Menuju konten utama

Warga Mengeluh Sulit Cari Nafkah, Pemerintah Kaji Pelonggaran PSBB

Menkopolhukam Mahfud MD mengatakan pemerintah tengah mempertimbangkan untuk melonggarkan pelaksanaan PSBB.

Warga Mengeluh Sulit Cari Nafkah, Pemerintah Kaji Pelonggaran PSBB
Menko Polhukam Mahfud MD (kanan) didampingi Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto (kiri) memberikan keterangan pers usai mengadakan pertemuan di Jakarta, Selasa (4/2/2020). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/nz

tirto.id -

Menkopolhukam Mahfud MD mengatakan pemerintah tengah mempertimbangkan untuk melonggarkan pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Hal tersebut merespon kesulitan masyarakat untuk mencari nafkah dan berbelanja.

"Kita tahu ada keluhan ini sulit keluar, sulit berbelanja dan sebagainya, sulit mencari nafkah dan sebagainya, kita sudah sedang memikirkan apa yang disebut relaksasi PSBB," Kata Mahfud dalam live instagram, Sabtu (2/5/2020).

Mahfud bilang, pemerintah menyadari PSSB bersiat mengekang dan bisa menimbulkan stress yang dampaknya buruk terhadap imunitas seseorang. Karena itu, pemerintah tengah memikirkan detil bentuk relaksasi tersebut.

"Nanti akan diadakan sedang dipikirkan pelonggaran pelonggaran misalnya rumah makan boleh buka dengan protokol begini,kemudian orang boleh berbelanja dengan protokol begini dan seterusnya dan seterusnya," Kata Mahfud.

Meski berencana merelaksasi pelaksanaan PSBB, Mahfud menegaskan pemerintah kini lebih fokus pada kebersamaan masyarakat. Ia mencontohkan seseorang depan kos bisa terinfeksi Covid-19.

"Kita harus saling sama-sama menjaga jangan biarkan ditulari orang lain jangan juga menulari orang lain. Nah itulah sekarang protokol yang diatur oleh pemerintah," kata Mahfud.

Mahfud pun meminta masyarakat tidak berpolemik, apalagi berlangsung di bulan Ramadhan. Ia juga meminta masyarakat tidak saling menuduh jika tidak ibadah di masjid maka masjidnya dibongkar seperti kisah di Jawa Tengah.

Selain itu, masyarakat diimbau untuk tetap sabar hingga pandemi selesai. Ia memprediksi, Indonesia kembali normal setelah pandemi Covid-19 bulan Juni nanti.

"Kan besok mungkin atau tidak sampai 2 bulan gitu sudah dibuka lagi sudah normal kalau perkiraan atau analisis yang moderat benar maka kita pada bulan Juli atau pertengahan Juni itu sudah akan normal kembali begitu," kata Mahfud.

Baca juga artikel terkait PSBB atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Hendra Friana