Menuju konten utama

10 Tips Menjawab Soal Wawancara PPPK 2024, Simak Selengkapnya

Simak tips untuk menjalani wawancara dalam seleksi kompetensi PPPK 2024 yang dilakukan para peserta setelah lulus administrasi.

10 Tips Menjawab Soal Wawancara PPPK 2024, Simak Selengkapnya
Ilustrasi Surat. foto/IStockphoto

tirto.id - Para peserta pendaftar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) membutuhkan sejumlah tips untuk menjawab soal wawancara. Peserta tidak perlu gugup atau tegang untuk menghadapi tes wawancara dengan tips berikut.

Salah satu tahapan seleksi PPPK 2024 ialah tes wawancara yang merupakan rangkaian seleksi kompetensi.

Wawancara dilakukan untuk menggali informasi non kognitif peserta yang bertujuan untuk menilai integritas dan moralitas berupa aspek kejujuran, komitmen, keadilan, etika dan kepatuhan.

Tes wawancara sendiri dilakukan cukup singkat yakni berdurasi 10 menit dengan jumlah soal yang dapat disesuaikan. Peraturan ini berdasarkan pada surat KepmenPANRB No. 374 Tahun 2024.

Pada sesi wawancara, peserta akan dinilai kesesuaian kemampuan non teknis dengan jabatan dan budaya kerja instansi pemerintah. Terdapat beberapa aspek yang dinilai dalam wawancara.

Pertama, kemampuan komunikasi yang efektif. Kedua, kerja sama tim yang kuat dan suportif. Ketiga, integritas peserta terhadap pekerjaan dan peraturan yang berlaku. Keempat, motivasi peserta dalam mengkontribusikan keahlian untuk kepentingan negara.

Tips Menjawab Soal Wawancara PPPK

Pada saat sesi wawancara, tak sedikit peserta merasa gelisah. Untuk itu, pelamar harus mempersipakan dengan matang dan baik agar dapat menjalankan tes wawancara dengan percaya diri.

Sebelum menjalani wawancara, peserta dapat melakuakn beberapa hal untuk lebih mudah mengenal kemampuan diri dan relevansi dengan jabatan yang dilamar.

Pertama, pelamar dapat memetakan terlebih dahulu kekuatan dan kelemahannya. Selanjutnya, pelajari lebih dalam formasi jabatan yang dilamar termasuk tupoksi dan budaya kerja instansi. Hal ini dapat membantu peserta menjawab pertanyaan wawancara dengan tepat.

Di bawah ini merupakan tips menjawab soal wawancara PPPK 2024

1. Tenang dan percaya diri

Sebelum memasuki ruangan, tenangkan diri dengan Tarik nafas dalam-dalam. Pada saat sesi wawancara, duduk tegak dan jaga kontak mata dengan pewawancara. Selanjutnya, sampaikan jawaban dengan jelas, tegas dan berintonasi.

2. Penampilan sopan dan profesional

Saat menjalani tes wawancara, pakailah pakaian yang sopan sesuai dengan buda kerja instansi. Kemudian, perhatikan kebersihan diri dan kerapian penampilan serta gunakan aksesoris yang tidak berlebihan.

3. Teknik STAR

Pada saat menjawab pertanyaan wawancara, pelamar dapat menggunakan teksni STAR (Situasi, Tugas, Aksi, Hasil).

Saat menjawab, jelaskan situasi yang relevan dengan pertanyaan. Kemudian, jelaskan tugas dan tanggungjawab dalam situasi tersebut. Selanjutnya, jelasakan upaya yang dapat dilakukan oleh peserta untuk menyelesaikan tugas. Terakhir, jelasakan langka-langkah dan hasil yang dapat peserta lakukan.

4. Berikan jawaban otentik dan jujur

Pilihlah jawaban yang jujur, apa adanya dan tidak berlebihan. Kemudian, tunjukkan kepribadian yang sebenarnya pada saat menjawab pertanyaan wawancara.

5. Ajukan pertanyaan dengan bijak

Saat sesi wawancara, persiapkan beberapa pertanyaan yang berkaitan dengan instansi atau formasi yang dilamar. Lalu ajukan pertanyaan dengan sopan di waktu yang tepat. Pertanyaan tersebut menunjukkan motivasi dan tingkat kepedulian terhadap jabatan yang dilamar.

6. Ucapkan terimakasih dan pamit dengan sopan

Saat sesi wawancara telah usai. Sebelum meninggalkan ruangan, berdirilah dan jabat tangan pewawawancara lalu tinggalkan ruang wawancara dengan ramah dan sopan.

7. Bawa dokumen penting

Sebelum sesi wawancara, pelamar dapat menyiapkan terlebih dahulu dokumen penting seperti ijazah serta sertifikat pendukung untuk berjaga-jaga apabila dokumen tersebut diperlukan.

8. Datang 30 menit sebelum sesi wawancara dimulai

Pada saat sesi wawancara, usahakan peserta telah berada di lokasi 30 menit sebelum sesi wawancara dimulai. Hal ini penting untuk mempersiapkan diri dengan baik. Tak hanya itu, tips ini juga dapat meredam rasa gugup atau gelisah sehingga peserta dapat melakukan wawancara dengan percaya diri dan siap.

9. Matikan ponsel

Pada saat sesi wawancara berlangsung, matikan ponsel atau nyalakan mode diam. Hal ini dapat meningkatkan kenyamanan saat menjalani wawancara dan menununjukkan keseriusan serta respect terhadap pewawancara

10. Doa

Sebelum menjalani tes wawancara, pelamar dapat berdoa terlebih dahulu menurut kepercayaan dan keyakinan masing-masing. hal ini menjadi kekuatan tersendiri selain penguasaan teknis dan pengetahuan tentang formasi jabatan dan institusi.

Baca juga artikel terkait PPPK 2024 atau tulisan lainnya dari Sarah Rahma Agustin

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Dipna Videlia Putsanra