Menuju konten utama

AHY Sebut Pertemuan Prabowo-SBY di Cikeas Bentuk Iktikad Baik

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut pertemuan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Prabowo Subianto di Cikeas, Bogor, Jawa Barat, bertujuan untuk silaturahmi

AHY Sebut Pertemuan Prabowo-SBY di Cikeas Bentuk Iktikad Baik

tirto.id - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut pertemuan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Prabowo Subianto di Cikeas, Bogor, Jawa Barat, bertujuan untuk silaturahmi.

"Beliau menyampaikan niat dan iktikad baik untuk bisa bersilaturahim dengan pak SBY di Cikeas sebelum kita ke KPU bersama-sama," kata AHY ditemui di kediaman Prabowo, Rabu (25/10/2023).

Pertemuan itu berlangsung sebelum bakal capres Prabowo Subianto bersama bakal cawapres Gibran Rakabuming Raka mendaftar ke KPU RI.

AHY mengungkapkan keserasian kedua tokoh bangsa yang bersahabat sejak usia muda tersebut.

"Senang bisa melihat dua tokoh bangsa dua pemimpin yang kita harapkan bersahabat dari muda dan terus bersahabat untuk Indonesia yang semakin maju ke depan," ucap AHY.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pada hari pertama pendaftaran, Kamis, 25 Oktober 2023 lalu, koalisi pengusung pasangan capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) dan pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD telah mendaftar terlebih dahulu ke Kantor KPU RI.

Seperti diketahui, Koalisi Perubahan yang didukung Partai Nasdem, PKS, PKB, Partai Ummat juga turut mendampingi paslon AMIN mendaftar ke KPU. Begitu pula paslon Ganjar-Mahfud MD yang diusung oleh PDIP, Hanura, PPP dan Perindo juga turut datang ke KPU untuk mendukung paslon mereka.

Sedangkan hari terakhir pendaftaran, hari ini, Rabu, 25 Oktober 2023, pasangan capres Prabowo Subianto dan cawapres Gibran Rakabuming akan mendaftarkan diri ke Kantor KPU, Jakarta.

Paslon capres-cawapres ini diusung oleh Koalisi Indonesia Maju yang dikenal koalisi tergemuk yakni Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PBB, Gelora, Garuda, PSI.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah membuka pendaftaran bagi bakal capres dan cawapres yang maju berkontestasi pada Pilpres 2024 di Kantor KPU RI dari 19-25 Oktober 2023.

Waktu pendaftaran pada 19-24 Oktober 2023 dibuka pukul 08.00 WIB-16.00 WIB, sementara pada hari terakhir, Rabu, 25 Oktober 2023 ditutup hingga pukul 23.59 WIB.

Jadwal pendaftaran capres dan cawapres tersebut tercantum dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 19 Tahun 2023.

Batas waktu untuk memperbaiki kelengkapan dokumen pada masa pendaftaran pasangan capres-cawapres pada 19-25 Oktober 2023. Jika dokumen persyaratan bakal pasangan capres-cawapres telah dinyatakan lengkap, KPU akan melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap paslon.

Baca juga artikel terkait PENDAFTARAN CAPRES DAN CAWAPRES atau tulisan lainnya dari Ayu Mumpuni & Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Faesal Mubarok, Muhammad Naufal & Irfan Amin
Penulis: Ayu Mumpuni & Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Abdul Aziz, Maya Saputri, Gilang Ramadhan & Anggun P Situmorang