tirto.id - Kehamilan merupakan masa-masa yang paling ditunggu oleh setiap pasangan. Kehamilan bisa terjadi jika kedua pasangan dalam masa subur.
Dilansir dari Kementerian Kesehatan dan Layanan Masyarakat Amerika Serikat, dari 100 pasangan di Amerika Serikat, sekitar 12 hingga 13 pasangan sulit mendapatkan keturunan atau 10 dari 100 wanita dengan usia 15 hingga 44 tahun sulit hamil.
Terdapat beberapa faktor yang dapat menyebabkan wanita tidak subur, antara lain:
- Telah berusia 30 atau lebih
- Merokok
- Terlalu banyak mengonsumsi alkohol
- Diet yang salah
- Stres
- Diabetes
- Terlalu banyak berolahraga atletik
- Terlalu gemuk ataupun kurus
- Memiliki riwayat penyakit menular seksual ataupun endometriosis serta masalah hormon dan dalam masa pengobatan kanker.
Makanan yang Meningkatkan Kesuburan
Namun, banyak cara untuk membuat wanita menjadi subur, salah satunya dengan mengonsumsi makanan sehat, seperti dilansir dari Glamour:
1. Alpukat
Kandungan vitamin E yang tinggi pada alpukat sangat baik untuk meningkatkan kekuatan lapisan rahim. Selain itu, kandungan lemak tak jenuh juga bermanfaat untuk menurunkan peradangan pada tubuh, sehingga wanita akan menjadi lebih subur.
2. Sayuran berwarna hijau
Sayuran berwarna hijau seperti kale, bayam, dan chard swiss mengandung banyak nutrisi prenatal seperti kalsium, zat besi dan folat yang baik dikonsumsi untuk meningkatkan kesuburan.
3. Bit
Sayuran berwarna merah ini memiliki manfaat untuk meningkatkan aliran darah ke rahim yang berguna untuk membantu penanaman embrio.
4. Ubi jalar
Selain mengandung karbohidrat sebagai pengganti nasi, ubi jalar juga mengandung beta karoten yang bermanfaat untuk membantu meningkatkan produksi hormon progesteron.
5. Berry
Blueberry, Stroberi dan Raspberry mengandung antioksidan seperti folat dan seng. Antioksidan bermanfaat untuk membunuh radikal bebas yang dapat merusak sel telur dan sperma.
6. Salmon
Dikenal dengan kandungan asam lemak omega-3 dan DHA yang penting untuk perkembangan otak dan mata pada bayi. Salmon liar merupakan salmon yang paling baik untuk dikonsumsi.
7. Ikan sarden
Sama halnya dengan salmon yang memiliki kandungan omega-3, ikan sarden juga kaya akan omega-3. Namun jangan terlalu sering mengonsumsi sarden karena bahan pengawet dan kandungan yang cukup tinggi dalam sarden kemasan.
8. Kacang kenari
Kandungan asam lemak omega-3, vitamin B dan E, protein, serta magnesium sangat baik dikonsumsi untuk tubuh. Magnesium juga bermanfaat untuk mengurangi rasa mual saat pagi hari, hal yang sering dijumpai pada wanita yang sedang hamil.
9. Yoghurt
Yoghurt mengandung kalsium dan vitamin D, kandungan ini bermanfaat untuk membantu ovarium menjadi matang. Selain yoghurt, susu olahan susu lainnya juga bermanfaat untuk meningkatkan kesuburan.
10. Delima
Buah Delima memiliki kandungan antioksidan, vitamin C dan K, Folat serta mineral lainnya yang membantu kesuburan.
11. Telur
Dikenal dengan kandungan protein tinggi, telur juga mengandung kolin yang bermanfaat untuk perkembangan janin.
12. Bee pollen
Bee pollen atau serbuk sari pada lebah bermanfaat untuk meningkatkan sperma dan meningkatkan kesuburan wanita. Bee pollen biasa menjadi campuran dalam smoothie.
13. Maca
Maca merupakan tanaman rimpang yang berbentuk seperti bengkoang, maca bermanfaat untuk meningkatkan jumlah sperma.
Maca mengandung kalsium, kalium, zat besi, protein dan kandungan lainnya yang baik untuk tubuh.
Penulis: Endah Murniaseh
Editor: Dhita Koesno