Menuju konten utama

Apa Itu Lulusan Top 3 dan Daftar Kampus Terbaik Indonesia 2024?

Mengenal apa itu lulusan top 3 yang viral di media sosial, keistimewaannya, dan daftar kampus terbaik di Indonesia 2024.

Apa Itu Lulusan Top 3 dan Daftar Kampus Terbaik Indonesia 2024?
ilustrasi Perguruan Tinggi. foto/istockphoto

tirto.id - Lulusan top 3 merupakan istilah untuk menyebut wisudawan dari universitas bergengsi suatu wilayah. Belakangan istilah ini ramai di media sosial menyusul pernyataan kontroversial seorang warganet yang mengaku lulusan top 3 terkait hernia.

Melalui sebuah unggahan di chatbotanonim@Convomfs, pengguna tersebut mengatakan menyesal mengikuti saran dokter untuk tidak mengenakan gurita pada anak laki-lakinya. Ia mengklaim bahwa kedua anak laki-lakinyamenderita herniakarena tidak digurita.

"Gegara kata dokter anak bayi ga boleh pake gurita, anak gua cowok 22nya kena hernia," tulis pengguna media sosial itu di akun X (dulu Twitter) @Convomfs, Minggu (26/5/2024)

Menurutnya ia menyebut bahwa lebih benar saran orang tua zaman dahulu ketimbang saran dokter. Unggahannya itu menjadi viral dan mendapat kecaman dari warganet.

Hal ini karena penyebab hernia sendiri bukan karena bayi tidak menggunakan gurita, melainkan faktor genetik, berat badan bayi, bayi lahir prematur, atau kondisi medis lainnya. Terlebih, penggunaangurita bayisangat tidak disarankan.

MerujukBuku KIA Khusus Bayi Kecil(2021) terbitan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) penggunaan gurita akan membuat bayi kesulitan bernapas. Kondisi ini dapat meningkatkan risiko sindrom kematian bayi mendadak atau SIDS.

Pernyataan anonim sebagai lulusan top 3 lebih memilih mengenakan gurita kepada bayinya ini tentu bertentangan dari saran dokter dan ahli kesehatan lainnya. Hal ini menyebabkan banyak warganet yang mengkritik pengguna anonim dan meragukan statusnya sebagai lulusan top 3.

Apa Itu Lulusan Top 3 dan Keistimewaannya?

Lulusan top 3 adalah sebutan untuk alumni universitas atau perguruan tinggi terbaik di suatu wilayah. Seseorang bisa disebut sebagai lulusan top 3 apabila ia belajar dan lulus dari tiga universitas terbaik peringkat terbaik di suatu negara atau global.

Tiga universitas terbaik di Indonesia setiap tahun mengalami perubahan. Namun, tiga perguruan tinggi yang paling sering disebut sebagaikampus terbaiktermasuk Universitas Indonesia (UI), Universitas Gadjah Mada (UGM), dan Institut Teknologi Bandung (ITB).

Begitu pula dengan tiga kampus terbaik di dunia yang setiap tahun selalu berubah. Namun, tiga perguruan tinggi global yang sering disebut sebagai universitas terbaik adalah Universitas Oxford, Universitas Harvard, dan Universitas Stanford.

Sebutan lulusan top 3 memiliki keistimewaan dari segi gengsi dan prestise. Kampus top 3 terkenal memiliki seleksi ketat dan sulit. Hal ini menyebabkan hanya segelintir orang yang bisa diterima di kampus top 3.

Lulus dari kampus top 3 juga tidak mudah, sehingga lulus dari kampus top 3 menjadi suatu kebanggaan. Kampus top 3 juga biasanya memiliki keuntungan dari segi alumni, di mana para alumni kampus biasanya berupa orang terkenal atau tokoh publik.

Hal ini juga yang menyebabkan lulusan top 3 cenderung dipandang baik di masyarakat, karena memiliki keunggulan akademik sesuai bidangnya. Lulusan top 3 jusering mendapathak istimewadalam hal rekrutmen kerja.

Berdasarkan survei yang dilakukan Gallup-Lumina Foundationpada 2013, sekitar 50 persen pemimpin bisnis percaya bahwa prestis universitas penting untuk mempertimbangkan pelamar kerja.

Jumlah tersebut menurun seiring berjalannya waktu. Berdasarkan survei terbaru dariWall Street Journal, saat ini lebih dari 50 persen orang tidak yakin lagi akan pentingnya prestis universitas terhadap kemampuan seseorang.

Terlepas dari itu, lulusan top 3 tidak lantas meningkatkan status sosial seseorang. Hal ini sekaligus menjelaskan bahwa status lulusan top 3 tidak bisa menjadi tolak ukur apakah tindakan atau perilaku seseorang sudah pasti benar.

Daftar Kampus Terbaik Indonesia 2024

Seperti yang disebut sebelumnya, lulusan top 3 merupakan mereka yang lulus dari tiga kampus terbaik di suatu negara. Daftar kampus terbaik di Indonesia rutin mengalami perubahan setiap tahun.

Peringkatkampus terbaik Indonesiadirilis oleh lembaga-lembagapemeringkatuniversitas independen, seperti QS World University, Times Higher Education (THE), hingga CSIC Webometrics.

Standar penentuan kampus terbaik Indonesia ini juga bevariasi dan tidak memiliki metrik tertentu. MengutipInvestopedia, lembaga yang merilis peringkat perguruan tinggi mengedepankan reputasi universitas.

Reputasi tersebut dapat dinilai secara historis, perolehan penghargaan di bidang akademik, hingga jumlah lulusan berprestasi di tahun berjalan. Beberapa lembaga juga memasukan komponen seberapa ketat penerimaan mahasiswa baru di suatu kampus dalam standar penilaian.

Berikut ini daftar kampus terbaik Indonesia 2024 versi QS World University dan skornya:

  1. Universitas Indonesia (UI)
  2. Universitas Gadjah Mada (UGM)
  3. Institut Teknologi Bandung (ITB)
  4. Universitas Airlangga (UNAIR)
  5. Institut Pertanian Bogor (IPB) atau IPB University
  6. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS Surabaya)
  7. Universitas Padjajaran (UNPAD)
  8. Universitas Diponegoro (UNDIP)
  9. Universitas Brawijaya (UB)
  10. Universitas Bina Nusantara (BINUS)
  11. Universitas Telkom
  12. Universitas Hasanuddin
  13. Universitas Sebelas Maret
  14. Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
  15. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
  16. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
  17. Universitas Islam Indonesia (UII)
  18. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY)
  19. Universitas Udayana (UNUD)
  20. Universitas Andalas (UNAND).

Baca juga artikel terkait PERGURUAN TINGGI atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Dipna Videlia Putsanra