Menuju konten utama

Apa Arti Saranghaeyo Simbol Tangan Sandra Dewi di Kejagung?

Sandra Dewi tunjukkan simbol tangan saranghaeyo saat diperiksa di Kejagung. Apa artinya?

Apa Arti Saranghaeyo Simbol Tangan Sandra Dewi di Kejagung?
Artis Sandra Dewi menyapa wartawan setibanya di Gedung Kejaksaan Agung RI, Jakarta, Kamis (4/4/2024). ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/nym.

tirto.id - Aktris Sandra Dewi, istri dari tersangka kasus korupsi timah Harvey Moeis, diperiksa Kejaksaan Agung (Kejagung) pada Kamis, 4 April 2024.

Direktur Penyidik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejagung, Kuntadi, menjelaskan bahwa Sandra Dewi diperiksa untuk mendalami kasus korupsi yang melibatkan suaminya.

"Dalam rangka untuk memilah mana yang diduga ada kaitannya dengan tindak pidana yang diduga dilakukan saudara HM, mana yang tidak terkait" kata Kuntadi saat ditemui di gedung Kejaksaan Agung RI, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (4/4/2024).

Kuntadi mengatakan, pihaknya menilai Sandra Dewi merupakan salah satu pihak yang mengetahui aliran uang korupsi yang dihasilkan Harvey Moeis.

Untuk itu, keterangan Sandra Dewi dianggap sangat penting untuk merinci aset mana saja yang dapat disita sebagai barang bukti.

"Diharapkan kita tidak lakukan tindakan yang salah dalam penyitaan, jadi ada memilah dan memilih saja," kata Kuntadi.

Panggilan pemeriksaan itu dipenuhi oleh Sandra Dewi pada Kamis pagi. Dia tiba di Kejagung pukul 09.25 WIB. Kedatangan Sandra Dewi ini terlambat, sebab panggilannya dijadwalkan pukul 09.00 WIB.

Sandra Dewi tak banyak bicara saat hendak memasuki Gedung Kartika Kejagung. Namun, dia ditemani kuasa hukum dan seorang laki-laki yang diduga ajudannya.

“Doain ya,” kata Sandra Dewi singkat, Rabu (4/4/2024).

Meski irit bicara, Sandra Dewi terpantau menunjukkan beberapa gestur tubuh saat akan memasukki gedung Kejagung.

Misalnya dia tampak mengangkat jempol, melambaikan tangan, mengatupkan dua tangan, hingga memperlihatkan simbol tangan saranghaeyo alias love sign.

Simbol tangan sarangheyo itu ditunjukkan Sandra Dewi ketika dia naik lift di dalam gedung Kartika Kejagung. Lantas, apa arti saranghaeyo simbol tangan Sandra Dewi?

Apa Arti Saranghaeyo Simbol Tangan Sandra Dewi?

Simbol tangan yang ditunjukkan Sandra Dewi itu adalah gestur hati mini yang dipopulerkan di Korea Selatan. Istilah yang digunakan orang untuk merujuk simbol tangan Sandra Dewi itu beragam mulai dari finger heart, love sign, hingga sarangheyo.

Orang yang membuat simbol tersebut akan menyatukan jari telunjuk dan ibu jari untuk membentuk hati kecil. Gestur ini dipopulerkan oleh para idola K-pop, mereka sering menggunakan gestur ini untuk mengekspresikan rasa cinta dan terima kasih kepada para penggemarnya.

Simbol finger heart juga kerap disebut dengan sarangheyo, sebuah kata yang berasal dari bahasa Korea berarti “aku cinta kamu” atau “I love you”.

Wikihow menulis, "sa-rang-hae-yo" berasal dari "sa-rang-ha-da," kata kerja dalam bahasa Korea untuk "mencintai." Versi "I love you" ini adalah versi yang sopan, dan merupakan versi yang digunakan untuk mengatakan "I love you" kepada seseorang seperti orang tua atau guru.

Baca juga artikel terkait KORUPSI TIMAH atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra