SNBT 2024 diantaranya yaitu sebagai berikut:

  • Peserta yang telah diterima melalui jalur SNBP 2023-2024 dan SNMPTN 2022 tidak diperbolehkan mendaftar SNBT 2024;
  • Peserta yang telah dinyatakan lulus dalam SNBT 2024 dan telah melakukan daftar ulang tidak diperbolehkan untuk mendaftar melalui jalur Seleksi Mandiri.

Jadwal dan Tahapan Seleksi UTBK SNBT 2024

Berikut ini adalah jadwal dan tahapan seleksi UTBK SNBT tahun 2024 yang dirangkum secara lengkap mulai dari pembuatan akun SNPMB hingga masa unduh sertifikat UTBK.

  • Pembuatan Akun SNPMB : 09 Januari s.d 15 Februari 2024
  • Pendaftaran UTBK-SNBT : 21 Maret s.d 05 April 2024
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang 1 : 30 April dan 02 s.d 07 Mei 2024
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang 2 : 14 s.d 20 Mei 2024
  • Pengumuman Hasil SNBT : 13 Juni 2024
  • Masa Unduh Sertifikat UTBK : 17 Juni s.d 31 Juli 2024
Adapun jadwal pelaksanaan proses verifikasi dokumen peserta dan/atau pendaftaran ulang di PTN dapat dilihat melalui laman masing-masing PTN yang dituju.

Selain itu, penting untuk dicermati bahwa seluruh tahapan kegiatan yang telah dijadwalkan dalam proses seleksi UTBK SNBT 2024 tersebut sudah ditentukan akan diakhiri pukul 15.00 WIB.

Baca juga artikel terkait UTBK SNBT 2024 atau tulisan lainnya dari Ririn Margiyanti

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ririn Margiyanti
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Dhita Koesno