Menuju konten utama
HUT PDI Perjuangan ke-50

Alasan Megawati Tak Undang Ketum Parpol Lain di HUT ke-50 PDIP

Megawati ingin bertemu dengan kader PDIP secara langsung karena kangen dengan kader-kadernya.

Alasan Megawati Tak Undang Ketum Parpol Lain di HUT ke-50 PDIP
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua DPP PDIP Prananda Prabowo mendampingi kehadiran Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin pada acara HUT ke-50 PDIP di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/1/2023). FOTO/Tim Humas PDIP

tirto.id - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengungkapkan alasan partainya tak mau mengundang ketua umum atau kader partai lain pada acara HUT ke-50 PDIP di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/1/2023).

Menurut Megawati, dirinya ingin bertemu dengan kadernya secara langsung demi bisa memberikan arahannya. Selain itu, Megawati juga merasa kangen dengan kader-kader PDIP saat ini.

"Ini makanya dengan segala hormat saya pada teman-teman partai lain ini kali ini tidak mengundang karena ini adalah konsolidasi partai untuk apa kangen-kangenan dan saya tidak muncul bertatap muka seperti ini sudah hampir 3 tahunan," kata Megawati.

PDIP memang sengaja tak mengundang partai politik lain pada acara perayaan HUT PDIP tahun ini. Termasuk pula menteri-menteri yang juga menjabat sebagai ketua umum maupun pengurus partai politik selain PDIP.

Megawati pun bersyukur karena bisa melihat anak buahnya secara langsung yang hadir di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Jadi sekarang saya ingin tahu pasukan saya ini masih ada apa tidak, ternyata alhamdulillah [masih ada]," pungkas Megawati.

Baca juga artikel terkait HUT PDIP atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto